Sering Merasa Nggak Punya Teman Saat Terpuruk? Coba Pikir Lagi!

Depresi
Ke mana teman-teman kita saat kita membutuhkan? | Keepo.me

Mungkin, kita cuma butuh satu dering telepon

Setiap dari kita pasti pernah melewati masa-masa di mana kita merasa sedih dan terpuruk. Baik karena cobaan hidup seperti kegagalan atau musibah hingga sesuatu yang berada di luar kendali kita seperti gangguan depresi.

Keadaan tersebut sebenarnya sangat wajar mengingat kita memang manusia biasa dengan berbagai kekurangan dan hidup tidak selalu mengikuti mau kita.

Di masa-masa terpuruk inilah kehadiran orang-orang terdekat kita menjadi begitu penting. Merekalah yang bisa membantu kita untuk bangkit dan kembali menata diri, atau bahkan membimbing kita untuk menyelesaikan berbagai persoalan kita.

Kehadiran mereka yang memberi kita kekuatan dan motivasi untuk menjadi lebih baik dan bergerak maju alih-alih terus terpuruk.

Depresi
Merasa kesepian saat terpuruk | Keepo.me

Sayangnya, di saat kita membutuhkan orang-orang terkasih tersebut kita malah justru sering merasa sangat sendirian. Kita merasa mereka tidak ada di saat kita membutuhkan. Telepon genggam kita tiba-tiba terasa sunyi dan rumah pun lebih kosong dari biasanya.

Kita pun akhirnya menenggelamkan diri dalam kesedihan itu sendiri. Merasa tidak dicintai dan diingat oleh teman-teman dan keluarga kita.

Eits, tunggu dulu. Sebelum kita tenggelam lebih jauh dalam kesedihan dan kesendirian, coba telaah lagi sikap kita. Benarkah orang-orang terdekat kita nggak ada saat kita membutuhkan?

Atau justru kita yang menarik diri dan enggan menghubungi mereka? Apakah malah kita yang sibuk tenggelam sendiri hingga teman-teman kita nggak tahu kita di mana dan bagaimana kondisinya?

Artikel Lainnya

Nyatanya, seringkali saat kita depresi atau terpuruk, kita justru mendorong orang-orang terkasih kita. Kita malah menutup diri dan enggan menghubungi mereka untuk meminta bantuan.

Padahal mungkin jika kita mau mengirim pesan atau menelepon dan menyatakan bahwa kita membutuhkan mereka, mereka akan ada untuk kita. Mungkin jika kita mau menggapai mereka, mereka pun akan menyambut kita dengan baik dan membantu kita keluar dari keterpurukan.

Mungkin pula di sisi lain orang-orang terdekat kita pun merindukan kita. Hanya saja karena kita yang menghilang maka mereka pun mengira kita sibuk dan nggak ingin mengganggu. Siapa tahu? Jadi cobalah raih dulu orang-orang terdekatmu.

Percayalah, bantuan itu dekat. Kita nggak pernah benar-benar sendirian. Selama kita mau mencari dan meminta pertolongan, pasti akan ada sosok yang mau membantu kita sepenuh hati.

Tags :