Anti Nyasar! 10 Aplikasi GPS Offline Terbaik yang Wajib Diinstal

10 Aplikasi GPS offline terbaik | prize7955.bigbughere51.agency

Nggak semua aplikasi GPS harus terhubung internet.

Aplikasi GPS merupakan salah satu aplikasi penting yang harus ada di smartphone. Dengan aplikasi ini kamu gak bakal khawatir kalau tersesat atau ingin menjangkau wilayah yang tidak kamu ketahui. Umumnya aplikasi GPS bergantung pada jaringan internet untuk bisa aktif. Tapi ada beberapa apliaksi GPS yang tetap aktif meski tanpa koneksi internet.

Aplikasi GPS Offline Terbaik

Penasaran dengan aplikasi untuk GPS apa saja yang bisa tetap aktif tanpa sambungan internet? Keepo merekomendaiskan 10 aplikasi GPS offline terbaik yang bisa kamu coba.

1.

Polaris GPS Navigation

news.softpedia.com

Pertama ada Polaris GPS Navigation yang cocok digunakan jika kamu hobi hiking, hunting, camping, geocache, mountain biking, dan aktivitas outdoor lainnya.

Aplikasi ini dilengkapi dengan berbagai fitur canggih seperti kompas, distance & time, magnetic heading, latitude & longtitude, dan masih banyak lagi. Sehingga Polaris GPS Navigation layak diandalkan jika kamu butuh aplikasi untuk petunjuk arah atau GPS.

Tertarik mengunduh aplikasi GPS offline untuk pendaki ini?

Unduh aplikasinya di sini.

2.

Google Maps

news.softpedia.com

Aplikasi GPS offline berikutnya ada Google Maps yang merupakan aplikasi GPS terbaik dan bisa diandalkan. Selain fitur online, Google Maps juga menyediakan fitur offline Mode sehingga kamu bisa mengetahui arah tanpa internet.

Sebelum menggunakan Google Maps secara offline, kamu harus mengunduhnya terlebih dulu.

Tertarik mengunduh aplikasi GPS offline Android terbaik ini?

Unduh aplikasinya di sini.

3.

Sygic

navigation-for-android-full.blogspot.com

Berikutnya ada aplikasi Sygic: GPS Navigation & Maps. Aplikasi peta offline ini menyuguhkan peta offline 3D yang dapat kamu simpan di handphone kamu.

Pengguna bisa menggunakan peta offline secara langsung tanpa ribet. Kerennya lagi aplikasi ini bisa diperbarui setiap tahun. Jadi kamu bisa mengandalkan aplikasi ini untuk navigasi.

Unduh aplikasinya di sini.

Baca juga:

- Pesen Ojol Tapi Gps selalu Nggak Akurat? Mungkin Kalian Belum Mencoba Trik Ini

- Penggunaan GPS Saat Berkendara Dilarang Polisi Undang Polemik, Lalu Apa Solusinya?

4.

GPS Navigation System, Traffic & Maps by Karta

apkpure.com

Aplikasi kece lain yang bisa diandalkan untuk GPS adalah Karta GPS - Offline Navigation. Aplikasi besutan Karta Software Techologies ini membuat kamu bisa mengakses peta tanpa koneksi internet.

Terdapat pula fitur penunjuk jalan untuk pejalan kaki dan pencarian tempat parkir. Aplikasi ini cocok digunakan jika kamu sedang berkunjung ke luar negeri Dan yang paling penting kamu bisa mengunduh aplikasi ini secara gratis tanpa ribet!

Unduh aplikasinya di sini.

5.

Offline Maps & Navigation

apkpure.com

Offline Maps & Navigation merupakan aplikasi besutan Navigation yang memiliki beragam fitur menarik. Aplikasi ini memiliki sejumlah fitur seperti multi-language, GPS, speed limit, 3D buildings dan masih banyak lagi.

Pokoknya aplikasi kece ini bisa diandalkan sebagai penunjuk arah.

Unduh aplikasinya di sini.

6.

Navitel Navigator GPS & Maps

steemit.com

Navitel Navigator GPS & Maps merupakan aplikasi yang dibekali berbagai fitur kece seperti Navitel traffic, weather, turn-by-turn, 3D Mapping, dan masih banyak lainnya.

Cara kerjanya, pengguna harus mengunduh peta yang ada terlebih dulu ke penyimpanan memori internal. Setelah itu kamu bisa mengaksesnya tanpa menggunakan koneksi internet.

Tertarik menggunakannya?

Unduh aplikasinya di sini.

7.

CityMaps2Go Plan Trips Travel Guide Offline Maps

androidflagship.com

Aplikasi yang satu ini tergolong beda dengan aplikasi lain karena bisa diandalkan saat mencari tempat penginapan atau hotel. Dan kamu bisa membooking hotel dengan cepat dan mudah tanpa ribet.

Terdapat pula fitur pencarian by category yang mempermudah kamu ketika ingin mencari sebuah tempat yang kamu inginkan.

Unduh aplikasinya di sini.

8.

MAPS.ME

medium.com

Aplikasi MAPS.ME memiliki jangkauan 345 negara dan pulau yang dilengkapi dengan peta yang detail. Pengguna akan dimanjakandengan fitur navigasi yang mudah seperti mode mengemudi mobil, pejalan kaki, dan pengendara motor, dilengkapi dengan distance dan estimated time.

Selain itu terdapat fitur bookmark lokasi yang bisa diandalkan ketika ingin mengunjungi tempat-tempat favorit yang pernah dikunjungi sebelumnya.

Pengguna juga bisa melakukan impor atau ekspor peta lain untuk akses mudah dan cepat.

Unduh aplikasinya di sini.

9.

Locus Map Free - Outdoor GPS navigation and maps

locus.pt.aptoide.com

Berikut ada Locus Map yang cocok digunakan bagi kamu yang suka melakukan aktivitas outdoor, seperti naik gunung. Aplikasi ini memiliki fitur seperti pencatat trek dan penyimpan statistik secara rinci.

Pengguna bisa mengetahui lokasi mana saja yang telah dikunjungi serta berapa lama jarak tempuh yang dibutuhkan.

Unduh aplikasinya di sini.

10.

MapFactor GPS Navigation Maps

medium.com

Terakhir ada MapFactor GPS Navigation yang bisa kamu jalankan tanpa koneksi internet di lebih dari 200 negara.

Aplikasi ini memiliki berbagai fitur unggulan seperti intuitive voice turn-by-turn navigation, speed limits, dan camera warnings, serta perghindaran rute.

Unduh aplikasinya di sini.

Artikel Lainnya

Itulah 10 aplikasi GPS Andro offline terbaik yang bisa kamu coba. Masing-masing aplikasi punya berbagai fitur handal untuk menunjukkan area yang ingin dituju. Tertarik mengunduhnya?

Tags :