10 Kafe di Makassar Ini Asyik Nongkrong Sekaligus Ngerjain Tugas

cafe di makassar
Kafe kekinian Makassar | keepo.me

Asyik buat ngapain aja.

Sebagai salah satu kota besar di Indonesia dengan populasi mahasiswa alias anak muda yang cukup besar, bukan hal aneh kalau Makassar punya tempat nongkrong yang kekinian. Bukan aneh, justru harus. Anak muda adalah penghuni tetap kafe ini. Entah untuk sekadar nongkrong atau duduk manis mengerjakan tugas.

Buat kamu yang sedang berdomisili di Makassar, boleh deh daftar kafe kekinian berikut kamu catat sebagai referensi tempat kopdar yang enak. Bertukar kabar dengan teman yang sudah lama nggak dijumpai, bakal nyaman dan memorable.

1.

Masakini Food and Gallery dengan dekorasi atsy yang elegan

cafe di makassar
Masakini | www.instagram.com

Konsep yang ditawarkan kafe ini bisa dibilang cukup unik. Perpaduan tema industrial dengan vintage yang benar-benar masuk banget. Selain di dalam ruangan, beberapa meja dan kursi di bagian outdooor-nya pun ditata sangat menarik. Tinggal kamu pilih saja.

Menyoal makanan, tentu nggak akan dipatok mahal. Harga makanannya pun sebanding dengan porsi, rasa, juga kenyamanan tempatnya. Sepadan, 'kan?

2.

Mark Trees Cafe, dengan konsep terbuka yang semriwing

cafe di makassar
Mark Trees | www.instagram.com

Untuk kamu yang datang saat siang hari dan menghindari panas, kafe ini tetap menyediakan spot indoor ber-AC. Tentunya, tidak diizinkan untuk merokok di bagian indoor ya. Kafe ini makin ramai menjelang sore hingga malam hari.

Harganya bersahabat untuk mahasiswa, standar kafe pada umumnya dengan fasilitas wifi yang ngebut. Cocok buat nugas nih. Buat yang mau nongkrong atau mabar game online banget, cukup direkomendasikan juga nih.

3.

Urbanistbox, foodcourt berdesain urban sekaligus co-working space

cafe di makassar
Urbanistbox | www.instagram.com

Bisa dibilang, konsep Urbanistbox mirip dengan konsep OTW yang ada di beberapa kota. Kafe ini terdiri dari beberapa tenant yang membuatnya mirip foodcourt. Bedanya, desainnya dibuat lucu. Ditambah beberapa spot co-working space yang cocok buat kamu yang hendak bekerja atau menyelesaikan tugas.

4.

Party Girls Bubble, kafe bertema feminin yang cocok buat ngumpul cantik

cafe di makassar
Party Girls | www.instagram.com

Menu di kafe ini sebagian besar adalah masakan fusion Taiwan seperti Bobba Tea dan Tom Yam misalnya. Kafe ini juga dikenal jadi salah satu tempat yang nyaman dan selalu mengakomodasi teman-teman di Makassar yang hendak mengadakan pesta kecil-kecilan untuk sekitar 25 undangan.

5.

Bizibi Board Game Cafe, main boardgame sambil ngemil

cafe di makassar
Bizibi | www.instagram.com

Beberapa tahun lalu, kafe bertema boardgame marak beredar di beberapa kota. Namun, banyak juga yang tak sanggup survive. Boardgame di sini disewakan seharga 15 ribu per orang dengan durasi tak terbatas. Namun, jika kamu memesan makan dan minuman seharga Rp50 ribu per orang, kamu boleh sewa boardgame gratis.

6.

La Buana Cafe and Resto, kafe cantik dengan menu yang variatif

cafe di makassar
La Buana | www.instagram.com

Kafe ini menyediakan banyak tempat duduk dengan tema yang beragam, seberagam menunya pula. Tempat ini juga bisa dipesan sebagai lokasi pesta atau pertemuan untuk puluhan undangan. Langsung saja meluncur ke Jalan Urip Sumoharjo untuk tahu bisa mampir dan nongkrong lebih lama.

7.

Co.Choc Makassar harus kamu sambangi untuk nikmati minuman enak kekinian

cafe di makassar
Co.Choc | www.instagram.com

Siang-siang butuh tempat dan moodbooster yang pas untuk menemanimu kerja atau nugas? Kedai Co.Choc bisa jadi pilihan. Kedai ini bisa kamu temukan di salah satu mall ternama di Makassar. Cocok deh sekalian nunggu teman sebelum nonton film.

8.

Pisa Kafe Makassar, tempat menemukan kuliner Western yang nikmat

cafe di makassar
Pisa Kafe | www.instagram.com

Untuk penggemar makanan khas Italia sebangsa pasta dan pizza serta makanan ala barat lainnya, Pisa Kafe adalah tempat yang cukup tersohor di Makassar. Konsep restorannya sangat sederhana dan modern, nyaman dan tidak terlalu bising. Oke lah buat nugas sambil mengisi perut atau sekadar ngobrol bareng teman.

9.

De Oxford Cafe, tempat mencicipi kopi toraja

cafe di makassar
De Oxford | www.instagram.com

Bagi penggemar kopi, tempat ini bisa jadi salah satu tujuanmu saat ke Makassar. Kafe ini tak hanya menyajikan minuman dan makanan standar kafe kece saja, ada kopi toraja yang bisa kamu cicipi dan bandingkan rasanya dengan tempat lain. Dekorasinya jelas instagenic, harus dicoba buat kopdar nih.

10.

Terakhir, Numericca 29 yang makanannya recommended semua

cafe di makassar
Numericca29 | www.instagram.com

Sepertinya, hampir nggak ada makanan yang tak sedap di kafe ini. Kamu bisa menemukan banyak pilihan makanan Asia baik nusantara maupun oriental yang harganya terjangkau. Tempatnya bersih dan terang, yang jelas bikin betah siapapun yang mampir. Nongkrong di sini saat akhir bulan, bisa jadi opsi yang tepat nih.

Artikel Lainnya

Siapa bilang Makassar nggak punya cafe yang nyaman dan Instagramable. Setelah melihat list di atas, kamu jadi dibuat bingung sendiri akan nongkrong di mana hari ini. Dengan harga yang dipatok terjangkau, pelajar dan mahasiswa dibuat senang hatinya.

Tak berhenti di situ, buat kamu yang kerjanya remote, ada banyak pilihan kafe sekaligus co-working space yang bisa kamu datangi. Suasananya yang tenang bikin kerjamu jadi lebih produktif.

Tags :