Dikabarkan Meninggal, Kim Jong Un Kirim Surat Untuk Presiden Afrika Selatan

ilustrasi
ilustrasi | google.com

Surat yag dikirimkan Kim Jong Un seakan menepis rumor bahwa dirinya telah meninggal

Belakangan ini banyak pemberitaan mengenai kondisi Kim Jong Un, mulai dari dikabarkan sakit parah hingga meninggal dunia. Sebagai negara yang sangat tertutup, mengetahui keadaan sebenarnya dari sang pemimpin Korea Utara sangatlah sulit, sehingga tidak heran jika banyak kabar yang belum tentu kebenarannya bermunculan di publik.

Mengutip suara.com, Selasa (28/4/2020), Media Korea Utara KCNA Watch menerbitkan berita bahwa Kim Jong Un telah mengirim surat yang ditujukan pada Cyril Ramaphosa, presiden Amerika Selatan pada Senin (27/4/2020). Hal itu seolah menangkis kabar bahwa Kim Jong Un sedang sakit parah apalagi meninggal dunia seperti halnya berita-berita yang muncul beberapa pekan terakhir.

Baca Juga : Kim Jong Un Dikabarkan Meninggal Dunia

1.

Surat Untuk Menguatkan Persahabatan Kedua Negara

ilustrasi
Kim Jong Un mengirim surat untuk presiden Afrika Selatan | suara.com

KCNA Watch menulis bahwa Surat yang dikirimkan oleh Kim Jong Un kepada presiden Cyril Ramaphosa itu juga bertujuan untuk mempererat persahabatan antara kedua negara, yaitu Korea Utara dan Afrika Selatan.Selain itu, surat tersebut dikabarkan berisi ucapan selamat dari pemerintah beserta rakyat Republik Demokratik Korea atas peringatan Hari Kemerdekaan yang sedang berlangsung di Afrika Selatan.

Ucapan tulus dari rakyat Korea Utara juga diungkapkan dalam surat tersebut, Korea Utara mendoakan supaya Afrika Selatan lebih sukses dalam upaya mengembangkan pembanguan sosial-ekonomi serta menggaungkan perstuan nasional.

Artikel Lainnya
2.

Kim Jong Un Sempat Dikabarkan Meninggal Dunia

ilustrasi
Kim Jong Un sempat dikabarkan meninggal dunia | CNNIndonesia.com

Sebelumnya, Kim Jong Un dikabarkan meninggal dunia oleh beberapa media dari China dan Jepang. Bahkan salah satu media sempat menegaskan bahwa berita meninggalnya Kim Jong Un didapat dari sumber yang terpercaya. Shukan Gendai yang terbit setiap minggu di Jepang mengabarkan Presiden Korea Utara dalam keadaan vegetatif setelah melakukan operasi.

Baca Juga : Sempat Diduga Terinfeksi Corona, ini Rencana AS jika Kim Jong Un Meninggal!

3.

Kereta Kim Jong Un Terlihat di Wonsan

ilustrasi
Kereta Kim Jong Un terparkir di stasiun Wonsan | Kumparan.com

Penampakan kereta Kim Jong Un sempat tertangkap satelit saat parkir di stasiun khusus milik Kim di Wonsan pada 21 dan 23 April lalu. Banyak yang menyebutkan bahwa keberadaan kereta itu menunjukkan Kim Jong Un juga ada di Wonsan. Kereta sepanjang 250 meter tersebut dikabarkan belum ada pada tanggal 15 April lalu.

Kim memang dikabarkan tengah berada di villa mewah yag ada di Wonsan dalam masa pemulihannya tersebut. Di Wonsan sendiri terdapat sembilan villa mewah dan pusat rekreasi. Semenjak Kim mulai memimpin Korea Utara pada 2014 lalu, banyak fasilitas yang dibangun seperti gedung pertahanan, lapangan tembak, bioskop serta lapangan basket. Dekat dengan stasiun kereta terdapat lintasan kuda yang dipakai untuk menunjang hobinya berkuda.

Baca Juga : Kim Jong Un Dikabarkan Siapkan 2.000 Gadis Perawan untuk Hibur Para Pejabat Korut

Pada Senin (27/4/2020) pihak Korea Selatan mengonfirmasi bahwa keadaan Kim Jong Un baik-baik saja, ia tidak mengalami sakit parah seperti halnya pemberitaan-pemberitaan yang tersebar di media. Moon Chung-in selaku pensihat kebijakan luar negeri Presiden Korea Selatan menegaskan sang presiden masih hidup dan sehat. Selama ini dirinya juga telah berada di Wonsan sejak 13 April dan tidak menjumpai hal-hal yang mencurigakan.

Tags :