4 Fakta Scary Stories to Tell in the Dark, Film Adaptasi Novel Super Seram
07 Agustus 2019 by KeepoBanyak kisah horor dalam satu film!
Kabar baik buat kamu pecinta film horor! Film Scary Stories to Tell in the Dark bakal tayang di bioskop-bioskop kesayangan kamu nih. Film besutan sutradara Andre Ovredal ini dipenuhi banyak kisah-kisah seram yang bisa bikin kamu merinding dan menguji nyali kamu. Tapi sebelum nonton, yuk cari tahu fakta-fakta tentang film Scary Stories to Tell in the Dark berikut ini!
Cerita misteri dalam sebuah buku
Scary Stories to Tell in the Dark berlatar belakang tahun ’60-an. Film ini akan menceritakan tentang sekelompok remaja yang sedang memecahkan serangkaian pembunuhan misterius. Pada tahun 1968, sekelompok remaja tersebut menemukan sebuah buku yang penuh dengan cerita menakutkan di dalam sebuah rumah besar milik keluarga Bellows.
Buku tersebut merupakan cerita mengerikan dari seorang perempuan bernama Sarah. Sang perempuan mengisahkan cerita mengerikan yang kerap terjadi di dalam sebuah rumah. Nggak hanya tentang rumah tersebut, namun Sarah juga menceritakan hal-hal mengerikan yang kerap terjadi pada dirinya. Terdapat banyak rahasia yang membuat buku tersebut menakutkan sehingga membuat sekelompok remaja itu mencari tahu bagaimana buku tersebut bisa menyebabkan kengerian.
Nggak banyak menggunakan CGI
Ternyata nih film ini sedikit mengunakan teknologi CGI lho~ Para aktor film Scary Stories to Tell in the Dark, termasuk yang berperan sebagai jangly man, dan makhluk-makhluk lain dominan menggunakan setelan, make up, efek manual dan topeng lateks di seluruh tubuh untuk menakankan kesan yang mengerikan.
Adaptasi dari novel super seram dari Amerika
Buku “Scary Stories to Tell in the Dark” mungkin tak sepopuler buku-buku garapan R.L Stine atau Stephen King yang memang bertemakan horor. Namun, bagi generasi yang lahir pada masa keemasan novel “Scary Stories to Tell in the Dark” pasti bakal paham dengan ambiens novel ini. Isi cerita cukup mampu membuat degup jantung pembacanya tertekan dan merinding. Novel ini digarap oleh Alvin Schwartz yang berisikan ilustrasi-ilustrasi mengerikan.
Para pemain film Scary Stories Scary Stories To Tell In The Dark
Film horror produksi CBS Films ini dibintangi oleh jajaran aktor remaja, seperti Zoe Colletti (Stella Nicholls), Michael Garza (Ramon Morales), Austin Abrams, Gabriel Rush Auggie Hilderbrandt), Austin Zajur (Chuck Steinberg), dan Natalie Ganzhorn (Ruth).
Nah, gimana guys, sudah bisa dipastikan film Scary Stories to Tell in the Dark ini akan memacu adrenalinmu dan jadi favorit para penggemar film horor. So, tunggu apalagi? Film Scary Stories To Tell In The Dark kini telah rilis sejak tanggal 7 Agustus 2019 dan bisa langsung kamu saksikan di bioskop-bioskop terdekat!