Bagikan Nasi Bungkus Berisi Uang Jutaan Rupiah Sambil Naik Mobil Mewah, Pasutri di Pasuruan Viral!

nasi bungkus
Ilustrasi nasi bungkus | id.wikipedia.org

Terinspirasi untuk berbagi kepada yang membutuhkan

Di masa sulit seperti sekarang, banyak orang yang tergerak hatinya untuk berbagi kepada yang membutuhkan. Salah satunya adalah pasangan suami istri asal Pasuruan, Jawa Timur ini.

Tak main-main, pasutri ini membagikan nasi bungkus berisi uang Rp1 juta rupiah kepada orang yang membutuhkan.

1.

Berbagi kepada sesama

nasi bungkus
Screenshot Instagram | www.instagram.com

Pasutri yang melakukan aksi sosial itu adalah Ferry Angga Asmoro dan Pratisia Kurniawati. Aksinya itu terlihat diunggah di akun Instagram @Pratisia.kurniawati pada hari Jumat (08/05/20) lalu.

“Aku tertampar ketika melihat ada org yg bagi2 sembako isi sampah. aku melek bengi. mbelani koyok ngene. demi semuaaa saudara2ku yang lagi merana saat corona.. nasi bungkus ini sederhana, semua pasti bisa membelinya, cuma berwadah kertas minyak .. sengaja di dalam aku kasih Titipan Rezeki Dari Allah uang segepokkk per bungkus. untukmu saudara2ku yang masih bertahan hidup walau kelaparan,” tulis Pratisia.

Baca Juga: Ngamuk Dijemput Petugas, Warga Positif Corona Nekat Peluk Orang di Sekitarnya Agar Tertular

2.

Bagikan nasi pakai mobil mewah

nasi bungkus
Nasi bungkus bahagia | regional.kompas.com

Aksi sosial itu diunggah dalam fitur IGTV yang memperlihatkan saat persiapan berbagi nasi bungkus itu. Tampak beberapa nasi bungkus itu berisi lauk pauk sederhana. Namun di dalam nasi bungkus yang telah diberi alas plastik juga diselipkan uang Rp1 juta di setiap bungkusnya.

Ia membagikan nasi yang ia sebut “nasi bungkus bahagia” itu menjelang sahur dengan menaiki mobil Toyota Alphard. Ia dan sang suami berkeliling Pasuruan untuk membagikan nasi bungkus tersebut.

Baca Juga: Heboh Warga Jaktim Kena Prank, Diberi Boks Sepatu Ternyata Isinya Mayat Bayi

Tampak dalam video itu, sejumlah orang yang mendapatkan nasi bungkus sangat bahagia dan tak menyangka jika isi nasi tersebut terselipkan uang Rp1 juta.

3.

Ikhlas berbagi

nasi bungkus
Screenshot Instagram | www.instagram.com

Pratisia menyampaikan jika hatinya dan sang suami tergerak usai melihat prank sembako isi sampah. Dilansir dari Kompas.com, Minggu (17/05/20), paket nasi bungkus bahagia ini berisikan nasi dan lauk pauk pada umumnya.

“Awalnya saya lihat video bagi-bagi uang dan sembako di YouTube. Jujur saya terinspirasi dan tergerak untuk ikut berbagi di saat pandemi Covid-19. Tapi saya juga miris ketika itu ternyata hanya prank dan kepentingan konten belaka,” ujar Pratisia, Sabtu (16/05/20).

Baca Juga: Habib Bahar Akhirnya Bebas Berkat Asimilasi Corona, Ucapkan Hal Ini untuk Habib Rizieq

Prastisia dan suaminya yang merupakan pedagang grosir tas Gempol itu akhirnya bersepakat untuk berbagi. Ia sengaja memvideokan aksinya agar menginspirasi orang lain, bukan hanya sekadar membuat konten saja.

“Kami bukan sedang membuat konten, kami memang niat dan ikhlas berbagi. Kami ingin menunjukan kalau memang niat berbagi bukan hanya membohongi dengan hal seperti itu,” ungkapnya.

Artikel Lainnya

Sekali melakukan aksi berbagi, Pratisia mengaku ketagihan untuk kembali melakukan aksi sosial serupa ke depannya. Pratisia merasa senang melihat orang-orang yang mendapat sedekah tersebut merasa bahagia.

Tags :