Komposisi Sampo Akhir Bulan Masyarakat Indonesia, Efektif Hingga Tetes Terakhir!

Komposisi sampo masyarakat Indonesia | keepo.me

Sampo encer, nggak masalah!

Kita semua pasti sudah mafhum mengenai kebiasaan orang Indonesia yang super kreatif di akhir bulan. Mulai dari makan nasi Padang hanya dengan kuah tanpa lauk, membeli rokok eceran, makan nasi pakai mie, hingga menebeng teman yang searah agar nggak usah beli bensin.

Masyarakat Indonesia memang terkenal dengan kreativitasnya dalam menghadapi berbagai cobaan hidup.

Salah satu cara bertahan hidup yang unik dan pasti pernah dialami oleh mayoritas orang Indonesia adalah mengisi botol sampo dengan air. Kehabisan sampo di akhir bulan memang bikin kesal.

Pasalnya, harga sampo biasanya lebih mahal dari sabun dan kita kadang merasa sayang harus mengeluarkan uang untuk sampo di akhir bulan. Jadilah kita memilih untuk mengisinya dengan air untuk menghemat sampo hingga hari gajian tiba.

Hemat akhir bulan dengan sampo encer | keepo.me

Cara ini pun sebenarnya nggak salah juga, karena bagi beberapa tipe sampo, mengencerkan dengan air terlebih dahulu bisa menjadi solusi jika sampo tersebut mengandung surfaktan yang cukup tinggi.

Namun jika kita menggunakan sampo dengan surfaktan rendah yang bersifat lembut, mencampurnya dengan air justru akan mengurangi efektivitasnya dan membuat rambut tidak bersih sempurna.

Selain itu, jika sampo yang kita beli ternyata menyebabkan kulit kepala seperti mengelupas atau berketombe. Kita juga bisa mencoba mengencerkan sampo tersebut dengan air untuk membuatnya lebih lembut. Namun jika cara tersebut tidak berhasil, memang ada baiknya kita hentikan pemakaian dan beralih ke sampo lainnya.

Artikel Lainnya

Cara lain untuk menghemat pengeluaran sampo di akhir bulan adalah dengan menggantinya menggunakan cara mencuci rambut alami yakni menggunakan baking soda atau lerak.

Cara alami ini mungkin akan membuat rambut terasa aneh karena tidak berbusa saat keramas. Akan tetapi cara ini bisa menghemat pengeluaran dan menjadi alternatif lain membersihkan diri. Hasilnya pun nggak kalah bersih kok.

Tapi hati-hati ya, penggunaan baking soda untuk keramas dalam jangka waktu panjang bisa menipiskan helai rambut. Kita juga harus hati-hati menakar sebanyak apa baking soda yang kita gunakan agar rambut nggak terlalu kering.

Tags :