10 Destinasi Wisata Kuliner Terbaik yang Tersebar di Asia

kuliner terbaik asia
Tempat di Asia yang punya kuliner terbaik | keepo.me

Tempat di Asia yang wajib dikunjungi para pecinta wisata kuliner.

Kuliner jadi salah satu daya tarik dari suatu tempat wisata. Makanan lokal yang dimasak dengan berbagai rempah yang khas memang sangat disukai para wisatawan. Bahkan ada wisatawan yang memang sengaja traveling dengan tujuan wisata kuliner.

Banyak jenis kuliner yang bisa dicoba saat sedang traveling, mulai dari makanan ala restoran bintang lima sampai street food. Apabila berencana traveling ke negara yang ada di wilayah Asia, jangan lupa untuk mencicipi makanan yang ada disana.

Supaya nggak bingung dan lost, simak rekomendasi wisata kuliner saat keliling Asia. Rasanya dijamin enak!

1.

Tokyo, Jepang

kuliner terbaik asia
Tokyo, Jepang | www.telegraph.co.uk

Ada banyak kuliner lezat yang mengugah selera di Tokyo. Meski kuliner modern sudah berkembang, namun ada beberapa tempat di Tokyo yang tetap menjaga keaslian hidangannya. Di ibukota Jepang ini, kamu bisa menikmati ramen yang memiliki cita rasa autentik.

Semangkuk ramen hangat yang bercitarasa gurih dijamin akan memanjakan lidah sekaligus mengenyangkan perut kamu. Di Tokyo juga ada Sukiyabashi Jiro yang merupakan restoran 3 bintang Michelin yang menyajikan makanan khas Jepang terutama sushi.

Pemilik sekaligus chefnya, Jiro Ono, juga sudah populer di dunia kuliner. Perjalanan kariernya bahkan pernah diangkat dalam film dokumenter berjudul Jiro Dreams of Sushi.

2.

Singapura

kuliner terbaik asia
Singapura | www.godsavethepoints.com

Apabila sudah sering berkunjung ke Singapura, pasti sudah pernah mencicipi berbagai makanan ikonik disana. Sebut saja chicken rice, char kuay teow dan chilli crab. Chef terkenal dunia sekelas Anthony Bourdain dan Gordon Ramsay bahkan dikabarkan menyebut Negeri Singa sebagi surga makanan enak yang ada di wilayah Asia Tenggara.

3.

Seoul, Korea Selatan

kuliner terbaik asia
Seoul, Korea Selatan | www.roughguides.com

Korea terkenal dengan hidangannya yang sehat dan bercita rasa pedas. Apabila mampir ke Seoul, wajib mencoba kimchi yang terbuat dari sayuran yang sudah difermentasi lalu dibumbui garam dan saus pedas gojuchang dan bibimbap yang berisi nasi, sayuran, daging sapi, dan telur.

Selain itu, streetfood di Seoul juga wajib dicoba, seperti tteokbokki dan haemul pajeon. Jangan ragu untuk menjelajahi pasar tradisional di Seoul juga.

Di sana, kamu akan menemukan banyak makanan khas Korea yang super enak. Sebut saja hotteok yang merupakan pancake panggang berisi gula dan kayu manis. Yummy!

Baca juga: Kawasan Kuliner di Tokyo yang Penuh dengan Penganan Nikmat

4.

Bangkok, Thailand

kuliner terbaik asia
Bangkok, Thailand | www.cookly.me

Hidangan khas Thailand dikenal kaya rempah, seperti jahe, daun serai, dan saus ikan. Salah satu tempat wisata kuliner di Negeri Gajah Putih adalah Bangkok. Beberapa jenis makanan yang wajib kamu coba saat traveling di Bangkok adalah pad thai yakni kwetiau goreng.

Selain itu, ciba juga tomyum goong yang merupakan sup asam pedas. Mango sticky rice bisa dicicipi sebagai hidangan penutup. Rasa manis yang berasal dari potongan mangga atau durian dan dilengkapi ketan disiram kuah santan dijamin nggak bikin eneg.

Beberapa tempat yang bisa jadi destinasi kuliner di Bangkok antara lain adalah Sungai Chao Phraya, Sukhumvit, Boat Noodle Alley dan Thonglor Night Market. Tertarik untuk mampir ke sana?

5.

Manila, Filipina

kuliner terbaik asia
Manila, Filipina | www.lakwatseras.com

Ada cukup banyak jenis minuman dingin dan hidangan penutup mulut yang ada di Manila. Ada sago’t gulaman yang terlihat seperti es cincau hitam dan halo-halo yang tampilannya seperti es teler. 

Tidak hanya itu, ada juga ginataang bilo-bilo yang kuahnya dicampur santan dan buko pandan yang rasanya seperti es kopyor. Maklum saja, cuaca di ibu kota Filipina ini memang panas terutama di siang hari. Jadi cukup banyak penjual es yang terdapat di sepanjang jalan.

Apabila ingin mencoba makanan yang terbuat dari daging babi, bisa mencoba silog yang terdiri dari nasi goreng, telur dadar, dan daging babi. Ada juga jenis camilan bernama banana cue yang merupakan sate pisang goreng yang dicelup karamel.

6.

Hong Kong

kuliner terbaik asia
Hong Kong | www.misstamchiak.com

Sejarah di balik kuliner khas Hong Kong adalah adanya pengaruh budaya Barat. Dulu, negara ini memang pernah dijajah oleh Inggris. Angsa panggang, egg tart, sate hidangan laut, teh hitam dan dimsum adalah beberapa jenis menu hidangan yang populer di Hong Kong.

Salah satu distrik yang terdapat banyak tempat makan adalah Old Town Central. Mulai dari kedai sederhana sampai restoran yang pernah mendapat predikat Michelin semuanya ada di sana.

Baca juga: Pasar di Jepang yang Jadi Pusat Streetfood dan Oleh-oleh

7.

Taipei, Taiwan

kuliner terbaik asia
Taipei, Taiwan | www.klook.com

Streetfood di malam hari adalah kuliner yang selalu diburu para wisatawan saat berkunjung ke Taipei. Jao Ho Street atau Shilin Market adalah tempat wisata kuliner yang bisa kamu sambangi. Salah satu hidangan khas Taiwan adalah stinky tofu yang rasanya enak tapi baunya menyengat.

Selain itu, ada juga gua bao yang berbahan daging babi dan oa misua yang merupakan sup berisi mie. Setelah puas makan, jangan lupa untuk mencoba douhua, minuman segar yang berisi butiran bubble.

8.

Penang, Malaysia

kuliner terbaik asia
Penang, Malaysia | www.pepper.ph

Letak tempat ini tak terlalu jauh dari Indonesia. Jaki punya budget cukup, kamu bisa berwisata kuliner kesana kapan saja. Kuliner di Penang dipengaruhi budaya China. Hal itu terlihat dari bahan yang digunakan dan juga rasanya.

George Town adalah salah satu lokasi wisata kuliner yang sangat populer di Penang. Ada banyak tempat makan yang bisa kamu sambangi. Ada Restoran Kapitan yang menyajikan makanan khas India, Toh Soon Cafe yang punya racikan kopi terbaik di Penang dan Hai Seafood Market yang sajikan berbagai hidangat laut.

9.

Mumbai, India

kuliner terbaik asia
Mumbai, India | www.eater.com

Kamu akan menemui banyak penjual makanan saat sedang menjelajahi Mumbai. Dijamin perut kamu pasti tak akan kelaparan. Di Mumbai, kamu bisa mencoba hidangan khas India yang dikenal sangat berbumbu dan kaya rempah.

Pav bhaji yang merupakan roti mentega dengan kari sayur. Selain itu, ada pani puri yang tampilannya seperti bola kentang goreng, dosa yang merupakan pancake ala India. Ada dan bhel puri yang berupa camilan mengenyangkan. Kalau mau cari makanan yang mengenyangkan, tinggal pilih salah satu saja.

Baca juga: Kuliner Mie Khas Korea yang Menggugah Selera

10.

Ho Chi Minh, Vietnam

kuliner terbaik asia
Ho Chi Minh, Vietnam | www.travelandleisure.com

Saat sedang berada di Ho Chi Minh City, pergilah ke Ben Thanh Market. Di tempat tersebut, kamu bisa mencoba chicken and mushroom soup, pancake dan daging sapi yang dibumbui saus kacang lalu dibungkus dalam daun.

Selain itu, jangan lupa untuk mencicipi hidangan khas Vietnam. Pastikan untuk mencicipi semangkuk pho hangat dan banh mi yang merupakan roti isi berisi sayuran dan daging.

Artikel Lainnya

Selain mengunjungi spot wisata yang seru dan menarik, kamu juga wajib mencicipi kuliner saat sedang traveling di wilayah Asia. Pedas dan gurih adalah dua cita rasa yang mendominasi hidangan khas Asia.

Setiap hidangannya dimasak dengan teknik tertentu, lalu disajikan dengan cara yang berbeda. Semuanya menggugah selera. Tak heran apabila kuliner yang ada di kawasan Asia bisa populer di kalangan wisatawan asing.

Tags :