6 Film Naomi Scott Terbaik, Pemeran Jasmine di Film Aladdin
10 Juni 2019 by Stephanie PutriKenali Naomi Scott lebih jauh, si pemeran Jasmine di film Aladdin, dengan menonton film Naomi Scott terbaik lainnya.
Nama Naomi Scott menjadi hangat diperbincangkan setelah ia membintangi karakter Putri Jasmine di film Aladdin versi live action 2019. Mungkin ia sedikit asing dan nggak begitu diingat namanya buat mereka yang cinta banget menonton film di bioskop.
Pada kenyataannya, Naomi Scott sendiri sudah menelurkan beberapa film yang judulnya sudah sering banget dibicarakan dan cukup hits. Bahkan, Naomi Scott nantinya bakal membintangi sebuah film terakhir dari trilogi Kingsman dan juga film berjudul Charlie’s Angels.
Deretan Film Naomi Scott Terbaik Selain Aladdin
Buat yang mau melihat beberapa film lain yang juga dibintangi oleh Naomi Scott, ini nih beberapa rekomendasi film yang bisa kamu tonton juga.
Lemonade Mouth (2011)
Salah satu TV series yang pernah dibintangi oleh Naomi Scott adalah Lemonade Mouth karya Disney Channel Original Movies. Ini adalah film drama musikal yang diadaptasi dari buku berjudul sama karya Mark Peter Hughes.
Menceritakan tentang kisah lima mudir SMA yang membentuk sebuah band. Mereka dipertemukan karena sama-sama mendapat hukuman. Mereka mau membela keyakinan dan perjuangan mereka.
Selain itu mereka membahas pentingnya keluarga, persahabatan, indahnya seni dan cara mengekspresikan diri dengan baik. Penasaran kayak apa film Naomi Scott terbaik ini?
Download TV series Lemonade Mouth (2011)
Our Lady of Lourdes (2013)
Salah satu film Naomi Scott terbaik yang berdurasi pendek adalah Our Lady of Lourdes. Berdurasi 17 menit, karya Peter Szewczyk ini pantas diacungi jempol karena ceritanya yang bisa membuatmu tersentuh.
Film pendek ini menceritakan tentang pertemuan seorang mahasiswa dan seseorang yang mabuk. Lourdes (Naomi Scott) adalah seorang mahasiswa yang merasa sangat berterimakasih pada seorang pemabuk ketila ia datang membantunya di saat yang nggak nyaman.
Ketika ia menawarkan seorang pemabuk dengan sebuah makanan, ia malah terlibat makin jauh dengan pria itu.
Dengan dua karakter yang berlawanan - sang pemabuk menggambarkan rasa sakit dan penyesalan yang mendalam yang dipertemukan dengan seseorang yang penuh kebaikan dan optimisme - mereka dipertemukan dan mengubah nasib satu sama lain.
Baca juga: 7 Film Julia Roberts Rating Tinggi
Hello, Again (2014)
Dari daftar film Naomi Scott, film pendek berjudul Hello, Again ini menceritakan tentang hancurnya perasaan dan hidup seseorang ketika mereka ditinggalkan oleh orang-orang yang mereka cintai, khususnya anggota keluarga yang selalu bersama dengan mereka selama hidup.
Setelah kehilangan ibunya, Owen berusaha menghindari ayahnya dan mengunjungi kuburan ibunya. Ia kemudian bertemu Maura yang juga mengunjungi kuburan ayahnya yang sudah meninggal.
Mereka bersama-sama menemukan sebuah cara untuk bisa terhubung dengan mereka yang sudah meninggal yang masih belum bisa mereka lupakan dalam hitungan hari. Film ini menceritakan bahwa mengenang seseorang nggak harus selalu dalam keadaan sedih.
Download Film Hello, Again (2014)
Baca juga: 7 Film Orlando Bloom yang Penuh Peperangan
The 33 (2015)
Di daftar film Naomi Scott terbaik ini, banyak orang yang berasal dari Chile yang bekerja di tambang San Jose. Pemilik tambang ini mengabaikan peringatan bahwa tambang ini bisa jatuh sewaktu-waktu yang bisa membahayakan para pekerjanya dan mengancam nyawa mereka.
Dan benar aja, tiba-tiba tambang ini runtuh dan 33 pekerja tambang terjebak di dalamnya karena satu-satunya jalan tertutup. Menggunakan radio juga nggak ada gunanya karena nggak ada sinyal sedangkan obat-obatan juga nggak ada.
Mereka kayak ada di suasana mencekam yang mana mereka harus bertahan hidup tanpa ada jaminan pasti. Ketegangan ini bisa kamu temukan di film The 33 dan bagaimana cara mereka akhirnya berhasil menyelamatkan diri dari tambang yang runtuh.
Download film The 33 (2015)
Baca juga: 5 Film Cole Sprouse Terbaik
The Martian (2015)
Naomi Scott juga pernah berperan dalam film berjudul The Martian. Film terbaik Naomi Scott ini adalah film adaptasi buku karya Andy Weir. Film fiksi ilmiah ini mengambil latar planet Mars dengan segala pemandangannya.
Seorang pimpinan astronot NASA beserta timnya harus melaksanakan misi khusus. Pada suatu kesempatan, Watney (Matt Damon) mengalami kejadian yang nggak terduga sampai ia dikira tewas dan ia ditinggal di Mars.
Perjuangannya buat bertahan di Mars sungguh menggugah hati. Watney juga punya keterampilan khusus yang bisa memperpanjang daya tahan hidupnya di luar bumi yang nggak pernah ia ketahui.
Download film The Martian (2015)
Power Rangers (2017)
Film Naomi Scott terbaik yang menceritakan tentang awal mula terbentuknya Power Rangers ini terdiri dari 5 orang yaitu Jason, Kimberly, Zack, Trini dan juga Billy yang awalnya nggak mengenal satu sama lain. Mereka terjebak, tapi pada akhirnya mereka berhasil kembali ke tempat di mana mereka berasal.
Suatu kali mereka sadar bahwa ada kekuatan aneh yang membuat mereka jadi punya kemampuan super dan mereka bertemu Zordon. Ternyata mereka adalah orang-orang terpilih buat melawan alien jahat bernama Rita Repulsa.
Mereka dibantu oleh Megazord, robot raksasa buat sama-sama melawan Rita Repulsa. Power Ranger ini pun berganti kostum dengan pakaian warna warni dengan gaya masing-masing.
Download film Power Rangers (2017)
Itulah film Naomi Scott terbaik, pemeran Putri Jasmine di film live action Aladdin. Buat yang mengagumi kecantikannya, kamu bisa ngecek filmnya yang lain.