Imbas Corona, Warga Thailand Berebut Masuk Mall Setelah Tutup Dua Bulan!

ilustrasi warga Thailand berebut masuk mall
ilustrasi warga Thailand berebut masuk mall | www.instagram.com

Netizen : Wajar Mungkin THRnya Udah Pada Turun

Di berbagai belahan dunia kehidupan manusia kini mengalami perubahan drastis sebagai akibat dari pandemi Covid-19, banyak negara dan pemerintah daerah menerapkan beberapa metode untuk menahan laju penyebaran virus corona.

Lockdown menjadi opsi beberapa negara termasuk Thailand, dilansir dari laman dunia.tempo, pandemik virus ini membuat Thailand memberlakukan lockdown yang sangat ketat. Sebagian besar toko-toko, selain toko sembako dan toko obat harus tutup, termasuk mall.

Lockdown di Negara Gajah Putih ini diterapkan sejak Maret 2020 ketika kasus penderita perharinya mencapai diatas 100 kasus.

Kini, setelah dua bulan berjalan dan belum ada ditemukannya kasus baru kasus baru covid-19, Negara Gajah Putih ini pun mengizinkan mal-mal beroperasi kembali pada 17 Mei 2020.

Setelah lama ditutup, pembukaan mall-mall ini pun disambut dengan sangat antusias oleh warga Thailand. Tak pernah jalan-jalan atau berbelanja di dalam mall selama dua bulan terakhir membuat pembukaan mall ini dipadati oleh banyak orang.

Baca Juga : Thailand Punya Tradisi Nikahin Anak Kembar Cowok-cewek! Eits, Ternyata Ada Alasannya. Bukan Incest lho~

ilustrasi warga Thailand berebut masuk mall
pintu mall dibuka dipadati banyak orang | www.dream.co.id

Hasrat untuk berbelanja atau hanya untuk sekedar menikmati suasana didalam mal begitu terasa. Hal inilah yang terlihat pada video yang unggahan akun Instagram makassar_iinfo.

Dalam rekaman video tersebut tampak, puluhan warga Thailand menunggu di depan pintu mal sebelum pintu dibuka. Beberapa karyawan juga terlihar berbaris di kanan kiri pintu masuk mal untuk menyambut para pengunjung.

Diantara beberapa orang yang atusias menunggu pintu mall dibuka, muncul kejadian menggelikan, disaat semua orang sabar menunggu pintu dibuka, salah satu pemuda yang memakai baju oranye nekat merangkak dari bawah pintu masuk mall.

Melihat ulah pemuda tersebut, karyawan mall hanya mendiamkan saja aksinya. Setelah berhasil masuk, pemuda itu pun langsung lari masuk ke dalam mall.

Aksi yang dilakukan pemuda berbaju oranye itu akhirnya memicu beberapa orang lainnya untuk melakukan hal yang sama untuk masuk dengan cara merangkak. Tampak baik pria, wanita, tua, dan muda semuanya berebut masuk ke dalam mal.

Dengan begitu antusiasnya, tampak dua orang terjatuh dan hampir terinjak-injak oleh orang-orang yang berlarian ke dalam.

Tak hanya itu kejadian unik lain pun tampak dalam rekaman video itu, ada seorang warga yang berbelanja sambil membawa tiga tas koper berukuran besar.

Walaupun para pengunjung terlihat memakai masker, namun pembukaan mal ini dikhawatirkan memicu gelombang wabah virus corona kedua di Thailand.

Baca Juga :Pariwisata Sepi Akibat Corona, Ratusan Monyet di Thailand Turun ke Jalan Berebut Makanan

Video yang diunggah oleh akun tiktok mei_smile lalu dibagikan kembali oleh akun instagram makassar_iinfo mendapatkan banyak respon dari netizen di tanah air.

rexx_kun : Itu ngapain orang bawa koper ke mall

evibeychind90 :Kaya itik d lepasin dr kandang astagaaa kaya gk pnh ngemall

endijiw : Deh baju orange kayak yang mau sekali mi boker

syaif_anwar : THR dah pada turun...yihaaa

warga thailand berkerumun masuk kedalam mall
warga thailand berkerumun masuk kedalam mall | www.dream.co.id
Artikel Lainnya

Meski memutuskan untuk melonggarkan lockdown, dan mengizinkan mal-mal, tempat perbelanjaan dan tempat usaha lainnya buka, Juru bicara Satgas Penanganan Covid-19 di Thailand, Taweesin Wisanuyothin mengatakan pemerintahnya tetap berhati-hati terhadap potensi gelombang kedua wabah virus corona. Dengan begitu, Taweesin berharap semua masyarakat Thailand mau bekerja sama.

Tags :