Jadi Lebih Seru! Inilah Cara Main Free Fire di PC dengan Mudah dan Gratis

Cara Main Free Fire di PC
Cara Main Free Fire (FF) di PC atau Laptop dengan Mudah | ff.garena.com

Bisakah Main Free Fire (FF) di PC/Laptop?

Main Free Fire di PC atau laptop ternyata bukanlah hal yang mustahil untuk dilakukan. Bahkan, bagi yang sudah mencobanya, bermain Free Fire di PC atau laptop justru jauh lebih nyaman ketimbang memainkannya di smartphone. Layar yang lebih besar dan kontrol yang lebih nyaman, membuat banyak orang mulai menggunakan PC atau laptop untuk bermain game Free Fire.

Di Indonesia, Free Fire adalah pesaing ketat game PUBG, meski banyak gamers menganggap PUBG masih jauh lebih seru dibanding Free Fire. Walaupun begitu, penggemar salah satu game Battle Royale terbaik ini tetap banyak dan antusias dalam usaha mencapai booyah. Kebanyakan memang masih menggunakan smartphone, namun perlahan-lahan mulai bertambah jumlah pemain Free Fire yang memakai PC atau laptop.

Salah satu alasan masih banyak orang yang menggunakan smartphone untuk bermain Free Fire adalah tidak tahu cara main Free Fire di PC atau laptop. Padahal mudah sekali, kamu hanya perlu mengunduh emulator khusus kemudian memasangnya di laptop atau PC. Supaya lebih jelas, beginilah cara main game Free Fire di PC atau laptop.

Cara Download, Install, dan Main FF di PC

Cara Main Free Fire di PC
Cara Download, Install, dan Main FF di PC | www.konyoha.com

Seperti yang sudah sedikit disinggung, agar bisa bermain game Free Fire di PC atau laptop, kamu memerlukan sebuah emulator khusus bernama Nox App Player. Emulator itulah yang nantinya berfungsi untuk memainkan game-game android di PC atau laptop yang kamu gunakan.

Bukan hanya game android, Nox App Player pun dapat berfungsi untuk menjalankan berbagai aplikasi android di PC atau laptop dengan lancar. Jadi jika kamu sedang mencari cara main Free Fire di PC dengan mudah, kamu hanya perlu memulainya dengan mengunduh emulator Nox App Player.

Baca Juga: 9 Game Battle Royale yang Gagal Total. Ada yang Pernah Kamu Mainkan?

Download Emulator Nox App Player

Cara Main Free Fire di PC
Download Emulator Nox App Player | www.cronosal.web.id

Langkah pertama yang harus dilakukan tentu saja mengunduh emulator Nox App Player di laptop atau PC yang hendak digunakan untuk bermain game Free Fire. Namun, sebelum kamu mulai mengunduh emulator android yang dikembangkan oleh Nox Limited ini, pastikan terlebih dulu spesifikasi PC atau laptop yang kamu gunakan memenuhi standar yang ditetapkan oleh Nox App Player, yakni:

  • Prosesor: Dual Core Intel atau AMD 2.2 GHz yang mendukung VT Technology.
  • RAM: Minimal 2 GB.
  • Memori: Minimal 2 GB.
  • VGA: Kartu grafis 1 GB atau lebih yang mendukung Open GL 2.0.
  • Sistem Operasi: Windows 7/8/10 atau MacOS.

Baca Juga: 7 Film Battle Royale yang Ajarkan Cara Bertahan Hidup di Kondisi Genting

Cara Install Nox App Player

Cara Main Free Fire di PC
Cara Install Nox App Player | noxofficial.com

Setelah berhasil mengunduh emulator Nox App Player, langkah selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah memasang atau meng-install emulator tersebut di PC atau laptop yang kamu gunakan untuk bermain game. Caranya pun sangat mudah, kamu hanya perlu mengikuti langkah-langkah berikut ini:

  • Langkah pertama, klik ganda pada file Nox App Player.
  • Centang pernyataan I have read and accept the Nox License Agreement. Kemudian klik Install.
  • Tunggu proses pemasangan sampai selesai. Jika proses pemasangan berhenti saat 99%, maka kamu harus nonaktifkan antivirus dan memulai proses pemasangan kembali.
  • Setelah proses pemasangan berhasil, klik Start untuk mulai ke langkah selanjutnya.
  • Tampilan utama Nox App Player akan muncul.
  • Selanjutnya kamu harus masuk atau mendaftar menggunakan akun Gmail Caranya, klik aplikasi Google Playstore. Jika kamu sudah memiliki akun Google, maka kamu hanya perlu klik tombol Existing.
  • Masukkan alamat dan password Gmail kamu. Klik Ok jika muncul pesan Term of Service.
  • Selesai. Nox App Player siap digunakan.

Baca Juga: 5 Game Perang Offline Terbaik di Android

Cara Setting Nox App Player di PC

Cara Main Free Fire di PC
Cara Setting Nox App Player di PC | androbuntu.com

Sebelum membahas cara main FF di laptop atau PC menggunakan Nox App Player yang telah diunduh dan dipasang, lebih baik kamu atur terlebih dulu pengaturan yang terdapat dalam emulator tersebut agar lebih nyaman saat digunakan. Jika kamu menginginkannya, ikuti langkah-langkah pengaturan Nox App Player berikut ini:

  • Langkah pertama, klik menu Settings atau ikon gear yang terletak di pojok kanan atas.
  • Setelah masuk ke menu Settings, pilih tab General untuk mengakses pengaturan utama aplikasi.
  • Pada tab Advance, kamu bisa mengatur performa Nox App Player dengan memilih opsi Low, Middle, atau High sesuai kebutuhan kamu.
  • Pada tab Property, kamu bisa mengatur tampilan aplikasi sesuai keinginan kamu. Ada 3 tampilan yang bisa dipilih yaitu smartphone, tablet, maupun kustom.
  • Pada tab Interface, kamu bisa mengatur tampilan aplikasi lebih dari tab Property.
  • Ketika semuanya telah diatur sesuai keinginan dan kebutuhan kamu, klik Save Setting. Setelah itu klik tombol Restart now.

Sampai di sini, mudah sekali kan caranya? Jadi kamu tidak perlu lagi mencari cara main Free Fire di PC tanpa emulator, sebab menggunakan emulator pun sangat mudah dan jauh lebih nyaman ketika memainkannya. Setelah emulator telah siap, kini saatnya kita membahas cara main Free Fire di PC atau laptop.

Baca Juga: 10 Game Pesawat Tempur Terbaik di Android

Cara Main Free Fire di PC
Cara Memainkan Game Free Fire | jalantikus.com

Cara Memainkan Game Free Fire

Emulator Nox App Player telah diunduh, dipasang, dan diatur, kini sudah saatnya kamu melakukan langkah penting dalam cara main game Free Fire di PC, apalagi kalau bukan mengunduh dan memasang game Free Fire. Caranya sangat mudah, bisa dibilang sama seperti yang dilakukan di smartphone, sebab emulator memang berfungsi untuk menjadikan laptop atau PC berpenampilan seperti smartphone.

Berikut ini cara main Free Fire di PC dengan mudah:

  • Langkah pertama, buka emulator Nox App Player di PC atau laptop.
  • Setelah muncul tampilan utama, cari dan klik Google Playstore yang terdapat di dalam emulator.
  • Kemudian cari game Free Fire di kolom pencarian Google Playstore.
  • Setelah game muncul, klik Install.
  • Tunggu proses pengunduhan dan pemasangan sampai selesai.
  • Buka Free Fire menggunakan emulator, kemudian login menggunakan akun Free Fire kamu.
  • Berhasil. Kini Free Fire telah tersedia di emulator Nox App Player.

Sekarang kamu bisa memainkan game Free Fire di PC atau laptop kapanpun kamu mau. Tapi sebelum benar-benar memainkannya, lebih baik kamu atur dulu pengaturan kontrol game Free Fire yang baru saja kamu pasang agar lebih nyaman saat memainkannya.

Baca Juga: 16 Game Perang Terbaik di Android yang Bakal Memacu Adrenalinmu

Cara Setting Control Free Fire PC

Cara Main Free Fire di PC
Cara Setting Control Free Fire PC | www.kaskus.co.id

Perbedaan antara cara main Free Fire di PC tanpa emulator dengan menggunakan emulator salah satunya adalah kemudahan dalam mengatur kontrol permainan. Dengan menggunakan Nox App Player, kamu sudah bisa langsung bermain tanpa perlu mengatur kontrol. Tapi jika kamu ingin mengubah pengaturan kontrolnya, kamu dapat melakukannya dengan mudah seperti berikut ini:

  • Buka menu Settings atau ikon gear, kemudian pilih tab Controls, lalu pilih opsi Custom HUD.
  • Lakukan mapping tombol keyboard dan mouse dengan cara pilih opsi Keyboard Control atau tekan tombol CTRL+1.
  • Untuk menggerakkan karakter yang dimainkan, kamu bisa gunakan pengaturan WADS agar lebih mudah.
  • Untuk pengaturan layar, kamu bisa menggunakan tombol Chrosshair yang memiliki ikon bidik berwarna kuning. Letakkan di tengah layar kemudian klik kanan untuk melakukan pengaturan.
  • Untuk pengaturan serangan, kamu bisa menggunakan tombol Fire Fire yang memiliki ikon bidik berwarna biru. Klik kiri untuk melakukan pengaturan pada fungsi memukul atau menembak.
  • Jika pengaturan tadi kamu rasa tidak cocok dengan cara bermain kamu, maka kamu bisa memilih tombol Keys atau ikon A untuk melakukan mapping tombol lainnya ke dalam tombol keyboard, asalkan tombol yang kamu masukkan harus berbeda dengan tombol-tombol yang telah ada.
  • Setelah semuanya selesai, klik Save.
  • Untuk memudahkan kamu saat bermain, jangan lupa aktifkan Mode Auto Pickup.

Begitulah cara main FF di laptop atau PC dengan mudah menggunakan emulator Nox App Player. Jika proses pengaturan yang kamu lakukan sudah benar, baik itu untuk emulator maupun pengaturan kontrol, maka kamu akan merasakan sensasi bermain Free Fire yang lebih menyenangkan ketimbang bermain di smartphone.

Artikel Lainnya

Cara main Free Fire di PC atau laptop memang lebih seru, meskipun lebih merepotkan ketimbang menggunakan smartphone. Tapi tidak perlu khawatir, kamu tentu tetap bisa login akun Free Fire via smartphone ketika sedang berada di luar rumah atau tempat-tempat yang tidak memungkinkan untuk bermain FF di laptop atau PC.

Tags :