Tak Perlu Naik Tangga, Pedagang ini Antar Makanan Pakai Cara Lempar Lembing!

Tingkat Kepercayaan Buyer dan Seller 100%

Masa - masa paling indah dan tak terlupakan dalam hidup salah satunya masa dimana kita masih bersekolah, dari suasana kelas, teman - temannya, sampai jajanan sekolah pengganjal perut yang terkenal murahnya.

Selain harganya murah, jajanan yang biasanya berjajar di depan gerbang sekolah memiliki beraneka ragam pilihan, sebut saja telur gulung, martabak mini, telur goreng, rambut nenek, gulali, dan pentol adalah makanan ringan favorit para pelajar.

Namun karena berbagai macam alasan biasanya sekolah memiliki peraturan agar para siswanya tak membeli jajanan dari luar, namun meski ada peraturan semacam ini tak menghentikan mereka untuk tetap jajan di luar.

Berbagai macam cara dilakukan untuk bisa menikmati jajanan favorit mereka, seperti yang terjadi pada rekaman video berikut ini.

Baca Juga : Enaknya Punya Kucing Mandiri Kayak Gini. Tinggal Dikasih Duit, Bisa Jajan Sendiri Beli Sosis. Pinter Banget!

seorang penjual melempar jajanan yang dipesan pelajar | twitter.com

Dalam video yang diunggah oleh akun twitter @RecehanTwit, tampak seorang siswa sedang memesan jajanan yang lokasinya berada diluar lingkungan sekolah.

Entah karena tak boleh keluar sekolah atau mereka memang lagi mager, beberapa siswa melakukan proses transaksi membeli jajanan dengan cara yang unik yaitu dengan cara melemparkan uang kebawah sedangkan si penjual melemparkan jajanan yang laku keatas dan ditangkap oleh siswa yang memesannya.

Dan uniknya lagi lemparan yang dilakukan oleh penjual jajanan itu tak ada yang meleset sedikit pun, semua bisa ditangkap oleh para siswa yang memesannya meskipun mereka berada di lantai 3

Agar tak semakin penasaran simak aksi penjual dan pembeli ini melakukan transaksi via lempar berikut ini.

Baca Juga : 10 Jajanan Jadul yang Mulai Langka Ini Sering Bikin Uang Jajan Ludes, Mana Favoritmu?

Video yang telah ditonton lebih dari 13 ribu kali ini pun mendapat tanggapan beragam dari para warganet, mereka memuji dan mempertanyakan bagaimana cara melemparnya bisa tepat sasaran.

@hdkhisbull :Itu gimana cara ngekernya bisa kaga jatoh begituuuhhh

@mengajisunyi : S3 pernguncalan

@radhina_a11 :Jual makanan jaman milenial

@ryan_egaa : Top global lempar

@blackronin87 : Levelnya diatas belanja online

@kakalebot : Takjub kalau main di liga mestik juara

@novaardi97 : mantan antlet tolak peluru

penjual dan pembeli saling lempar-melempar
penjual dan pembeli saling lempar-melempar | twitter.com
Artikel Lainnya

Boleh juga sih caranya, ketika lagi mager turun kebawah untuk beli jajanan pas disekolah cara ini bisa ditiru kayaknya, ditengah-tengah maraknya dunia digital, ternyata beli jajan via lempar levelnya lebih tinggi dari pada via online. Gimana kalian mau coba ?

Tags :