Potret Romantis Pasangan di Bak Terbuka Ini Buktikan Kesederhanaan Cinta dan Bahagia

Pasangan romantis
Pasangan romantis | google.com

Apakah kamu sanggup menjalani kehidupan seperti ini juga?

Ada anggapan di masyarakat yang mengukur kesuksesan dan keberhasilan dalam hidup dengan seberapa banyak kekayaan yang dimiliki. Seberapa mewah kendaraan, seberapa sering kamu liburan ke luar kota atau luar negeri, hingga seberapa tinggi jabatan yang dimiliki. Padahal, manusia adalah makhluk yang tidak pernah puas, sehingga ukuran semacam ini tidak akan pernah ada habisnya.

Orang yang memiliki banyak uang belum tentu merasa sukses dan bahagia, serta sebaliknya. Orang yang merasa sudah cukup dan bahagia dengan kehidupan, belum tentu pula merupakan orang yang tajir melintir. Contohnya terlihat dalam foto berikut ini. Pasangan berikut ini tampak mesra meskipun mereka hanya berada di bagian belakang mobil bak terbuka yang sedang melaju.

Terlihat si wanita meletakkan kepala di bahu pasangannya seakan memasrahkan segala keadaan dan siap menghadapi berdua. Mereka terlihat bahagia meskipun hanya duduk di mobil bak terbuka, dan bukannya berada di dalam mobil sport mewah keluaran terbaru. Hal ini membuktikan bahwa kebahagiaan juga bisa diperoleh dalam kesederhanaan dan dalam kndisi apapun.

Baca juga: Romantis! Cinta Monyet Sejak Kecil, Setelah Terpisah 51 Tahun Pasangan Ini Menikah

Pasangan romantis
Pasangan romantis | www.facebook.com

"Some girls don't ask for castles. The shoulder is enough," tulis Socio Jukebox di unggahan Facebooknya. Socio menyoroti bahwa uang belum tentu mampu membeli kebahagiaan seperti yang diucapkan oleh Bob Marley menjelang ajalnya. Meskipun foto ini terlihat manis dan romantis, netizen tetap terbelah ke dalam bagian yang pro dan kontra.

Ada yang beranggapan bahwa inilah bentuk cinta sejati, mampu menerima kondisi pasangan bagaimanapun keadaannya dan siap untuk berjuang bersama-sama. Namun, ada juga yang berpendapat bahwa pria ini hanyalah pecundang miskin yang tidak mau berjuang demi kehidupan yang lebih baik. Bagi netizen yang kontra, foto semacam ini tidak perlu diapresiasi sama sekali.

Baca juga: Hubungan Romantis, Tapi 9 Pasangan Publik Figur Ini Nggak Dapat Restu Orangtua

Tidak ada yang spesial dari foto ini. Mereka hanya miskin. Pecundang membagikan ini untuk menyembunyikan ketidakmampuan mereka membangun sebuah kastil atau melakukan sesuatu yang istimewa untuk orang yang mereka cintai," kritik netizen Sheikh Miftahul Hasib

Ilustrasi pasangan romantis
Ilustrasi pasangan romantis | thinkstock.com
Artikel Lainnya

Sayangnya tidak semua seperti kamu, semua orang tidak dilahirkan dengan sendok emas. Mungkin lelaki dalam foto itu bahkan tidak mampu membayar ini tetapi masih berhasil membawa keluarganya naik ke mobil itu. Cobalah berbahagia untuk orang-orang yang ada di bawah Anda," balas netizen lainnya.

Kalau menurut kamu sendiri gimana? Apakah foto ini memang tidak perlu diapresiasi atau justru menunjukkan sederhananya kebahagiaan?

Tags :