4 Artis Tanah Air Ini Dikenal Sering Berbagi, Dermawan Banget!

Nagita Slavina | keepo.me

Bisa jadi panutan nih!

Harta melimpah yang dimiliki para artis tak jarang membuat mereka hidup dengan bergelimang harta. Rumah dan mobil mewah, sering liburan ke luar negeri, hingga barang-barang branded bukanlah hal yang aneh jika dimiliki oleh selebriti.

Namun, kehidupan mewah yang dimiliki oleh para selebriti tak selalu bisa dimiliki semua orang. Banyak orang yang bisa dibilang hidupnya kurang beruntung karena serba kekurangan.

Hal itu pun menggugah hati para seleb ini untuk ikut berbagi. Kemewahan yang mereka miliki tak membuat mereka lupa bahwa ada orang lain yang tak seberuntung mereka. Siapa saja artis yang suka berbagi?

BACA JUGA: 5 Artis Dunia Ini Jadi Donatur Terbesar di Dunia

1.

Baim Wong

Baim Wong | www.instagram.com

Baim Wong memutuskan untuk menjadi seorang Youtuber. Nggak hanya bikin konten seru-seruan, Baim juga berbagi rezeki lewat Youtube. Suami Paula Verhoeven ini menyamar menjadi pengemis atau orang gila untuk menggaet penerima uangnya.

Ia melirik tukang jual kopi, pedagang kaki lima, pemulung, hingga penjual pinggir jalan. Orang yang paling diingat tentunya adalah Nenek Iroh. Diketahui Nenek Iroh nggak hanya dibantu Baim, ia juga tinggal di rumah Baim.

BACA JUGA: Dapat Tamu Orang Gila, Seorang Wanita Kira Kedatangan Baim Wong

2.

Nagita Slavina

Nagita Slavina | www.instagram.com

Memsye alias Nagita Slavina menjadi idola para netizen. Memsye diidolakan karena sederhana, cantik, dan penyabar. Tak hanya itu, ia juga loyal dan baik hati. Gigi pernah membelanjakan pengasuh Rafathar, Lala, dengan membebaskannya untuk memborong baju.

Lala pun tak membuang kesempatan dengan membeli baju hingga jutaan rupiah. Nggak hanya Lala, vlogger Kekeyi Putri juga merasakan hati baiknya Gigi. Ia diundang ke rumah Gigi dan diberi seperangkat alat make up mahal.

BACA JUGA: Nagita Slavina Tampil Berbikini, Netizen Singgung Suntik Putih 40 Juta

3.

Ruben Onsu

Ruben Onsu | www.instagram.com

Presenter kondang, Ruben Onsu, dikenal sebagai artis yang gemar berbagi. Banyak orang yang sudah tahu betapa baiknya Ruben. Nggak hanya baik hati, Ruben juga hidup sederhana. Baru-baru ini, Ruben diketahui mengangkat anak dari NTT bernama Betrand Peto. Ruben pun tak membeda-bedakan anak angkatnya dengan Thalia dan Thania.

4.

Denny Cagur

Denny Cagur | www.instagram.com

Komedian dan presenter Denny Cagur juga menjadi salah satu artis yang gemar berbagi. Ia dan sang istri, Santi Widihastuti, meluangkan waktu untuk menjenguk salah satu penggemarnya, Maria. Nggak hanya menjenguk di rumah sakit, Denny dan Santi juga memberikan bantuan berupa biaya kesehatan. Pasti seneng banget deh jadi Maria dijenguk terus dibiayain.

Artikel Lainnya

Menginspirasi banget kan kisah mereka. Patut ditiru buat kalian nih. Berbagi tak akan membuat kita makin kekurangan, justru akan makin banyak rezeki yang melimpah setelahnya.

Tags :