Agenda dan Destinasi Liburan ke Kosovo untuk Traveler Pemberani
06 Juli 2019 by Dwi Ayu SilawatiBukan surga belanja, Kosovo hanya negara bekas konflik.
Kosovo adalah sebuah negara yang mungkin masih jarang terdengar gaungnya. Namun kalau kamu mengikuti beberapa gelaran Piala Dunia dan Piala Eropa, namanya mungkin tak lagi asing di telinga. Negara yang terletak di antara Albania dan Serbia ini memang negara baru yang dulunya sempat berantakan karena perang berkepanjangan.
Mayoritas penduduknya berasal dari etnis Albania dan beragama Islam, tetapi mereka punya masa lalu kelam dengan Serbia yang hingga kini belum terselesaikan. Jadi kalau hendak berlibur ke sana, pastikan paspormu bersih dari jejak Serbia dan sebaliknya. Pastikan kamu tidak akan ke Serbia usai menjejakan kaki di Kosovo atau bakal kena masalah serius nantinya.
Jika mau mencoba perjalanan yang anti mainstream, destinasi liburan Kosovo ini layak kamu telaah lebih dalam. Tertarik untuk memasukkan negara ini dalam bucketlist liburanmu?
Jalan-jalan mengitari jalanan Pristina yang penuh dengan masjid-masjid tua
Sebagai pelancong, ibukota pasti jadi tujuan pertamamu. Di sini kamu sudah bisa melihat bagaimana modernisme mulai masuk ke Kosovo. Ada toko dengan brand asal Amerika yang berjejer dengan masjid tua yang berdiri kokoh.
Menariknya, banyak masjid di sini yang merupakan bekas gereja. Maklum, dulu Kosovo berada di bawah kekuasaan Serbia yang menetapkan pembatasan pada agama Islam.
Newborn Monument yang menjadi tanda kemerdekaan Kosovo sejak tahun 2008
Selepas konflik, Kosovo menyatakan kemerdekaannya pada 2008. Mereka pun menetapkan sistem pemerintahan dan bendera baru. Tak lama kemudian, monumen ini dibangun. Monumen ini selalu berganti warna dan tema tiap tahunnya sesuai dengan perkembangan politik yang mereka lalui.
Bill Clinton yang terpampang nyata di sudut kota
Satu hal menarik lain dari Kosovo adalah keberadaan patung dan spanduk Bill Clinton yang tampak jelas sedang menyapa warga kota. Bill Clinton memegang peranan penting dalam kemerdekaan Kosovo, Amerika Serikat juga menjadi salah satu negara pertama yang mengakui kemerdekaannya. Tak heran, mereka sangat menghargai jasa Bill Clinton dan Amerika Serikat.
Mencicip makanan lokal
Tak lengkap rasanya jika bepergian tanpa sedikitpun mencicipi citarasa makanan lokalnya. Orang Kosovo dikenal sebagai peminum kopi, seperti orang Turki yang dikenal cinta teh.
Di sana, kamu mungkin beruntung bisa bercakap-cakap dengan warga lokal yang sangat ramah pada turis. Mereka juga dikenal sebagai orang yang suka berkumpul dan nongkrong sambil ngopi, seperti orang Indonesia pada umumnya.
Baca juga: Negara Anti Mainstream yang Bisa Dikunjungi Saat Berlibur ke Eropa
Coba menginap di hostel backpacker
Tak hanya murah, dengan menginap di hostel yang biasanya penuh dengan backpacker dari berbagai negara kamu bisa saling bertukar pengalaman sampai berbagi makanan. Beberapa hostel juga menawarkan paket perjalanan untuk tempat yang mungkin sulit kamu datangi sendiri.
Berkunjung ke Perpustakaan Nasional Kosovo yang bentuknya aneh
Satu spot yang harus kamu kunjungi berikutnya adalah Perpustakaan Nasional Kosovo yang sebenarnya bangunannya cukup luas. Hanya saja bentuknya aneh dan terlihat suram dari luar. Bagaikan gedung yang sudah terbengkalai lama. Kamu juga bisa masuk untuk melihat lebih jauh tentang sejarah Kosovo.
Jangan lupa ke Benteng Prizren
Benteng lawas ini adalah peninggalan Kekaisaran Ottoman yang sempat menguasai wilayah Kosovo dahulu kala. Benteng Prizren masih berdiri kokoh dan bisa kamu kunjungi. Dari atas, kamu bisa melihat pemandangan Kosovo dengan lebih jelas. Barulah kamu tahu bahwa ada sungai bernama Bristica yang mengalir di tengah kota.
Baca juga: Kota di Eropa yang Sering Terlupakan Padahal Berpemandangan Apik
Gereja terbengkalai peninggalan Serbia
Selain diubah fungsinya menjadi masjid, masih banyak gereja ortodoks peninggalan Serbia yang dibiarkan berdiri. Meski begitu, mereka sudah kosong dan biasanya penuh dengan lubang peluru juga tulisan vandalisme.
Pergi mendaki pegunungan di Kosovo
Banyak gunung di Kosovo yang bisa kamu daki. Tentunya tidak seekstrem Indonesia, tetapi bisa kamu jadikan waktu olahraga sekalian melihat pemandangan pedesaan Kosovo. Kamu mungkin akan menemukan binatang liar atau rumah penduduk.
Namun untuk mendaki gunung, sebaiknya kamu menggunakan jasa pemandu resmi. Sebab, masih banyak sisa senjata dan ranjau perang yang tersebar di beberapa pegunungan di Kosovo.
Bila tertarik melancong ke Kosovo kamu bisa mencoba mencari tahu cara terbaik untuk ke tempat ini dari Indonesia. Biasanya orang akan pergi ke Macedonia terlebih dahulu, kemudian melanjutkan perjalanan dengan jalur darat ke Kosovo. Pergi ke Eropa Tengah dan Barat sudah biasa, tertarik kah kamu pergi ke kawasan bekas konflik nan eksotis seperti Kosovo?