Nggak Boleh Lagi Pakai Plastik, Orang-orang Thailand Belanja Pake Karung Gula hingga Panci

Belanja Gunakan Alat-alat Rumahan
Belanja Gunakan Alat-alat Rumahan | i0.wp.com

Setuju Banget Nih Diterapkan di Indonesia. Seluruh Indonesia Ya!

Limbah plastik merupakan salah satu masalah yang sangat serius dan sangat membahayakan bagi lingkungan. Menurut data Our World in Data, ada lebih dari 275 juta ton limbah plastik yang ada di dunia, dengan China, Indonesia, Filipina, Vietnam, dan Sri Lanka, sebagai penyumbang terbesar.

Kondisi ini mematik beberapa negara untuk melakukan kebijakan pengendalian sampah plastik. Ada yang memilih untuk melakukan daur ulang terhadap sampah plastik, ada juga yang membuat aturan khusus penggunaan plastik, dan kebanyakan memadukan keduanya.

Contohnya Thailand. Tetangga Indonesia ini menyambut tahun baru 2020 dengan menerbitkan kebijakan penghapusan penggunaan kantong plastik di setiap supermarket dan minimarket.

Dilansir dalam Mothership, demi mendukung gerakan ‘perang terhadap sampah plastik’, hampir seluruh supermarket yang ada di Thailand, bertekad tidak menggunakan kantong plastik sekali pakai saat melayani pelanggannya.

Baca Juga: Terbit Kebijakan Bayar Plastik 200 Perak, Memangnya Efektif Kampanyekan Diet Plastik?

Beberapa supermarket tersebut diantaranya, Big C Supercenter, Siam Makro, Robinsons, Seven Eleven, Siam Makro, Central Group dan The Mall Group.

Menariknya, larangan pemakaian kantong plastik tersebut langsung disambut antusias masyarakat Thailand. Mereka beramai-ramai menampilkan cara kreatif mengganti kantong plastik, dengan menggunakan berbagai macam benda, dari mulai panci hingga karung gula.

Ada juga remaja yang membeli aneka makanan ringan, dan minuman dingin degan menggunakan tempat jemuran sebagai wadahnya. Kemudian ada juga yang membawa panci masak, dan berbagai alat lainnya yang bisa digunakan sebagai alat penampung barang yang dibeli.

Baca Juga: Demi Kesehatan Lingkungan, Warga India Rela Makan Pakai "Tanah"!

Semua orang semangat untuk mengurangi penggunaan plastik sekali pakai, dengan cara yang kreatif dan menghibur. Semoga ini tetap bisa dilakukan dan jadi inspirasi untuk orang lain agar lebih bersemangat mengurangi penggunaan sampah plastik," puji seorang netizen.

Kampanye Anti Kantong Plastik
Kampanye Anti Kantong Plastik | www.thephuketnews.com

Mengurangi limbah plastik memang tidak hanya dari produsennya, tapi bisa dimulai dari kesadaran orang-orang seperti para konsumen ini. Mereka mengajarkan bagaimana cara menjaga lingkungan, dengan cara dan kreativitasnya masing-masing." komentar netizen lainnya.

Indonesia sendiri sebenarnya sudah berupaya untuk mengendalikan sampah plastik, dengan caranya sendiri. Beberapa daerah di Indonesia ada yang memberlakukan larangan menggunakan kantong plastik sekali pakai, ada juga yang membebankan biaya untuk setiap kantong plastik yang digunakan.

Baca Juga: Miris! Pemancing ini Temukan Ikan yang Mulutnya Penuh Dengan Sampah Plastik!

Artikel Lainnya

Nantinya, dana penjualan kantong plastik bisa disumbangkan ke lembaga-lembaga yang fokus dalam kampanye menjaga lingkungan. Nah kalau kamu punya cara apa untuk mengurangi limbah sampah plastik di daerahmu? Yuk sayangi lingkungan.

Tags :