8 Film Daniel Craig Terbaik Selain James Bond Franchise

8 Film Daniel Craig Terbaik Selain James Bond Franchise | www.derwesten.de

Film Daniel Craig terbaik yang mungkin belum kamu tahu!

Daniel Craig memang terkenal karena perannya sebagai James Bond dalam film franchise James Bond, tapi lebih dari itu, filmnya yang lain juga menunjukkan gimana kemampuan akting aktor British tersebut. Ia juga pernah bekerja sama dengan beberapa sutradara besar seperti Steven Spielberg, Steven Soderbergh David Fincher dan lain sebagainya.

Itu berarti kemampuannya memang diakui oleh sutradara besar tersebut. Dari daftar film Daniel Craig yang pernah dibintangi, tentu semuanya nggak menunjukkan kemampuan aktingnya. Sebagian besar memang dari film James Bond, tapi sisanya mungkin beberapa film Daniel Craig yang belum kamu tahu.

Daftar Film Daniel Craig Terbaik Selain James Bond Franchise

Daftar film Daniel Craig di bawah ini merupakan bukti bahwa Daniel Craig memang aktor yang sangat bertalenta. Apa saja film terbaiknya selain James Bond? Berikut daftar lengkapnya.

1.

The Girl with the Dragon Tattoo (2011)

The Girl with the Dragon Tattoo (2011) | www.scalsys.com

Dalam film garapan David Fincher yang diadaptasi dari novel Stieg Larsson berjudul The Girl with the Dragon Tattoo, Craig berperan sebagai seorang jurnalis yang akan melakukan apapun untuk mendapatkan informasi tentang pemerintahan yang korup.

Film ini merupakan film thriller misteri yang mengandung banyak teka teki. Craig berperan sebagai Mikael Blomkvist yang nggak takut apapun dalam mengambil resiko untuk menemukan kebenaran dari kematian Harriet yang sudah terjadi 40 tahun silam.

Film ini bisa dibilang salah satu film Daniel Craig terbaik selain James Bond. Penampilannya bersama Rooney Mara yang memerankan Lisbeth Salander mendapat pujian oleh banyak pihak.

Download Film The Girl with the Dragon Tattoo

2.

Layer Cake (2004)

Layer Cake (2004) | www.imdb.com

Daniel Craig memang terkenal dengan perannya sebagai James Bond yang merupakan karakter protagonis dan gentleman. Namun apa jadinya jika Craig sebelum menjadi agen mata-mata merupakan sosok antagonis?

Layer Cake mempersembahkan film Daniel Craig yang menampilkan sosoknya sebagai XXXX, lelaki kaya dan uangnya digunakan di dunia kriminal. XXXX nggak pernah mengakui bahwa dia adalah seorang kriminal, melainkan pebisnis, meskipun kokain adalah benda yang a jual.

Ketenangannya berubah saat serangkaian insiden terjadi dan membuat dirinya menyadari bahwa ia bukanlah siapa-siapa dan nggak lebih dari dekorasi di dunia yang gelap itu.

Download Film Layer Cake

Baca juga: 7 Film Agen Rahasia Selain James Bond yang Nggak Kalah Seru

3.

Cowboys & Aliens (2011)

Cowboys & Aliens (2011) | letterboxd.com

Dalam film Cowboys & Aliens, Craig berperan sebagai seseorang yang amnesia dan hanya membawa sebuah logam misterius di pergelangan tangannya di sebuah kota bernama Absolution. Dia kemudian menyadari bahwa dia hanyalah orang asing yang nggak diterima di kota tersebut.

Dia pun bertemu dengan Kolonel Dolarhyde (Harrison Ford) yang dipatuhi oleh semua orang. Suatu ketika, Absolution harus menghadapi ancaman alien dan hanya Jake (Daniel Craig) yang bisa menyelamatkan kota mereka. Jake pun berusaha untuk mempersatukan mereka untuk melawan para alien dan bertahan hidup.

Download Film Cowboys & Aliens

4.

Road to Perdition (2002)

Road to Perdition (2002) | www.imdb.com

Road to Perdition merupakan film yang memiliki fokus pada hubungan ayah dengan anak lelakinya. Film Daniel Craig ini juga dibintangi oleh Paul Newman, Tom Hanks hingga Tyler Hoechlin dan merupakan kisah yang cukup kompleks.

Dikisahkan Mike Sullivan (Tom Hanks) merupakan seorang penegak hukum di era mafia John Rooney (Paul Newman). Anak John, Connor Rooney (Daniel Craig) iri dengan hubungan yang dimiliki oleh Mike dan Michael Sullivan (Tyler Hoechlin).

Karena kecemburuan tersebut, Connor menggunakan sebuah insiden sebagai alasan untuk membunuh istri Sullivan dan anak bungsu mereka. Diusir, Sullivan dan anaknya terpaksa pergi dan berjanji untuk membalas dendam.

Download Film Road to Perdition

Baca juga: 5 Teknologi Ala James Bond yang Terbukti Ada

5.

The Adventures of Tintin (2011)

The Adventures of Tintin (2011) | 3brothersfilm.com

The Adventures of Tintin merupakan film garapan Steven Spielberg dan tanpa diragukan lagi menjadi salah satu film terbaik yang menjadi garapannya. Tintin sendiri merupakan tokoh legendaris yang sering kita dengan sejak kecil, jadi filmnya merupakan nostalgia tersendiri.

Craig mendapatkan peran sebagai pengisi suara Sakharine, seorang karakter yang cukup misterius. Craig memang nggak mendapatkan peran utama, tapi penampilannya dalam film ini patut diacungi jempol dalam hal sebagai pengisi suara tentunya.

Download Film The Adventures of Tintin

6.

Munich (2005)

Munich (2005) | www.imdb.com

Munich merupakan film yang masih disutradarai oleh orang yang sama dengan The Adventures of Tintin, yaitu Steven Spielberg. Munich mengisahkan kisah nyata tentang insiden Olimpiade 1972 di Munich tentang atlet Israel yang dibunuh oleh teroris Palestina.

Kelompok teroris Palestina yang menyebut diri mereka Organisasi Black September ini membunuh beberapa atlet Israel dan hampir menghentikan Olimpiade saat itu. Craig mendapatkan peran sebagai Steve, seorang supir dari Afrika Selatan yang merupakan seorang Yahudi yang bertujuan untuk membunuh sebelas orang Palestina yang diduga pelaku pembunuh.

Craig berhasil menunjukkan kemampuannya dari seorang sopir biasa, namun dapat mengeksekusi para musuhnya dengan baik. Dan sudah bisa ditebak, film ini merupakan film Daniel Craig terbaik.

Download Film Munich

7.

Mother (2003)

Mother (2003) | www.nziff.co.nz

Sebelum Daniel Craig bermain sebagai James Bond dan digandrungi oleh wanita, Craig pernah berperan sebagai Darren dalam film Mother. Dalam hal ini, Darren merupakan seorang lelaki biasa dan sudah berkeluarga.

Film ini berkisah tentang sepasang suami istri tua yang hidup bahagia. May (Anne Reid) merupakan seorang nenek setengah baya hidup dan suaminya, Toots (Peter Vaughan). Ketika Toots meninggal saat mengunjungi anak mereka di London, May mulai merasa depresi dan kesepian.

Membutuhkan sesuatu yang baru dan penting dalam hidupnya, May mulai mengenal Darren. Nggak hanya Darren suda menikah dan setengah dari usia May, Darren juga tidur dengan anak May, Paula (Cathryn Bradshaw).

Download Film Mother

Artikel Lainnya
8.

Logan Lucky (2017)

Logan Lucky (2017) | www.youtube.com

Logan Lucky merupakan film garapan Steven Soderbergh ini merupakan film yang lucu dan cukup menghibur. Craig memerankan Joe Bang mantan narapidana yang membantu keluarga Logan yang berencana untuk melakukan perampokan saat berlangsungnya balapan mobil NASCAR.

Film yang diperankan oleh Channing Tatum dan Adam Driver ini memang berhasil membuat kisahnya semakin menarik. Craig juga berhasil menunjukkan kemampuan aktingnya dalam film crime satu ini.

Download Film Logan Lucky

Itu tadi 8 Film Daniel Craig terbaik selain James Bond Franchise. Daftar film Daniel Craig di atas memang membuktikan kalau kemampuan aktor James Bond satu ini memang nggak pernah mengecewakan.

Tags :