Barbie Ini Sempat Bikin Heboh Ibu-ibu di Argentina Setelah Roknya Terbuka

Barbie Unik | www.usatoday.com

Ternyata jenis kelaminnya laki-laki!

Boneka atau yang biasa disebut barbie memang identik sama mainan anak-anak yang feminin. Mulai dari anak-anak hingga dewasa, boneka kerap menjadi mainan melepas penat atau bersenang-senang bagi kaum hawa.

Semenjak isu persamaan hak para transgender, beberapa produsen boneka di dunia juga mau tak mau membuat boneka versi mereka yang tentunya berhubungan dengan hal ini. Salah satunya boneka transgender ala 'Made in America' ini.

Barbie Transgender | www.instagram.com

Sekilas bagi para konservatif tentu hal ini sungguh memalukan. Bagi golongan liberal, boneka semacam ini berguna untuk mengubah mindset seorang anak kecil soal cara melihat penampilan dan identitas orang lain.

Tak heran, awareness terkait isu transgender lambat laun semakin meningkat. Bahkan, kini banyak para tokoh penting dalam budaya populer yang mulai berani buka suara tentang orientasi seksualnya.

Sayangnya tak ada gading yang tak retak. Boneka ala 'Made in America' ini malah menimbulkan kontroversi di beberapa negara di dunia. Salah satu contohnya seperti yang terjadi di Argentina beberapa waktu yang lalu.

Baca juga: Punya Wajah Secantik Barbie, Gadis Ini Diawasi 24 Jam oleh Orangtuanya

Kondisi Barbie | www.factswt.com

Boneka transgender ini hebohkan sosial media lantaran dari luar terlihat sangat feminin. Saat dibuka roknya, kamu akan terkejut dengan yang terlihat di dalamnya. Boneka itu ternyata memiliki alat vital layaknya seorang pria.

Boneka transgender tersebut dipercaya dapat mempengaruhi kondisi psikis tumbuh kembang anak terhadap makin maraknya fenomena transgender yang banyak terjadi di luar sana.

Artikel Lainnya

Akankah boneka Made in America ini tumbuh subur di Indonesia dengan label SNI? Sepertinya akan ada banyak pro dan kontra jika boneka tersebut dipasarkan di Indonesia, ya.

Tags :