Cara Membuat Komik di LINE Webtoon Indonesia untuk Pemula

Webtoon di Indonesia | unsplash.com

Apa itu Webtoon?

Gaya hidup yang awalnya manual, perlahan-lahan berubah menjadi serba digital. Kebiasaan membaca komik pun jadi ikut mengalami perubahan. Yang awalnya hanya bisa dikonsumsi dalam bentuk buku, kini sudah bisa diterbitkan secara online. Penyebutannya pun jadi bergeser dari komik menjadi webtoon yang disingkat dari web cartoon.

Webtoon Indonesia sendiri mulai banyak diminati. Platform LINE Webtoon sudah memiliki penggemar setianya. Bisa dibilang, website yang sudah memiliki aplikasi khusus ini jadi yang terpopuler di tanah air.

Cara membuat komik di LINE Webtoon

Untuk kamu yang punya bakat untuk menjadi komikus, kamu bisa mencoba peruntungan untuk mengunggah karya di platform ini. Untuk merintis karier sebagai seorang komikus sekaligus webtoonist, kamu perlu memahami cara membuat webtoon untuk pemula di bawah ini, ya. Kalau prosesnya lancar, kamu bisa langsung merilis episode lanjutan dari karyamu ini!

1.

Memahami syarat dan ketentuan sebelum menerbitkan di LINE webtoon

LINE Webtoon Indonesia | www.instagram.com

Sebelum memulai cara membuat komik di webtoon, kamu perlu melalukan riset kecil-kecilan terlebih dahulu. Untuk yang belum baru pertama kali mengaksesnya, kamu perlu membuat dirimu familiar dan membuka website atau aplikasinya. Pahami interface dan klik tombol apa saja yang akan memudahkanmu ketika membaca komik.

Sebagai pembaca, kamu bisa mengakses komik ini dari website ketika di PC dan laptop. Untuk pengalaman membaca komik yang lebih nyaman, mungkin kamu lebih suka mengunduh aplikasinya di gawaimu supaya lebih praktis dibaca sambil goleran di kasur.

Baca juga: Komik Horor Korea, Indonesia, dan Jepang Paling Menyeramkan

Sembari mengubek-ubek komik apa saja yang trending dan baru rilis episode barunya, kamu juga harus membaca tentang syarat dan ketentuan sebagai pengguna sekaligus webtoonist. Ada beberapa poin penting yang harus diperhatikan supaya karyamu bisa diterbitkan dan mendapatkan pundi-pundi cuan. Ini adalah beberapa di antaranya:

  • Batas usia pengguna minimal 14 tahun
  • Keamanan privasi
  • Hak kekayaan intelektual
  • Penangguhan akses berkaitan dengan hak cipta

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa melihat terms and condition yang dimuat di laman ini. Perlu diketahui, siapa saja yang memiliki akun dan mengakses LINE Webtoon Indonesia punya kesempatan yang sama untuk menerbitkan karyanya di sini. Jika ada kendala, ada tim terkait yang siap menjawab pertanyaan dan memberi solusi untukmu, guys.

Baca juga: Pesona Author The Secret of Angel, Yaongyi Webtoonist Berparas Ayu

2.

Menyiapkan kerangka cerita komik

Karakter | www.instagram.com

Apabila sudah siap dan mantap untuk memulai, kamu bisa langsung memulai cara membuat komik dasarnya. Pertama-tama, kamu perlu menyiapkan kerangka cerita dari karyamu ini. Proses ini memang bisa membutuhkan waktu yang cukup lama. Kamu harus menggodok dan memikirkan banyak aspek dengan baik.

Apa saja yang dibutuhkan untuk menyelesaikan cara membuat komik di webtoon ini? Siapkan kertas dan pensil untuk mencatat ide dan konsep di bawah ini:

  1. Cari ide dan gagasan cerita secara garis besar. Buat list tentang ide brilian apa yang sekiranya akan menarik jika dibuat cerita
  2. Tentukan tema. Sebenarnya, tema bisa ditentukan di akhir ketika cerita sudah selesai. Tapi untuk pemula, kamu bisa menentukan tema di awal supaya cerita buatanmu bisa lebih terarah. Dari ide yang sudah terkumpul sebelumnya, pilih mana yang sesuai dengan tema yang akan kamu godok
  3. Kerangka cerita

Baca juga: Bikin Heboh Non K-popers, Sebagus Apa Sih Drama Itaewon Class?

Jika sudah menentukan ide dan tema, kamu bisa membuat kerangka ceritanya. Tentukan plot sesuai dengan sutruktur naratif dasar. Mulai dari perkenalan, konflik, hingga resolusinya. Kamu juga bisa membuat daftar yang berisi karakter, latar waktu hingga tempat, dan permasalahannya secara urut.

Dengan begitu, kamu bisa menemukan alur untuk membuat ceritamu jadi lebih enak untuk dinikmati. Apabila coretan ini sudah mantap untuk dieksekusi, kamu bisa mulai memvisualisasikan karakter ceritamu. Mulai dari nama, ciri-ciri fisik, hingga latar belakangnya. Proses selanjutnya bisa langsung dieksekusi!

Baca juga: Komik Romantis 21+ yang Bisa Bikin Pembacanya Baper

3.

Mulai gambar dengan ukuran pixel yang disarankan

Ketika cerita sudah matang, karya webtoon Indonesia pertamamu bisa menlanjutkan ke proses selanjutnya. Kamu bisa mulai menggambar komik sesuai dengan karakter yang sudah digodok sebelumnya. Sebagai pemula, kamu bisa menggambar di aplikasi yang ada di HP. Ada banyak apps yang akan membantu proses menggambar ini dan bisa diunduh secara gratis. Jika diambil satu contoh, kamu bisa mencoba memakai SketchBook - draw and paint yang ada di Google Play.

Untuk yang memang sudah pro dan lama terjun di dunia komik, kamu juga bisa memanfaatkan berbagai tools yang sudah dimiliki sebelumnya. Dengan berbagai program seperti Adobe Photoshop, SketchBookPro, dan tablet grafis, bisa langsung kamu operasikan.

Baca juga: Rekomendasi Komik Romantis

Sebelum mulai menggambar, kamu perlu memahami template yang dipakai untuk LINE Webtoon Indonesia. Ada dua ukuran yang harus disiapkan, yakni untuk thumbnail atau cover dan komik di setiap episodenya.

Thumbnail: 436 px x 436 px maksimal 500 kb

Komik: 700 px x 1000 px

Ambil potongan gambar dari panel tertentu yang mewakili highlight cerita di setiap episodenya untuk cover. Kamu juga bisa memberikan teks untuk membuatnya jadi mencuri perhatian. Paling tidak, pembacanya akan tahu garis besar cerita yang dilakukan oleh karakternya.

Sebelum memulai episode pertama, kamu bisa menyiapkan pilot yang berisi perkenalan karakter di karya barumu ini. Gabung antara gambar dan teks supaya sesi perkenalan ini tetap menarik. Selain itu, kamu juga perlu menyiapkan jadwal yang konsisten untuk membuat dan menerbitkan setiap episode. Jangan lupa, konsisten adalah kunci penting dalam cara membuat webtoon untuk pemula juga, lho.

Baca juga: Aplikasi Baca Komik Terbaik di Android

4.

Cara mengunggah di LINE Webtoon Indonesia

Mengunggah komik | keepo.me

Jika episode pertamanya sudah siap, kamu melanjutkan proses selanjutnya, yakni mengunggah ke LINE Webtoon Indonesia. Caranya cukup sederhana dan mudah diikuti, kok. Begini tutorialnya jika diunggah melalui website di PC:

  1. Login ke LINE Webtoon Indonesia. Jika belum punya akun, kamu bisa langsung daftar dengan memasukkan akun LINE, Facebook, hingga Google
  2. Untuk mulai mengunggah, klik Terbitkan yang ada di pojok kanan atas di samping nama akunmu
  3. Masukkan detail dan gambar di kolom yang ada. Mulai dari thumbnail, genre, judul, ringkasan cerita, dan email
  4. Centang sebagai tanda menyetujui kebijakan LINE Webtoon Indonesia dan klik Buat serial
  5. Masukkan isi komik yang sudah dibuat dengan ukuran 700 px x 1000 px. Jika data sudah benar dan siap, kamu bisa langsung mengunggahnya dengan klik Terbitkan. Kamu juga bisa menyimpannya sebagai draft dan diterbitkan di lain waktu
Artikel Lainnya

Proses cara membuat webtoon untuk pemula sudah kamu tunaikan dengan tuntas. Setelah serial episode pertamamu diunggah, kamu bisa melanjutkan membuat cerita untuk episode selanjutnya. Jangan bosa untuk melakukan brainstorming supaya ceritamu tetap fresh dan menarik. Selain itu, membaca komik dan karya lain juga bisa membuatmu mendapat inspirasi ide untuk episode selanjutnya!

Apabila kamu tertarik untuk menerbitkan karya komik webtoon, tidak ada salahnya mengikuti cara membuat komik di webtoon di atas. Kamu bisa berkreasi sesukamu asalkan idenya tidak menjiplak karya orang lan, ya! Selamat berkarya, guys.

Tags :