Ngakak, Terjebak Macet, Penumpang Ojol Malah Pamer Kemampuan Akrobat
09 Februari 2020 by Didot SanjayaNetizen : Peregangan Otot Dan Tulang Pak, Mantapss
Merasakan kemacetan dari hari ke hari merupakan salah satu resiko hidup dikota-kota besar, tuntutan tentang pemenuhan hidup berdasarkan status sosial jadi bisa jadi masalah mendasarnya.
Aktualisasi masyarakat di kota besar yang memaksa untuk hidup hedonistis pada akhirnya memaksa mereka membeli kendaraan - kendaraan baru yang efeknya tentu saja bisa menambah kemacetan karena jumlah volume kendaraan tak sebanding dengan luasnya jalan.
Kondisi kemacetan seperti ini tentunya akan memicu para pengguna jalan jadi rentan stres, berhenti dan istirahat sejenak di minimarket pinggir jalan sambil ngopi bisa jadi cara yang efektif untuk menghindari kemacetan.
Namun bagi seseorang yang sedang mengejar waktu, mau tak mau mereka harus bertarung dengan kemacetan dijalanan. Selain tingkat emosi meningkat, tubuh pun akan terasa pegal ketika berada diatas kendaraan.
Mungkin hal ini lah yang dialami oleh salah satu penumpang ojek online yang terekam kamera berikut ini.
Baca Juga : Tak Ingin Terjebak Macet, Pria Ini Pilih Mendayung untuk Berangkat Kerja
Dalam sebuah video yang diunggah oleh akun instagram aslisuroboyo tampak seorang pria penumpang ojek online yang tengah terjebak diantara kemacetan jalanan.
Diduga karena capek terlalu lama berada diatas motor, pria tersebut akhirnya tak tahan untuk menggerakan anggota tubuhnya untuk melakukan pereganggan otot.
Namun tak seperti biasa, pria ini tiba-tiba menekuk tubuhnya kearah belakang hingga dua kali, tak hanya itu pria ini juga terekam menggerakkan tangan seolah-olah sedang berenang.
Agar semakin lengkap, ia pun berdiri sejenak kemudian kembali duduk dan mengangkat kedua kakinya sambil menunggu kemacetan.
Peristiwa yang terjadi di Surabaya ini direkam di dalam mobil yang berada tepat dibelakang penumpang ojek online.
Rakyat Surabaya ini kenapa, lho..lho..lho .. santuy.....senam disore hari, lepaskan aura-aura negatif bro....., kata beberapa orang yang ada dalam mobil.
Agar tak semakin penasaran simak videonya berikut ini
Video yang telah ditonton lebih dari 397 ribu kali ini pun membuat netizen pun turut berkomentar.
davidomx : simulasi pemanasan atlit karambol
isnainiulfal : Lelah bgt keknya ya. Sampe kek gitu dijalan. Enaknooo pak
briliantiebie : Pegel bangkek ane kenek macet
mettybungsuh : Njalokkk tolongg pakkkk wayae pijet!
Mungkin bapaknya lagi capek banget tuh kejebak macet, semua gerakan peregangan otot pun akhinya dilakukan secara darurat. Mantap Pak.