Rahasia Terbongkar! Cara Cewek Ini Beli 3 Rumah Mewah di Usia 34 tahun Benar-benar Mengejutkan!
25 Desember 2020 by Mabulla MaimunahBenar-benar jago ngirit nih!
Rajin Pangkal Pandai, Hemat Pangkal Kaya. Peribahasa tersebut tergolong sangat populer, bahkan dulu pihak sekolah sengaja mencetak peribahasa tersebut di dinding luar sekolah (dalam ukuran besar) agar anak-anak selalu mengingat nasihat luar biasa tersebut.
Rupanya inti dari peribahasa tersebut benar-benar diserap oleh seorang wanita asal Jepang bernama Saki Tamogami. Dengan ketekunannya, cewek berusia 34 tahun ini sekarang sudah memiliki punya 3 rumah mewah dan satu kafe.
Dilansir dalam Mothership, sejak usia 16 tahun, Saki sudah bercita-cita ingin punya 3 rumah di usia 34 tahun. Tentu saja dia tahu apa yang diinginkannya bukan hal yang mudah. Selain harga properti di Jepang cukup mahal, dia pun tidak punya usaha yang berpotensi mewujudkan keinginannya tersebut.
Tapi beruntung, Saki bukanlah pribadi yang mudah menyerah. Di usia 18 tahun, dia mulai untuk mewujudkan cita-citanya dengan cara mengumpulkan uang sedikit demi sedikit. Teknik yang dia pilih adalah untuk menyimpan uang adalah, memangkas jatah makan.
Baca Juga : Menu Diet Sehat Ala Anak Kos yang Ngirit dengan Food Combining
Setiap hari, dia hanya punya jatah makan sebesar 200 Yen, atau hanya sekitar Rp. 26.700 saja. Tentu saja dengan uang yang tergolong sangat kecil, dia hanya bisa menjatah 50 Yen atau sekitar RP. 6.700 untuk sekali makan, dengan 1 kali jatah makan ekstra.
Untuk menyiasati kecilnya jatah makan, dia kerap mengkonsumsi udon, dengan tambahan sayuran dan bahan-bahan lainnya. Selain itu, dia pun kerap memakan apapun yang bisa dimakan, selama makanan tersebut sehat dan tidak berpotensi menyebabkan masalah kesehatan.
Waktu berlalu, kerja keras Saki untuk ngirit rupanya berhasil. Di usia 27 Tahun, dia berhasil membeli rumah pertamanya di prefektur Saitama dengan harga 10 juta Yen atau setara dengan harga Rp 1,3 Miliar, dan rumah keduanya seharga 18 juta Yen atau sekitar Rp 2,3 Milyar.
Di bulan Mei 2019 kemarin, dia berhasil membeli rumah ketiganya dengan harga 37 juta Yen, atau setara dengan harga Rp 4,8 Milyar. Tidak hanya itu, Saki bahkan dikabarkan baru saja membuka sebuah kafe kucing bernama Cafe Yunaagi.
Baca Juga : Trik Makan Hemat Ala #CrazyPoorAsian yang Wajib Kamu Coba. Lumayan, Bisa Ngirit Buat Anak Kosan
Trik Saki Membeli 3 Rumah
Tidak seperti kebanyakan kita yang mengandalkan KPR untuk memiliki rumah, Saki yang sekarang bekerja untuk sebuah perusahaan real estate ini tahu benar jika menggunakan uang dari Bank untuk membeli rumah bukanlah solusi cerdas.
Selain ngirit dan mengumpulkan uang sedikit demi sedikit, dia pun membuka bisnis dengan menyewakan kamar-kamar kosong di rumahnya yang memang tidak ditempati. Dari uang tersebut, Saki bisa terus hidup, dan rumah yang dibelinya jadi lebih produktif.
Bagaimana nih menurut kamu. Berminat untuk meniru langkah Saki dalam mewujudkan cita-cita punya rumah impian?