Jadi Lulusan Terbaik, Pria Ini Menangis Saat Tahu Orangtuanya Tak Datang di Hari Wisuda

Jeric R. Rivas | www.dream.co.id

Momen wisuda jadi momen penting bagi banyak orang

Wisuda adalah perayaan dari keberhasilan kita setelah menyelesaikan studi selama beberapa tahun. Wisuda ini merupakan salah satu momen penting bagi banyak orang dan paling ditunggu-tunggu, sehingga tidak salah jika banyak yang mengharapkan hari wisudanya menjadi hari yang sangat spesial.

Salah satu yang membuat hari wisuda menjadi spesial adalah kehadiran orang-orang terkasih seperti keluarga, teman, maupun kekasih. Bukan perihal hadiah atau buket bunga yang mereka berikan tetapi kehadiran dan kehangatan merekalah yang dibutuhkan.

Jeric R. Rivas | bogor.tribunnews.com

Kondisi yang berbeda justru dialami oleh seorang mahasiswa asal Filipina. Dalam momen yang paling penting dalam hidupnya ini, sang orangtua justru tidak datang ke prosesi wisuda sang anak.

Mahasiswa tersebut bernama Jeric R. Rivas dan merupakan lulusan dari Ilmu Krimonologi program sarjana. Jeric pun merupakan salah satu lulusan terbaik dari La Concepcion College San Jose Del Monte Bulacan, Filipina.

Momen wisuda ini seharusnya menjadi momen yang sangat spesial bagi Jeric namun orangtuanya tak hadir dalam momen wisudanya tersebut. Dilansir dari Worldofbuzz, selama ini Jeric pun diketahui tidak pernah ditemui oleh orangtuanya semasa hidup.

Artikel Lainnya
Jeric R. Rivas | www.thesummitexpress.com

“Ketika saya di sekolah dasar, saya menerima penghargaan tertinggi sebagai siswa terbaik tetapi orang tua saya tidak pernah datang. Mereka seharusnya naik ke atas panggung dan mengikat medali di leher saya, tetapi karena mereka tidak datang, saya menolak medali itu,” tulis Jeric di akun Facebooknya.

Meski orangtua Jeric tidak hadir di momen penting dalam hidupnya, Jeric tetap mengucapkan terima kasih kepada orangtuanya. Dirinya berharap suatu hari nanti kedua orangtuanya akhirnya bisa bangga kepada dirinya.

“Kepada orangtuaku, yang sampai hari ini tidak bisa menerimaku dalam hidup mereka, jika kamu membaca ini, ini aku sekarang dan aku harap aku membuatmu bangga,” ujar Jeric dengan haru.

Sangat mengharukan ya kisah Jeric ini. Ia mengharapkan orangtuanya datang dan memberikan selamat atas pencapaiannya, tetapi orangtuanya tetap tidak menemuinya. Meski demikian, Jeric adalah sosok yang sangat kuat karena ia mampu bertahan dan menjalani hidupnya dengan berbagai prestasi yang ia raih meski tanpa dukungan dari orangtua.

Peristiwa yang dialami Jeric pun menjadi pelajaran bahwa orangtua mempunyai peran yang sangat penting dalam setiap langkah sang anak. Dukungan dan doa dari orangtua adalah hal yang akan selalu menopang semangat sang anak dalam perjuangannya mewujudkan cita-cita.

Tags :