Pasca Badai Salju, Warga Jepang Hibur Diri dengan Bikin Patung Berbagai Rupa
29 Oktober 2019 by Disfira IkaBerduka namun mencoba menyelipkan candaan
Bagi penduduk yang tinggal di negara dua musim, kehadiran salju adalah hal yang sangat dinanti. Namun bagi penduduk di negara empat musim, musim dingin mengharuskan mereka siap ketika badai salju datang.
Pada awal Januari 2016 lalu, salju lebat turun merata di seluruh kawasan Jepang. Banyak nyawa yang melayang dan fisik yang cedera akibat fenomena alam ini. Meski begitu, warga Jepang tetap terkontrol.
Walau badai salju hebat melanda dan memakan korban jiwa, mereka masih bisa menikmati bencana ini menjadi sesuatu yang menyenangkan. Mereka berkreasi dengan membuat beragam bentuk dari salju putih yang menumpuk di sekitar rumahnya.
1. Butuh tenaga dua orang untuk merakit Honda NSR500 ini
Bukan sekadar manusia salju yang terdiri dari dua bulatan besar, warga Jepang ini rela menghabiskan waktu selama 3 jam untuk membuat motor racing ini. Dudukan hingga rodanya dibuat semirip mungkin dengan bentuk aslinya.
2. KV-2 Rocket Launcher dengan detailnya yang menyerupai aslinya
Tank kecil ini juga dibuat dan dibentuk dari salju putih yang ada di halaman rumah. Tidak sekadar bentuk balok, detail mulai dari roda hingga bentuk keseluruhannya dibuat rapi dan mirip dengan bentuk originalnya.
Baca juga: Destinasi Wisata di Jepang Saat Musim Dingin
3. Dinosaurus yang tiduran di aspal
Jika diperhatikan lebih cermat, kamu akan mendapati seekor dinosaurus yang gegoleran santai di atas aspal. Gigi taringnya pun terlihat jelas.
4. Gigi susu yang ada di tengah jalan
Kira-kira siapa yang membuat bentuk gigi susu di tengah aspal ini? Apakah seseorang mahasiswa jurusan kedokteran gigi?
Baca juga: Pasar di Jepang yang Jadi Pusat Streetfood dan Oleh-oleh
5. Penampakan orang merangkak di depan pintu
Mungkin bentuk patung salju ini akan mengagetkan banyak orang saat baru membuka pintu. Tangan mengulur dengan muka rata, bisa bikin orang menjerit ketakutan.
6. Baymax pun nggak luput untuk dibuat
Nggak ada yang lebih menenangkan dan adem selain dipeluk oleh Baymax. Sama-sama putih, dingin, dan menggemaskan.
Baca juga: Alat Anti Pelecehan Seksual dari Tinta Bikinan Jepang
7. BB-8
Star Wars-driod BB-8 pun bisa berubah menjadi boneka salju. Cukup mirip, bukan?
Supaya tidak panik, kegiatan mengukir salju ini bisa menjadi hal menyenangkan sembari membersihkan salju di jalanan. Supaya nggak licin, berkreasi di musim dingin bisa membuat penduduk Jepang jadi lebih santai setelah terjebak badai yang lebat.