Pengakuan Pria yang Bertatap Muka dengan Harimau, Lolos dari Maut Setelah Katakan Hal Ini!

Ilustrasi harimau
Ilustrasi harimau | bogor.tribunnews.com

Meski takut, Katemin tetap berusaha tenang saat berhadapan dengan harimau

Seorang warga asal Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan mengaku lolos dari serangan harimau. Pria bernama Katemin ini berhadapan langsung dengan harimau sepanjang dua meter dan sudah siap menerkamnya. Namun rupanya keberanian Katemin menghadapi harimau tersebut membuat harimau mundur perlahan dan berbalik arah usai Katemin mengucapkan beberapa kalimat kepada harimau itu.

Katemin bersyukur dirinya tak dimangsa hewan buas tersebut, namun sayangnya harimau itu justru menerkam sepupu Katemin yang saat itu sedang berada di kebun tak jauh dari lokasi Katemin bertemu harimau.

1.

Bertemu dengan harimau

Ilustrasi harimau
Ilustrasi harimau | pontianak.tribunnews.com

Dilansir dari Kompas.com, Katemin (54), warga Kampung 5 Talang Tinggi, Desa Padang Bindu, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muara Enim, Sumatera Selatan (Sumsel), tak menyangka dirinya akan selamat setelah berhadapan dengan harimau berjarak 60 centimeter.

Katemin memberi keterangan bahwa saat itu pada pukul 17.00 WIB ia sedang berada di kebun kopi miliknya. Tiba-tiba saja ia mendengar suara seperti ranting diinjak. Saat menengok, Katemin melihat seekor harimau berukuran dua meter di hadapannya. Katemin mengaku kaget namun tetap mencoba untuk tenang saat melihat harimau yang sudah bersiap untuk menerkam dirinya.

Baca juga: Capek Urus Anaknya yang Sakit, Ibu Ini Gorok Leher Putri Kandung hingga Tewas

“Saya melangkah ke depan dua langkah, harimaunya juga melangkahkan kakinya dua langkah, matanya melotot dan kumisnya langsung berdiri, panjangnya sekitar dua meter, saat dia (harimau) melotot, mata saya pun tetap kuatkan diri menatapnya,” ujar Katemin.

2.

Lolos dari serangan harimau

Ilustrasi harimau
Ilustrasi harimau | pontianak.tribunnews.com

Dalam kondisi waspada, Katemin mencoba untuk tetap tenang. Bahkan ia berani berbicara dengan harimau tersebut. Tak disangka, berkat keberaniannya itu, harimau tersebut tak jadi menerkam Katemin bahkan pergi dari kebunnya.

“Aku dak ganggu kau, kau jangan ganggu aku, aku di sini nyari makan, kau silakan nyari makan di tempat lain,” ucap Katemin pada harimau tersebut.

Baca juga: 5 Kisah Menyedihkan Para Driver Ojol, dari Kena Orderan Fiktif hingga Kehilangan Motor

Katemin perlahan mundur masih dalam posisi waspada, begitu pula harimau tersebut. Lantas harimau itu putar balik dan langsung berjalan ke luar kebun menuju pemandian.

“Saya berdoa ya Allah beri aku keselamatan, saya terus mundur lalu saya lihat dia (harimau) hanya diam dan kemudian langsung menjauh, dari kejauhan saya lihat dia pergi dan mengarah ke pemandian,” ujarnya.

3.

Terkam keponakan Katemin

Ilustrasi harimau
Ibunda korban saat tunjukan foto Sulis | www.tribunnews.com

Katemin bersyukur berhasil lolos menjadi santapan harimau, namun sayangnya harimau tersebut justru menerkam keponakannya yang sedang mandi tak jauh dari kebun kopi miliknya.

“Saya sama sekali tidak tahu, dan tidak bisa ngomong apa-apa lagi saat tahu kalau ternyata setelah bertemu dengan saya, harimau itu menerkam Sulis,” pungkas Katemin.

Baca juga: Cabut Bunga di Tol hingga Keramas di Motor, Ini 4 Aksi Warga Indonesia yang Bikin Geleng-geleng Kepala

Sulis Setiawati (30) ternyata sedang berada di pemandian yang berlokasi tak jauh dari kebun milik Katemin. Sulis sebelumnya pamit kepada orangtuanya untuk mandi di kebun. Tak disangka, ia justru bertemu harimau hingga tewas diterkam.

“Saya tidak ada firasat apa-apa, kalau Sulis akan pergi, diapun tidak melihatkan tanda-tanda aneh, kami ikhlas, mungkin ini sudah suratan anak kami," ujar Purwanto, ayah Sulis.

Artikel Lainnya

Sulis sejak sore hari tak kunjung kembali ke rumah setelah pamit. Setelah Katemin menceritakan baru saja bertemu harimau, orangtua Sulis pun panik. Saat dicek ke lokasi, Sulis tak ada di kebun dan hanya ditemukan handuk serta peralatan mandi korban.

Tags :