Drama Perjuangan Penjual Krupuk Melewati Kubangan Lumpur Berakhir Ngenes!
08 Februari 2020 by Didot SanjayaNetizen : Maaf Pak Aku Ngakak
Saat mengendarai kendaraan, selain kesabaran, ketenangan dan keamanan, keselamatan harus juga selalu diperhatikan. Terlebih lagi pada saat memasuki musim penghujan, berkendara dicuaca seperti ini memang lebih beresiko, selain visibilitas akan terganggu, jalanan becek yang tergenang air terkadang akan membahayakan keselamatan para pengendara.
Tak hanya itu, banyaknya akses jalan yang kurang baik juga akan menghambat perjalanan, laju kendaraan pun menjadi sulit dikendalikan saat melewati jalanan seperti ini.
Akses jalan yang tak mudah dilalui ditambah dengan turunnya hujan meninggalkan kubangan -kubangan air yang membuat beberapa pengendara harus menerima kenyataan pahit .
Kisah pilu inilah yang dialami seorang pedagang krupuk yang akhirnya mau tak mau harus menerima nasib sialnya.
Baca Juga : Kehebatan Warga +62! Pria Ini Malah Naik Motor Sambil Tiduran dan Main HP!
Video yang diunggah oleh akun twitter @ardfhaf membuat banyak netizen merasa kasihan plus ngakak.
Pasalnya saat melewati jalan penuh dengan kubangan lumpur itu seorang pedagang krupuk yang nekat mengendarai motornya akhirnya terpeleset setelah berhasil mengadapi rintangan - rintangan ketika berkendara dengan tumpukan kerupuk di belakangnya.
Peristiwa ini direkam oleh beberapa orang didalam mobil yang berada agak jauh di tempat kejadian. Didalam mobil terdengar suara laki-laki yang mengomentari keadaan pedagang kerupuk yang sedang berjalan melewati rintangan.
Maksa lek..maksa lek....asli lek ... sangkut lek....sudah ku bilang kan sangkut lek
Hingga beberapa saat kemudian karena jalanan terlalu licin, akhirnya pedagang krupuk pun terpleset jatuh bersama motor dan krupuk-krupuknya.
Agar tak semakin penasaran simak vidoenya berikut ini
Sudah ku bilang kan sangkuttt, woiii kerupuknyaaa!! *brukkkk* pic.twitter.com/f69v6ePR6q
— fai (@ardfhaf) February 5, 2020
Video yang telah ditonton lebih dari 31 ribu kali ini pun mendapatkan berbagai respon dari netizen.
@DaffaHs23 : Ya Allah maafkan hambamu ini yang malah tertawa melihat orang yang sedang kesusahan *tapi lucu sih
@greenxxaraa : NGAKAK YA ALLAH
Beberapa netizen menganggap hal ini tak ada lucunya sama sekali beberapa dari mereka malah merasa iba melihat pedagang kerupuk ini
@ediiinyatiga : Aku gak ketawa Sumpah Orang tua saya pernah kerja bawa gituan Kasihan bre Gak tau aja perasaannya pas nyampek rumah kek gmna
@cangtipppp : kok jahat bgt, org lagi nyari nafkah begitu mlah diketawain, ga lucu:(
Antara kasihan dan ngakak sih lihat peristiwa yang seperti ini, kalo tau kejadiannya akan seperti ini mungkin si bapak akan cari jalan alternatif lain biar lebih aman.