Foto Bocah Ojek Payung yang Hujan-Hujanan Sambil Memandang Ayah dan Anaknya Ini Bikin Netizen Berurai Air Mata

Bocah pengojek payung
Bocah pengojek payung | twitter.com

Satu foto berjuta makna

Saking kerasnya kehidupan di Jakarta, ada beberapa profesi unik yang muncul. Salah satunya adalah jasa ojek payung. Kayaknya sih kamu nggak akan menemukan profesi ini di kota-kota lain. Jadi, ojek payung adalah orang-orang yang menawarkan payung kepada para "customer" yang terjebak hujan dan lupa membawa payung. Biasanya sih hal ini dilakukan oleh anak-anak usia sekolah.

Pekerjaan ini sendiri bukan tanpa risiko. Dengan meminjamkan payung kepada orang lain, para bocah ini harus rela hujan-hujanan sambil menemani "customer" ke tempat tujuan. Mereka nggak bakalan satu payung dengan orang yang memakai jasanya. Karena itu, mereka rentan sakit dengan pekerjaan ini, tapi nggak tau lagi harus berbuat apa untuk mencari uang. Sungguh dilematis.

Baru-baru ini, foto seorang bocah ojek payung menjadi viral di media sosial setelah diungah oleh seorang fotografer yang bernama Pio Kharismayongha. Ketika itu dia sedang mengabadikan kondisi Jakarta saat dan setelah hujan. Di situlah dia melihat seorang bocah ojek payung memandang nanar ke arah seorang anak lain yang dipayungi oleh ayahnya. Kondisi yang benar-benar kontras.

Buat gue, kedua foto ini adalah juxtapose. Ada anak kecil ojek payung yg sedang melihat anak kecil lain dipayungi bapaknya," ujar Pio dalam keterangan fotonya tersebut.

Pio juga mengunggah foto-foto lainnya yang memperlihatkan bocah itu cuma bisa memandang bocah ojek payung lainnya yang menawarkan payung ke sana ke mari dan mendapat uang. Sementara dia sendiri hanya bisa berdiri di tengah hujan sambil memeluk payungnya yang rusak. Dia tidak bisa mencari uang seperti teman-temannya yang lain. Ekspresi bocah inilah yang membuat hati netizen trenyuh.

"Aku langsung mbrebes mili liatnya mas! Ini epic," komentar @rismrismaaa.

"I almost cry when i see these photos," ucap @rullesmana.

"Nangis, bersyukur masih punya orang tua. Seenggaknya masih bisa diem d rumah ketika hujan. Hujan2 an aj d larang biar gak sakit. Duh. Semoga masa depan adek ny cerah," tambah @Wiispaaaaaa.

"Fotonya tajem bener mas. Langsung menyayat ulu hati," timpal akun @edwin_faizal.

"Satu gambar..berjuta makna terjelaskan, hanya hati & perasaan tiap orang yg bisa menggambarkan hal ini. Rutam nuwus sam..mbois," tulis pemilik akun @cy_phe.

Artikel Lainnya

Jadi, kalau kehidupan yang kamu punya sekarang ini lebih baik dari bocah itu, bersyukurlah. Kalau kamu masih punya pekerjaan dengan gaji lumayan, tapi selalu mengeluh karena tekanan, coba deh liat lagi kondisi di sekelilingmu. Emang kamu sanggup menjalani kehidupan seperti mereka?

Tags :