Nekat Curi Mobil Demi Bahagiakan Pasangan, Pria Ini Malah Lupa Bawa Istrinya Kabur Saat Beraksi

Pria nekat curi mobil demi sang istri | style.tribunnews.com

Istri ingin mobil baru, suami nekat curi mobil orang karena tak punya uang

Lantaran sang istri menginginkan mobil baru, pria asal Surabaya ini nekat mencuri mobil saat sedang berada di Semarang. Pelaku bernama Adityo Purnomo (34) saat itu sedang makan di sebuah rumah makan bersama sang istri dengan membawa mobil miliknya.

Entah apa yang ada di pikiran pelaku hingga nekat mengambil kunci mobil orang lain dan membawa kabur mobil merek Honda Jazz tersebut. Sang istri awalnya tak tahu jika suaminya telah mencuri mobil. Ia baru sadar saat ia ditinggalkan sendiri di restoran bersama mobil suaminya.

1.

Istri ingin mobil baru

Pelaku saat dibekuk polisi | jateng.tribunnews.com

Dilansir dari Detik.com, Senin (06/01/20), seorang pria di Semarang dibekuk polisi setelah mencuri mobil milik pelanggan restoran. Pelaku bernama Adityo Purnomo (30) atau AP itu mengaku nekat mencuri karena istrinya minta mobil baru.

Adityo sebenarnya sudah memiliki mobil sendiri, namun sang istri menginginkan mobil baru merek Honda Jazz. Lantaran belum punya uang, keinginan sang istri belum bisa ia penuhi. Hingga sampai pada hari Minggu (05/01/20) lalu, AP nekat mencuri mobil saat berada di sebuah rumah makan di Semarang.

Baca juga: Kasus WNI Perkosa 159 Pria di Inggris, Korban: Saya Ingin Reynhard Sinaga Membusuk di Neraka

Saat itu, AP bersama istrinya mengendarai mobil menuju rumah makan Ayam Panggang Lombok Cengis yang berada di kawasan Banyumanik, Semarang. Saat sedang makan, tiba-tiba saja AP melihat korban meninggalkan kunci mobil saat pergi ke toilet. Pikiran jahat AP pun muncul dengan mengambil kunci tersebut dan membawa mobil kabur Honda Jazz bernopol H 9273 WG.

2.

Pelaku ditangkap polisi

Pelaku saat dihadirkan dalam konferensi pers | jateng.tribunnews.com

Korban yang merupakan pemilik mobil, Andy Prabowo, melaporkan kasus pencurian mobil tersebut kepada polisi. Berbekal kamera CCTV, polisi berhasil mengidentifikasi pelaku. Polisi kemudian melakukan pengejaran dan berhasil menangkap AP saat sedang melintas di daerah Bubakan, Semarang.

"Resmob yang patroli melihat kendaraan itu melintas di Bubakan jam 22.30 WIB. Dibuntuti sampai di lampu merah Madukoro dan diberhentikan. Dicek ternyata benar pelaku dan kendaraannya kemudian diamankan di sini," kata Kapolsek Semarang Utara Kompol Johan Valentino, Senin (6/1/2020).

Baca juga: Diduga Ikut Aliran Sesat, Seorang Ibu di Malang Sekap 4 Anak Kandung Selama 10 Tahun

Saat dihadirkan dalam konferensi pers, pelaku yang telah ditetapkan sebagai tersangka pencurian mobil itu tampak menutupi wajahnya dengan topi dan masker. Ia pun mengaku sengaja meninggalkan sang istri di warung agar bisa membawa mobil miliknya.

“Sebenarnya saya ke sana (rumah makan) menggunakan mobil juga bersama istri. Namun saya tinggal istri di warung karena saya sedang membawa kabur Honda Jazz,” tutur AP.

3.

Istri tak terlibat

Pelaku pencurian | news.detik.com

Saat itu, sang istri tak tahu jika suaminya telah membawa kabur mobil orang lain. Tiba-tiba saja ia menerima pesan dari pelaku untuk menemui dirinya di suatu tempat dengan membawa mobil miliknya. Saat dimintai keterangan polisi, AP mengaku sang istri tak ikut berbuat jahat.

Baca juga: Lagi Dimabuk Asmara, Pasangan Remaja Ini Nekat Mesum di Lapangan Saat Siang Bolong

“Istri saya tidak tahu apa-apa. Yang jelas, nanti kita berdua bakal ketemuan di lokasi yang dijanjikan. Saya tidak beritahu istri bahwa saya sedang membawa kabur mobil orang lain. Jadi saya bawa mobil orang lain, sedangkan istri bawa mobil saya,” ujar pelaku.

Pelaku merasa sedih saat ia tak bisa memenuhi keinginan istrinya, sementara sang istri terus mendesak pelaku untuk membeli mobil baru. Sang istri sendiri tak menyangka jika suaminya akan berbuat sejauh itu untuk memberinya mobil yang ia inginkan.

Artikel Lainnya

Tuntutan sang istri tersebut tak disangka akan membuat pelaku gelap mata sampai mencuri mobil. Bukannya bahagiakan istri, pelaku justru harus berurusan dengan pihak berwajib dan mendekam di penjara.

Tags :