Demi Wajah Kinclong, Ini Cara Alami buat Menghilangkan Bekas Jerawat

menghilangkan bekas jerawat
keepo.me

Jangan sampai kamu dibikin depresi sama jerawat.

Selain kepastian hubungan yang tidak ada titik terang, jerawat adalah problem yang sering bikin cewek kepikiran terus. Meski bisa ditutupi dengan makeup, tapi tetap saja penampilan terlihat kurang sempurna. Apalagi jika sedang berjerawat parah, hal ini secara tidak langsung akan memengaruhi kesehatan mentalnya.

Sebuah penelitian yang dilakukan British Journal of Dermatology menemukan adanya hubungan erat antara jerawat dan depresi. Para peneliti menganalisis database pasien perawatan dasar di United Kingdom dari 1986-2012, hasilnya 63% dari responden merasa depresi di tahun pertama saat melakukan perawatan untuk menyembuhkan jerawat. Dibandingkan pasien yang tidak memiliki jerawat, mereka lebih rentan mengalami depresi.

Tak hanya jerawat, bekas merahmerah bahkan yang menghitam pun bisa menyebabkan seseorang mengalami depresi. Kehadiran noda di beberapa area wajah ini membuat seseorang terlihat lebih tua. Biar wajahmu mulus kembali, coba gunakan beberapa bahan alami ini untuk menyamarkan noda bekas jerawat. Lebih aman dan tanpa efek samping.

1.

Baking soda

menghilangkan bekas jerawat
www.medicalnewstoday.com

Meski biasanya digunakan untuk membuat kue, baking soda sudah dikenal ampuh mengatasi masalah di wajah. Termasuk jerawat dan bekas-bekasnya. Kandungan kristal sodium di dalamnya berfungsi untuk mengangkat sel-sel kulit mati sehingga lama kelamaan noda di wajah akan tersamarkan.

Untuk meraciknya, kamu perlu menyiapkan satu sendok teh baking soda dan air mineral dan mencampurnya hingga mengental. Oleskan ke bagian yang ada noda hitamnya dan biarkan selama 2 menit. Setelah itu, basuh dengan air hangat. Jangan lupa untuk memakai pelembab ya sesudahnya.

2.

Masker kentang

menghilangkan bekas jerawat
www.bp-guide.id

Kandungan vitamin dan mineral di dalam kentang bisa menyembuhkan luka di wajah sekaligus menghilangkan bekas jerawat. Noda hitam karena paparan sinar matahari juga bisa tersamarkan dengan masker kentang ini.

Iris kentang tipis-tipis dan ditempelkan di bagian yang ada bekas jerawatnya. Diamkan selama 10 menit lalu tinggal dibilas dengan air bersih. Perawatan ini bisa dilakukan sebanyak tiga kali seminggu jika kamu ingin bekas jerawat cepat pudar.

Baca juga: 7 Cara Memutihkan Wajah Secara Alami untuk Cerah yang Natural

3.

Perasan air lemon

menghilangkan bekas jerawat
unsplash.com

Buah yang kaya vitamin C dan antioksidan ini jadi andalan para beauty vlogger untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami. Kandungan AHA (Asam Alfa- Hidroksi) di dalamnya bisa mengangkat sel kulit mati sekaligus menyamarkan noda hitam. Cukup dengan memeras lemon dan diambil airnya, lalu oleskan ke wajah menggunakan kapas. Pastikan tidak lebih dari 8 menit ya, setelah itu langsung bilas dengan air bersih.

Baca juga: Bedak Tabur Lokal Berkualitas dengan Harga Under 50 Ribu

4.

Masker mentimun

menghilangkan bekas jerawat
beritagar.id

Mentimun dikenal bisa mencerahkan serta menyamarkan noda di wajah. Vitamin A, C, dan magnesium yang ada di dalamnya akan membuat wajah cerah alami. Tak hanya itu, buah ini juga dapat menjaga kelembapan wajah.

Sama seperti masker kentang, kamu bisa mengiris tipis mentimun dan menempelkannya di seluruh wajah. Diamkan selama 30 menit, lalu bersihkan dengan air bersih.

5.

Gel lidah buaya

menghilangkan bekas jerawat
www.merdeka.com

Kandungan gel lidah buaya memang sudah tidak perlu diragukan lagi. Digunakan sebagai bahan baku berbagai kosmetik, lidah buaya dapat menghambat pembentukan melanin yang bisa membuat kulit jadi gelap. Bekas jerawat juga bisa tersamarkan jika kamu menggunakannya dengan rutin.

Coba deh pakai gelnya dan ratakan ke seluruh wajah. Diamkan selama 15 menit, bilas dengan air bersih, kelar deh! Tinggal menunggu bekas jerawat hilang dengan sendirinya saja.

Artikel Lainnya

Cara alami untuk menghilangkan bekas jerawat ini bisa terlihat hasilnya jika dilakukan secara rutin. Tanpa bahan kimia, maka efek sampingnya yang dirasakan pada wajah juga nggak akan seektrem ketika memakai produk lainnya.

Selain itu cara ini juga dapat meringankan depresi yang dialami. Wajah yang mulus akan meningkatkan kepercayaan dirimi. Mental juga jadi sehat kembali dan bisa beraktivitas dengan baik. Apakah hatimu sudah tergugah untuk mengikuti cara alami di atas?

Tags :