Gawat! Rusa di Amerika Serikat Terserang Penyakit 'Zombie' dan Bisa Menular Pada Manusia
01 Maret 2019 by Ardina BarataKera yang mengonsumsi daging rusa gila ini bisa terjangkiti penyakitnya pula
Masih ingat dengan kasus sapi gila? Penyakit yang juga bisa mengenai manusia. Sampai orang harus berhati-hati untuk memilih daging sapi yang tidak terjangkit dengan penyakit tersebut.
Penyakit ini sempat ramai diperbincangkan karena berbahaya bagi manusia, bisa menular pada manusia. Apalagi di Indonesia sendiri, banyak olahan makanan yang bahan dasarnya adalah daging sapi.
Sekarang warga dunia dikejutkan lagi dengan adanya rusa gila atau yang disebut juga dengan penyakit 'zombie'. Kasus ini terjadi di 22 negara bagian As. Ditemukan rusa mati di beberapa wilayah di Kanada. Rusa-rusa itu mati karena penyakit syaraf yaitu chronic wasting disease (CWD).
Rusa-rusa yang terkena penyakit itu mulai berperilaku seperti zombie. Bahkan, berat badan mereka juga turun drastis.
Belum lagi dari penampilannya yang menjijikkan karena mengeluarkan air liur dan ekspresinya terlihat ‘blank’. Mengerikannya lagi hewan ini menjadi berkurang rasa takutnya pada manusia.
Lantas, saat ini yang menjadi pertanyaan, apakah penyakit dari rusa gila ini bisa menyerang manusia sama seperti sapi gila yang sudah-sudah? Apalagi rusa biasa dikonsumsi juga di sana.
Penularan penyakit CWD rupanya bisa terjadi melalui protein atau yang biasanya disebut prion yang berada di dalam cairan tubuh seperti kotoran, air liur, darah, atau juga kencing. Gilanya lagi, prion tersebut bisa bertahan walaupun rusa yang terjangkit sudah mati.
Sebenarnya penyakit itu sudah lama ditemukan. Pertama kalinya penyakit itu ditemukan di Colorado pada 1967 dan belum ada yang menyerang manusia. Hal tersebut diungkapkan oleh Center for Disease Control and Prevention (CDC).
Kekhawatiran mulai memuncak ketika ditemukan kera yang tertular penyakit itu setelah memakan daging rusa yang sudah terinfeksi. Tiga dari lima kera yang memakan rusa gila tersebut positif terinfeksi CWD. Hal ini adalah hal baru karena ada hewan yang bisa terjangkit setelah memakan dagingnya.
Padahal sekitar 2/3 penduduk AS berkata kalau mereka suka mengonsumsi daging rusa. Tentu hal ini menjadi sebuah perhatian besar karena rusa di AS juga dikonsumsi oleh penduduknya. Bila tidak segera diatasi secara sungguh-sungguh, banyak nyawa yang terancam karenanya.
Saat ini CDC mulai menyarankan kepada pemburu agar tidak sembarangan menangkap rusa. Bila terlihat rusa-rusa yang ada bertingkah aneh seperti zombie lebih baik dihindari untuk meminimalisir kemungkinan-kemungkinan buruk yang bisa terjadi dan mengancam keselamatan orang banyak.