Viral Foto Ahok Pakai Seragam SPBU, Netizen: Ada yang Makin Kebakaran Jenggot

Ahok pakai seragam petugas SPBU
Ahok pakai seragam petugas SPBU | www.instagram.com

Foto Ahok pakai seragam SPBU bikin heboh media sosial

Basuki Tjahaja Purnama atau yang dikenal luas dengan nama Ahok dikabarkan menjadi calon kuat bos Pertamina. Banyak masyarakat yang mendukung Ahok untuk menjadi bos Pertamina. Ahok yang terkenal sebagai sosok tegas itu diharapkan masyarakat untuk bisa memberantas mafia di Pertamina.

Namun tak sedikit pula kalangan yang menentang Ahok untuk menjadi petinggi Pertamina dengan berbagai alasan. Sindiran masyarakat untuk kalangan yang menolak Ahok tersebut ramai membanjiri linimasa media sosial. Salah satunya adalah posting-an dari sebuah akun bernama @aganharahap yang memperlihatkan Ahok mengenakan seragam petugas SPBU.

1.

Foto Ahok kenakan seragam petugas SPBU

Pada hari Selasa (19/11/19) kemarin, sebuah akun Instagram bernama @aganharahap mengunggah foto Ahok yang tampak mengenakan seragam petugas SPBU. Foto tersebut kemudian diunggah kembali oleh para netizen hingga menjadi viral.

“Mendapat foto ini dari salah satu grup WhatsApp dengan kalimat: Sumber A1: Beliau tadi siang baru fitting seragam. INFO VALID! Jangan berhenti di anda! Jadikan jari anda sebagai ladang amal. #indahnyaberbagi," tulis @aganharahap dalam keterangan foto.

Baca juga: Staf Khusus BUMN: Yang Tolak Ahok Itu Takut Birokrasi Dibersihkan Kayak DKI Jakarta

Hingga kini foto tersebut telah disukai oleh 16 ribu akun dan dibanjiri oleh komentar netizen. Kalimat-kalimat sindiran kepada kalangan yang menolak Ahok menjadi petinggi Pertamina ini pun dilontarkan netizen. Banyak pula netizen yang berharap jika Ahok benar-benar menjadi petinggi Pertamina.

@deomahardhika: “Mulai dari nol yah”

@rubenhutabarat: “Bentar lg ada yg makin kebakaran jenggot nih, di post sana sini”

@jellynext: “Karyawan pertamina auto panik”

2.

Bentuk sarkasme

Ahok pakai seragam petugas SPBU
Ilustrasi Hoax | inet.detik.com

Foto tersebut hanyalah editan yang sengaja dibuat oleh pemilik akun @aganharahap yang memang terkenal sering mengedit foto para tokoh-tokoh besar. Agan mengatakan jika posting-annya itu hanyalah bentuk dari sarkasme dari kondisi masyarakat saat ini yang gemar menyebarkan hoaks.

Baca juga: Usai Ahok, Kini Giliran Sandiaga Uno Dilirik Menteri BUMN Jadi Dirut PLN

“Foto editan (yang dilakukan agan). Itu caption-nya cuma ngikutin postingan-postingan orang yang suka share di grup-grup WhatsApp atau Facebook,” ujar Agan saat dihubungi Kompas.com.

Foto editan tersebut menurut Agan adalah merupakan sebuah ekspresi dari maraknya penolakan Ahok untuk menjadi bos Pertamina. Menurut Agan, Ahok adalah sosok yang tepat untuk berada di kursi petinggi Pertamina.

“Semakin besar penolakannya, saya semakin yakin kalau Ahok memang tepat berada di sana,” kata Agan.

3.

Merespon social behavior

Ahok pakai seragam petugas SPBU
Ilustrasi penyebaran hoax | www.liputan6.com

Di era berkembangnya media sosial di masyarakat ini tak hanya membawa dampak positif namun juga negatif. Salah satu dampak negatif dari kemunculan media sosial adalah mudahnya masyarakat menyebarkan berita palsu.

Baca juga: Kepergok Ngobrol Saat Kapolri Beri Arahan, Kapolres Kampar Dicopot

Tanpa disadari, masyarakat selalu menebarkan berita palsu tanpa mengecek faktanya terlebih dulu. Tentunya hal ini membuat dunia maya sering terjadi keributan karena suatu kabar yang belum pasti kebenarannya.

“Bangsa kita itu paling cepat kalau urusan-urusan beginian. Sedikit-sedikit bikin dan sebar hoaks, fitnah dan sebagainya tanpa yakin akan kebenaran dan akibatnya,” lanjut Agan.

Seluruh foto editan yang diunggah oleh Agan Harahap ini merupakan wujud dari social behavior masyarakat.

“Apa yang saya lakukan selama ini adalah merespons social behavior kita dalam hidup bermedsos,” imbuhnya.

Artikel Lainnya

Agan Harahap pengedit foto Ahok kenakan seragam petugas SPBU itu juga berharap jika masyarakat untuk tidak dengan mudahnya menyebarkan kabar yang belum tentu benar. Sementara itu, netizen memuji karya Agan saat mengedit foto Ahok yang terlihat seperti asli.

Tags :