Kocak Banget! Hasil Editan Deretan Karekter Disney Ini Jadi Terlihat Konyol
17 Januari 2020 by Ririh Dirja
Duh, batal jadi idola nih!
Seorang putri dalam animasi kartun Disney memang selalu identik dengan kesan feminin, anggun, dan cantik. Kisah mereka juga selalu diwarnai dengan hal-hal romantis yang bisa membuat orang ikutan baper. Namun seorang seniman asal Jepang bernama Shusaku Takaoka malah membuat karakter dalam Disney terlihat begitu kocak. Seperti deretan karakter di bawah ini yang mungkin bisa bikin kalian ngakak.
Saat tidur ditambahin kumis

Begini nih jadinya jika seorang Salvador Dali ikutan masuk frame di film Sleeping Beauty. Bukannya dicium, bibirnya malah digambar kumis.
Baca juga: 10 Hal Anti-Mainstream yang Dilakukan Orang karena Terlalu Kreatif
Lahap banget ya makannya

Bocah satu ini terlihat begitu lahap saat memakan spaghetti di atas. Lihat saja ekspresi dua ekor anjing ini yang juga terlihat ingin menyantap spaghetti-nya juga.
Tidak happy ending

Nasib pangeran di atas memang jauh dari harapan kalian ya guys. Bukannya mendapatkan ciuman, pangeran satu ini malah kena timpuk pie.
Baca juga: Bukannya Bikin Kagum, Foto Editan 12 Orang Ini Malah Terlihat Tidak Lazim
Mahkota Maleficent

Mahkota Maleficent yang seharusnya terlihat keren malah jadi kocak di foto ini karena diedit dan digantikan menjadi mahkota ayam. Aduh!
Kebanyakan nonton Netflix

Begini nih jadinya jika Cinderella kebanyakan nonton Netflix. Lihat saja matanya yang sudah mirip seperti mata panda, guys. Ada-ada saja ya?
Snow White sedang dicuri

Adegan Snow White yang sedang dicuri di atas memang bisa membuat orang geleng-geleng kepala. Lihat saja aksi kocak ketiga pria ini yang sedang mencuri Snow White. Emang mau dibawa ke mana, sih?
Baca juga: Drama Kucing Bucin Ini Bikin Kalian Ketawa Gemas Sekaligus Baper
Dikasih kopi dulu biar melek

Cara membangunkan putri tidur ternyata bukan dengan ciuman Pangeran Charming. Hanya dengan segelas kopi saja putri tidur pun bisa melek seketika.
Raja dan ratu selfie

Jika di dunia Disney ada smartphone dan sosial media, mungkin ini yang akan dilakukan Sang Pangeran dan Tuan Putri saat sedang berdansa. Antara couple goals dan narsis ternyata beda tipis ya, guys?
Ya ampun, jadi ilfeel lihatnya

Foto tokoh Yasmin saat bertemu Aladdin ini bikin ngakak. Lihat saja Yasmin diedit sedang mengeluarkan air liurnya dan ekspresi Aladdin pun terlihat senang. Kocak banget, ya?
Itulah karakter Disney yang diedit oleh seniman asal Jepang, Shusaku Takaoka. Lantaran hasil editannya, deretan tokoh tadi menjadi kocak. Ternyata image karakter-karakter dalam kartun Disney di atas bisa berubah drastis hanya dengan editan sederhana. Bagaimana menurut kalian, guys?