Ribuan Badut Keliling Kota di Swiss Sambil Meniup Suling. Ada Apa?

Parade Morgenstreich di Swiss
Parade Morgenstreich di Swiss | foto.tempo.co

Hal ini berlangsung selama 72 jam non-stop.

Pada Senin, 11 Maret 2019, Kota Basel, Swiss, dipenuhi oleh ratusan badut yang berkeliling kota sambil meniup suling jenis piccolo. Rupanya para badut ini tengah mengikuti parade P, sebuah parade tahunan yang menandai dimulainya Karnaval Basel.

Ratusan badut dengan berbagai macam kostum dan topeng membuat riuh kota Basel, Swiss. Adanya badut-badut yang berkeliling kota sambil bermain suling menandakan bahwa Karnaval Basel segera dimulai.

Karnaval Basel merupakan satu-satunya karnaval umat Protestan di dunia. Digelar pada hari Senin hingga Rabu Abu, Karnaval Basel berlangsung selama 72 jam non-stop dengan berbagai pertunjukan kesenian dan parade.

Parade Morgenstreich di Swiss
Parade Morgenstreich di Swiss | foto.tempo.co

Salah satu tradisi dari penyelenggaraan Karnaval Basel adalah parade Morgenstreich. Parade Morgenstreich adalah penanda dimulainya Karnaval Basel yang berlangsung pada pukul 04.00 waktu setempat.

Ketika parade Morgenstreich berlangsung, kota Basel akan dipenuhi dengan arak-arakan pemain musik yang memainkan lagu tradisional dengan membawa ratusan hiasan dan ribuan lentera.

Parade Morgenstreich ini dilaksana pada hari Senin dan Rabu. Saking meriahnya, parade Morgenstreich bisa melibatkan hingga 11.000 orang yang memakai kostum tertentu. Nah, untuk tahun ini, peserta parade Morgenstreich memakai kostum badut.

Sedangkan hari Selasa adalah hari khusus anak-anak. Pada hari itu, anak-anak akan dihibur melalui pertunjukan konser “Guggenmusiken” dan juga pameran lentera. Sangat meriah bukan? FYI, Karnaval Basel ini merupakan salah satu warisan budaya tak benda yang ditetapkan UNESCO pada tahun 2017.

Parade Morgenstreich di Swiss
Parade Morgenstreich di Swiss | foto.tempo.co

Karnaval Basel tidak hanya meriah, tetapi juga sarat akan nilai-nilai budaya. Karnaval Basel sudah ada sejak ratuan tahun yang lalu, yakni sejak tahun 1376. Seiring perkembangan zaman, Karnaval Basel pun mengalami perkembangan.

Jika kamu sedang berkunjung ke Swiss dan ingin melihat Karnaval Basel, ada beberapa syarat yang harus kamu ikuti. Peraturan yang pertama adalah kamu harus memakai lencana di kerah jika ingin menonton Karnaval Basel. Kamu bisa mudah mendapatkan lencana ini dari para pedagang yang ada di sekitar karnaval.

Peraturan berikutnya adalah penonton tidak boleh ikut menghias wajahnya atau memakai kostum. Hanya peserta karnaval dan anak-anak saja yang boleh melakukannya. Kamu juga tidak diperkenankan memotret menggunakan flash, karena suasana gelap adalah syarat dari parade Morgenstreich.

Artikel Lainnya

Sepertinya menyenangkan sekali ya menyaksikan langsung Karnaval Basel. Merupakan satu-satunya karnaval umat Protestan, pantas saja jika pelaksanaan Karnaval Basel begitu meriah dan banyak dibicarakan di berbagai media luar negeri.

Tags :