Viral Pemotor Terekam CCTV Bonceng Kuntilanak, Warganet: Dikit-dikit Hantu

Ilustrasi kuntilanak
Ilustrasi kuntilanak | kumparan.com

Kuntilanak apa bukan ya?

Video pemotor yang diduga membonceng hantu ramai di media sosial. Di dalam video terlihat seorang pemotor yang tengah melintasi jembatan dan nampak membonceng wanita berpakaian putih dengan rambut agak sebahu. Wanita itu pun dikaitkan dengan sosok kuntilanak yang ada di Jembatan Biru Kampung Utan, Kelurahan Pondok Jaya, Kecamatan Cipayung, Kota Depok.

Dilansir dari Liputan6, banyak yang menganggap bahwa lokasi itu memang mistis, warga sekitar yang melintasi jembatan tersebut di malam hari juga merasakan suasana yang bisa membuat buku kuduknya merinding.

BACA JUGA: 8 Fakta Menyeramkan Tentang Kuntilanak yang Bikin Merinding

1.

Pengakuan warga

Ilustrasi kuntilanak
Tangkapan layar rekaman CCTV pemotor yang diduga bonceng kuntilanak | www.instagram.com

Fathur (35) merupakan salah satu warga Kelurahan Pondok Jaya yang telah menyaksikan video dalam CCTV tersebut. Menurutnya hal itu memang bisa saja terjadi pada para pemotor yang melewati jembatan di malam hari.

"Sudah lihat videonya, bisa saja karena tempat tersebut kalau malam seram, karena melintasi Ciliwung dan terdapat pohon bambu," ungkapnya.

Fathur juga mengaku merasakan suasana mistis setiap kali melewati jembatan itu, apalagi saat lewat sekitar pukul 23.00 WIB atau di malam Jumat.

"Waktu lewat enggak seperti biasanya, merinding pas ingat waktu itu malam Jumat," katanya.

BACA JUGA: Nggak Cuma Satu, Ternyata Ada 5 Jenis Kuntilanak di Indonesia, lho!

2.

Bisa menimbulkan keresahan

Ilustrasi kuntilanak
Tangkapan layar rekaman CCTV pemotor yang diduga bonceng kuntilanak | www.instagram.com

Di sisi lain, Kasi Pemerintahan dan Trantib Kelurahan Pondok Jaya, Wendy Noor menganggap bahwa itu bukanlah kuntilanak.

"Kalau dilihat dari videonya bukan seperti kuntilanak, namun seperti manusia yang membonceng. Namun tergantung persepsi masyarakat," ucapnya.

Wendy juga menambahkan bahwa video tersebut tidak perlu untuk dibesar-besarkan karena khawatir akan menimbulkan keresahan bagi masyarakat yang biasa melintas jembatan.

"Tidak perlu dibesarkan dan mengubah stigma yang nantinya masyarakat menjadi takut saat melintas, karena saya yakin itu manusia," tambahnya.

BACA JUGA: Inilah Alasan Kenapa Kuntilanak Selalu Tertawa Saat Menakutimu!

3.

Ternyata manusia

Ilustrasi kuntilanak
Jembatan biru | m.liputan6.com

Akun instagram @ndorobeii juga mengunggah video viral itu. Tak lama kemudian ada unggahan lanjutan terkait video yang diduga pemotor membonceng kuntilanak tersebut.

Di dalam video tampak rekaman CCTV yang memperlihatkan pemotor tadi membonceng wanita yang diduga kuntilanak dari sisi belakang. Lalu video selanjutnya memperlihatkan rekaman CCTV dari sisi lain sehingga memperlihatkan pemotor dari sisi depan.

"Ternyata orang," ucap sang perekam video.

Unggahan itu langsung viral dan kembali mendapatkan banyak komentar dari kalangan warganet.

"Tp warna baju bedak yak? sama rambut ko beda yak? Slide 1 panjangnya sebahu lebih dikit kok slide ke2 pendekkan rambutnya?," tulis @zhe_printing.

"Bertahun-tahun pantau cctv gak pernah tuh temuin asli penampakan, walau kata orang sering liat. Kalau cuma benda jatuh, geser mah gak aneh," timpal akun @sobapoenya

"Dikit dikit hantu..kasian si hantu selalu jadi kambing hitam," seru @sentilmenyentil.

Artikel Lainnya

Kendati demikian, beberapa warganet masih yakin jika yang ada di dalam video pertama adalah kuntilanak karena baju dan rambutnya berbeda dengan seseorang yang terlihat dibonceng dalam video kedua. Nah, kalau menurut kalian gimana?

Tags :