Deretan Potret Kocak Working From Home Sambil Ngurus Anak, Mungkin Juga Kamu Rasakan!

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan | www.boredpanda.com

Working from home bukan berarti bisa bekerja dengan santai.

Untuk menanggulangi pandemi COVID-19 yang melanda dunia saat ini, sejumlah pemerintahan di dunia telah meliburkan sekolah agar para siswanya belajar di rumah. Sementara itu para karyawan kantor yang masih memungkinkan untuk menyelesaikan pekerjaannya di rumah, sementara juga dianjurkan untuk bekerja dari rumah atau working from home (WFH).

Dengan kata lain, bagi yang sudah punya anak dan memperoleh kesempatan untuk WFH, mereka pastinya harus membagi waktu bekerja dan mengurus anak-anak. Tidak jarang, banyak momen-momen lucu yang terjadi ketika harus bekerja dari rumah seperti potret berikut!

1.

Lagi kerja di rumah malah diawasi Spiderman

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Lagi kerja di rumah malah diawasi Spiderman. | static.boredpanda.com

Tentu akan sangat mudah jika anak bisa belajar sendiri di rumah sehingga bisa ditinggal mengerjakan pekerjaan kantor di rumah. Tapi namanya juga anak-anak. Alih-alih belajar sendiri, yang ada malah main-main jadi Spiderman. Sampai naik di atas meja makan pula. Semoga ibunya tidak stres.

Baca Juga: Masker Langka, Orang Jepang Bikin Masker DIY Tapi Bentuknya Absurd Banget

2.

Sampai harus mempekerjakan anjing sebagai guru

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Sampai harus mempekerjakan anjing sebagai guru. | static.boredpanda.com

Orangtua sibuk kerja di rumah. Demi keamanan, para guru pun juga bekerja dari rumah. Daripada anak tidak belajar, minta tolong anjing saja deh, untuk nemenin anak-anak belajar.

3.

Mumpung WFH, bisa pakai baju pengantin

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Mumpung WFH, bisa pakai baju pengantin. | static.boredpanda.com

Wanita ini diminta anaknya untuk mengenakan baju pengantin. Karena dia tidak sedang bekerja di kantor. Bisa sekalian nostalgia 'kan? Kalau berangkat ke kantor pakai baju pengantin kira-kira bagaimana ya reaksi rekan kerja?

Baca Juga: Bosan Saat Karantina? 9 Meme "Work From Home" Ini Bisa Bikin Kamu Ketawa Geli

4.

Anak-anaknya sampai dilakban

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Anak-anaknya sampai dilakban. | static.boredpanda.com

Beberapa orang yang masih harus meninggalkan rumah untuk bekerja mungkin berpikir bahwa bekerja dari rumah akan lebih enak. Tapi kalau sudah lihat gambar ini, bisa membayangkan sendiri 'kan repotnya bekerja di rumah kalau ada anak-anak?

5.

Definisi sesungguhnya dari working from home

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Definisi sesungguhnya dari working from home. | static.boredpanda.com

Meski bekerja dari rumah, beban kerja tidak berkurang dong. Berbagai macam laporan mesti harus selesai tepat waktu. Belum lagi ditambah beban anak yang minta gendong di atas pundak. Bekerja dari rumah tampaknya lebih berat daripada di kantor.

Baca Juga: Lagi Bosan WFH? Mending Lihat Deskripsi Makanan Asal Tulis Ini, Lumayan Bikin Ngakak

6.

Laptop yang buat kerja malah dipakai anak main

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Laptop yang buat kerja malah dipakai anak main. | static.boredpanda.com

Niatnya memang mau kerja dari rumah. Tapi bagaimana bisa kerja kalau laptop yang biasa dipakai untuk menulis berbagai macam laporan saja malah dipakai anak untuk main. Wah, boss bisa marah nih.

7.

Tetap tidak bisa lolos dari pengawasan

Potret Kocak Working From Home sambil Ngurus Anak, Mungkin Kamu Juga Merasakan
Tetap tidak bisa lolos dari pengawasan. | static.boredpanda.com

Dengan adanya WFH, banyak orang pasti berharap bisa bekerja dengan santai di rumah, karena tidak ada pengawasan dari boss. Tapi kalau diawasi bocah gini, rasanya tetap ingin pura-pura bekerja biar nggak diganggu.

Artikel Lainnya

Nah, itu dia sejumlah potret kocak pengalaman bekerja dari rumah, atau yang sekarang lebih populer disebut working from home. Kira-kira ada yang punya pengalaman serupa?

Tags :