Bikin Bingung, Begini Reaksi Netizen Ketika Melihat Ekspresi Model Yang Tak Sesuai Dengan Isi Iklannya!

Apa Karena di Read Doang Tapi Gak di Balas? Ekspresinya Jadi Kaget Gitu

Untuk mempromosikan sebuah produk tertentu kepada konsumen tak cukup hanya ada produk yang dijual saja, namun beberapa yang juga perlu diperhatikan adalah bagaimana cara pemasarannya.

Hal ini bisa dilakukan adalah dengan cara beriklan, dengan beriklan suatu produk bisa dikenali oleh para konsumennya. Iklan yang mudah diingat dan mudah dipahami biasanya menarik konsumen untuk membeli produk tersebut.

Kualitas iklan yang dibuat pun biasanya akan mempengaruhi reputasi sebuah perusahaan atau produk yang akan dijualnya. Semakin padat dan menarik, semakin banyak target pembeli yang terjaring.

Dengan semakin ketatnya dan bertambahnya iklan dalam berbagai macam media juga format. Dari radio, televisi, media cetak, media online hingga banner di tepi jalan.

Hal ini yang mendorong kreator iklan untuk terus berinovasi dalam menciptakan karyanya agar tak hanya membantu klien, tapi juga menunjukkan mutu iklan yang berkelas dan berbobot.

Bila ingin membuat iklan yang baik, tentu saja dibutuhkan riset yang mendalam dan tak bisa dibuat secara sembarangan.

Jangan sampai ketika iklan sudah tayang malah membuat bingung calon konsumen yang melihat, seperti iklan banner yang dipasang ditepi jalan raya ini.

Diunggah oleh akun twitter pribadi @wonderyash, iklan ini sepertinya tak hanya membuat bingung dirinya sendiri, beberapa netizen pun juga dibuat berfikir keras ketika melihat isi iklan tersebut

Baca juga : Ngakak! Iklan TV Ini Peragakan Piring Anti-Pecah, Tapi Setelah Dibating Malah Bikin Malu

isi iklannya ada yang janggal | twitter.com

Sebenarnya tidak ada yang salah dengan isi iklan yang dituliskan pada banner yang dipasang di tepi jalan raya tersebut, namun jika dilihat secara detail ada yang sedikit janggal dengan iklan itu.

Kejanggalan itu terlihat dari reaksi model yang ada dalam iklan tersebut, si pembuat iklan ingin membuat seolah - olah model yang ada dalam iklan tersebut terkejut, ketika mendapatkan pesan Whatsapp yang menyebutkan bahwa ada harga promo sampai bulan Agustus bagi siapa saja yang akan menyicil sebuah apartemen.

Namun yang membuat aneh adalah tanda dua centang biru yang ada dibawah pesan, seperti kita tahu arti tanda centang biru di WhatsApp adalah sebagai tanda apakah pesan yang kita kirim sudah dibaca atau belum oleh penerima.

Jadi bisa dibilang model yang ada dalam iklan ini mengetik pesan kepada orang lain dan telah dibaca oleh penerimanya, lalu terkejut sendiri.

Baca Juga : Viral karena Kocak Banget, Inilah 7 Fakta di Balik Iklan Ramayana yang Fenomenal

model iklan kaget ketika tulis pesan WA
model iklan kaget ketika tulis pesan WA | twitter.com
Artikel Lainnya

Melihat postingan ini, netizen pun menyerbunya dengan berbagai komentar.

@Nravillaily : Kaget karena diread doang.

@AndreSyahidu : Enggak tau ini kebodohan by design atau apa, yg pasti kalo begini marketing gratis jadinya

@lattemachiattou : Dia kaget krna langsung di read, biasanya 24 jm baru diread.

@dnnpspt : Itu dia kaget soalnya tanda bacanya typo, dan di read doang :(

@iamm27 : Ngetiknya lama amat, gitu doang butuh 2 menit

@fadeljulio : kaget sampe rambu berikut

Kalo menurut kalian gimana nih, apa ini benar bagian dari strategi marketing atau memang terjadi kesalahan saat membuat iklan tersebut. Tulis dikolom komentar ya pendapatmu

Tags :