Film Friendzone dan Kisah Romansa yang Bermula dari Sahabat Dekat

film tentang friendzone
Terbaper sepanjang masa | keepo.me

Baper dulu, jadian kemudian.

Datangnya cinta sungguh sulit untuk diprediksi. Mungkin saja ada debaran di dalam hati yang muncul dikarenakan sedang berada di samping sahabatmu sendiri. Karena cinta dengan teman dekat juga jadi hal yang sangat mungkin.

Jika sedang baper dengan sahabatmu sendiri, mungkin saja sekarang ini kamu sedang di-friendzone. Friendzone sendiri adalah kondisi di mana ada salah satu pihak dari jalinan sahabat ini yang baper dan merasa mendapat perhatian lebih.

Keadaan ini seringkali terjadi, bahkan tidak sedikit juga yang cintanya berbalas dan tidak bertepuk sebelah tangan. Beberapa film di bawah ini punya alur yang sangat relateable oleh kamu yang sedang terjebak friendzone. Romansa yang penuh kebaperan ini siap bikin hatimu teriris.

1.

500 Days of Summer dan Tom yang ditinggalkan oleh wanita yang disayangi

film tentang friendzone
Pantang move on | keepo.me

Sepertinya, 500 Days of Summer layak dijadikan sebagai film tentang persahabatan yang berujung friendzone sepanjang masa. Di film yang tayang pada 2009 ini menceritakan tentang kisah cinta Tom yang selama 500 hari di-friendzone-in oleh Summer.

Dinceritakan bagaimana hatinya bisa patah banget setelah menghabiskan 500 hari bersama Summer. Mulai dari awal pertemuan, obrolan yang intens, hingga hubungan yang lebih dari teman tapi tidak berstatus pacar ini sempat bikin Tom susah move on dari wanita berambut sebahu ini.

Link download film 500 Days of Summer

2.

Dexter dan Em yang saling menjatuhkan hati di One Day

film tentang friendzone
Bertemu kembali | keepo.me

Persahabatan antara pria dan wanita bisa jadi sebuah jalan untuk mempertemukanmu dengan pasangan di masa depan. Dexter dan Em yang sudah berteman lama, memutuskan untuk pergi mencari kehabagiaan masing-masing.

Siapa sangka bahwa mereka berdua memang ditakdirkan untuk bersama dan menjalin cinta di masa depan. Tapi semesta memang sudah menunjukkan jalannya supaya kedua insan ini bisa menyatukan hati di masa depan.

Link download film One Day

3.

Antara Kugy, Keenan dan Perahu Kertas

film tentang friendzone
Perahu kertasku 'kan melaju | keepo.me

Dewi Lestari mampu membuat pembacanya baper ketika embaca novelnya. Di versi film, penonton dibuat tercabik hatinya saat menonton Perahu Kertas yang dibagi menjadi 2 part. Kisah cinta Kugy dan Keenan bisa berakhir bahagia pada akhirnya.

Klop saat menjadi Agen Neptunus, kisah friendzone antara Kugy dan Keenan bermuara menuju kebahagiaan setelah bertahun-tahun lamanya. Kugy dan Keenan yang sama-sama pernah menjalin asmara dengan orang lain, tetap mencari satu sama lain. Tidak ada yang tahu jika jodoh adalah sahabatmu sendiri, ‘kan?

Link download film Perahu Kertas

Baca juga: 6 Pasangan di Film Romantis Indonesia

4.

What If dan sahabat yang saling jatuh cinta pada akhirnya

film tentang friendzone
Sendainya..... | keepo.me

Di film yang dirilis pada 2014 lalu ini menceritakan tentang Wallace dan Chantry. Mereka berdua yang sama-sama baru putus cinta menemukan arti dari sahabat dan cinta yang sesungguhnya setelah menghabiskan waktu bersama.

Kedekatan yang makin tak berjarak setelah dua-duanya baru putus dengan pasangan sebelumnya, membuat mereka sadar bahwa sahabatnya adalah jodoh yang ditakdirkan untuk bersama selamanya.

Link download film What If

5.

Love, Rosie dan perjalanan cinta dua orang sahabat yang kisahnya mengiris hati (2014)

film tentang friendzone
Tercabik-cabik | keepo.me

Film yang diperankan oleh Lily Collins dan Sam Claflin ini siap membolak-balikkan hati penonton dengan ceritanya yang sederhana. Jadi sahabat sejak usia 5 tahun, membuat Rosie dan Alex sama-sama tidak berani mengungkapkan perasaan mereka dengan jujur.

Sempat dibuat bimbang dan enggan mengungkap perasaan satu sama lain karena takut kehilangan sahabat, mereka lebih memilih untuk memendam dalam-dalam. Pada akhirnya, semesta menunjukkan jalan siapa yang layak menjadi jodoh yang sebenarnya.

Link download film Love, Rosie

Artikel Lainnya

Penuh liku-liku dan kehadiran orang baru dalam persahabatan bisa menjadi faktor yang menjauhkan kamu dan teman dekatmu. Tapi dari sini, bisa ditemukan jawaban apakah baper yang dialami salah satu pihak di hubungan pertemanan ini bisa berujung pada kebahagiaan dan happy ending.

Tags :