8 Film Berdurasi Terlama Sepanjang Masa, Ada yang Lebih dari Seminggu!

Daftar Film Berdurasi Terlama Sepanjang Masa | walkerart.org

Kreativitas tanpa batas adalah modal dari dibuatnya film berdurasi terlama sepanjang masa ini.

Sejak kemunculan film Avengers: Endgame yang dinilai sebagai film dengan durasi terpanjang karya MCU, banyak yang memperbincangkan film-film lain yang juga punya durasi yang lama. Padahal, ada banyak film berdurasi terlama sepanjang masa yang bahkan nggak dalam hitungan jam melainkan dalam hitungan hari atau bahkan mingguan.

Wah, pastinya nonton sebuah film yang durasinya harian bisa bikin kamu nggak tidur dan cuma terus mantengin layar laptop buat nonton filmnya. Buat yang penasaran, ini nih film berdurasi terlama yang durasi Avengers: Endgame nggak ada apa-apanya.

Deretan Film Berdurasi Terlama Sepanjang Masa

Kalo kamu lagi bingung mau ngapain di hari libur yang sebentar lagi tiba, daftar film berdurasi terlama sepanjang masa ini bisa kamu jadikan acuan sebagai tontonan di hari libur.

1.

Modern Times Forever (2011)

Modern Times Forever (2011) | www.youtube.com

Dari daftar film durasi terlama, film berjudul Modern Times Forever ini adalah film kedua terlama sepanjang sejarah. Film ini adalah film karya sekelompok seniman yang berasal dari Denmark Superflex di tahun 2011.

Nggak tanggung-tanggung, film ini berdurasi 14400 menit atau sekitar 10 hari. Durasi selama ini menceritakan tentang markas Stora Enso yang ada di Helsinki di beberapa ribu tahun ke depan bakal hancur. Ini adalah sebuah film proyeksi tentang kokohnya bangunan ini sendiri.

2.

Beijing 2003 (2003)

Beijing 2003 (2003) | iffr.com

Beijing 2003 ini adalah sebuah film berdurasi terlama yang menceritakan tentang kota tempat sang seniman tinggal beserta dengan orang-orang yang ada di dalamnya.

Film yang berdurasi selama 9000 menit atau 6 hari lebih 6 jam ini memakan waktu sekitar 16 hari untuk proses penyelesaian. Film ini akhirnya dirilis di tahun yang sama, 2003.

Merekam gambar menggunakan mobil yang dilengkapi kamera dengan melewati jalan demi jalan yang ada di Peking Ring Road, kamu bisa melihat setiap detail dari kegiatan orang-orang yang ada di dalam film.

Baca juga: 7 Serial Drama Korea Netflix Terbaik

3.

Cinématon (2009)

Cinématon (2009) | amazing.zone

Cinématon adalah sebuah karya eksperimental yang dibuat oleh seorang sutradara Prancis bernama Gerard Courant. Film berdurasi 9000 menit atau setara 6 hari lebih 6 jam ini terdiri dari potongan-potongan sketsa diam yang berjumlah lebih dari 3039.

Setiap potongan sketsa ini bersurasi 3 menit 25 detik dimulai dari kegiatan sehari-hari banyak orang dengan latar belakang pekerjaan yang berbeda-beda. Mereka juga bebas melakukan apapun dalam jangka waktu 3 menit ini.

Baca juga: 6 Serial TV yang Mirip GoT Plotnya!

4.

Matrjoschka (2006)

Matrjoschka (2006) | www.imdb.com

Matrjoschka juga termasuk di dalam daftar film durasi terlama yang berdurasi 5700 menit atau sama dengan 3 hari lebih 23 jam. Ini adalah sebuah film karya seniman Jerman bernama Karin Hoerler di tahun 2006.

Film ini sendiri terdiri dari gambar-gambar yang diurutkan berdasarkan satu foto, mulai dari seorang anak laki-laki naik sepeda, memperlihatkan rumah, jalanan, garasi dan juga keindahan langit.

Gambar ini memang nggak langsung berubah secara cepat tapi berubah dengan sangat lambat. Ini semua dirangkai menjadi sebuah film yang berdurasi lama banget.

Baca juga: 5 Serial TV Sonic Sebelum Nonton Sonic Terbaru

5.

The Cure for Insomnia (1987)

The Cure for Insomnia (1987) | www.lostmediawiki.com

Disutradarai oleh John Henry Timmis IV, film berdurasi terlama berjudul The Cure for Insomnia mempunyai durasi 5220 menit atau setara dengan 3 hari lebih 15 jam. Ini sebenarnya adalah sebuah film eksperimental di tahun 1987 yang nggak mempunyai jalan cerita tertentu.

Film ini terdiri dari 4080 halaman puisi yang dibaca oleh artis bernama LD Groban. Biar nggak monoton dan bikin ngantuk, film ini diselingi beberapa klip video logam berat dan juga beberapa adegan porno.

6.

The Longest Most Meaningless Movie in the World (1968)

The Longest Most Meaningless Movie in the World (1968) | www.imdb.com

Film berdurasi lama berjudul The Longest Most Meaningless Movie in the World ini adalah film karya sineas Inggris yang berdurasi 2880 menit atau setara 2 hari lamanya.

Tapi jangan salah, meskipun berdurasi 2 jam, film ini malah menyajikan sensor, potongan film yang belum jadi, iklan dan buangan film-film lainnya. Jadi sebenarnya faedah dari pembuatan ini apa?

Artikel Lainnya
7.

**** (Four Stars) (1967)

**** (Four Stars) (1967) | www.rolandoart.work

Dari daftar film durasi terlama berjudul **** (Four Stars) ini adalah sebuah karya yang dibuat pada tahun 1967. Berdurasi sekitar 1500 menit atau sama dengan 1 hari lebih 1 jam ini terdiri dari 83 gulungan film pendek.

Masing-masing film berdurasi 33 menit yang ditampilkan dengan menggunakan dua proyektor yang berbeda dan nantinya mereka bakal diputar secara bersamaan sampai ke gulungan film yang terakhir.

8.

Crude Oil (2008)

Crude Oil (2008) | www.cn.hanx.in

Film berdurasi terlama berjudul Crude Oil ini sebenarnya adalah sebuah film dokumenter Cina yang dirilis di tahun 2008. Film yang disutradari oleh Wang Bing ini sendiri mengambil tempat di Monolia bagian Gurun Gobi.

Sang sutradara mengikuti kelompok pekerja di ladang minyak dan mau mengamati kegiatan mereka sehari-hari. Mereka menghabiskan waktu beberapa hari buat mengamati kebiasaan mereka bekerja.

Film ini sendiri ditayangkan perdana di Amerika Utara di The Los Angeles Film Festival di tahun 2009.

Mungkin menurut kamu film Avengers: Endgame udah dianggap sebagai film terlama yang ada di bioskop. Sekarang udah tahu kan bahwa film Endgame bahkan nggak ada apa-apanya dibanding 8 film berdurasi terlama di atas? Kira-kira selama itu nontonnya bakal ketiduran nggak ya?

Tags :