Viral Pejabat Bondowoso Joget TikTok di Atas Meja Bersama Wanita, Beri Klarifikasi: Saya Tidak Mesum
13 Juni 2020 by Titis HaryoAksi seorang pejabat di Bondowoso berjoget TikTok bersama wanita jadi sorotan.
Aksi Kepala Dinas Pariwisata dan Olahraga Pemkab Bondowoso, Hary Patriantono yang melakukan joget TikTok bersama seorang wanita di atas meja sedang menjadi sorotan masyarakat.
Bagaimana tidak, aksi yang dilakukan oleh Hary itu dianggap tidak etis terlebih dia mengajak seorang wanita yang belakangan diketahui adalah temannya.
Seperti dilansir dari Kompas.com, Jum’at (12/6), dalam video yang viral, Harry terlihat berdiri diatas meja dan berjoget selayaknya sedang meniup seruling tarian ular.
Sedangkan, wanita yang berada di bawah ikut menari mengikuti irama lagu yang ada dalam video tersebut.
Video itu sendiri diketahui beredar dalam akun TikTok dengan nama @ayuismail33 yang memiliki durasi 17 detik.
Baca Juga: Serem! Pemotor Tewas Tersayat Benang Layangan Saat Melintas di Jalanan Solo
Tak hanya itu, dalam video lainnya, Hary juga tampak duduk di atas meja sembari mengangkat kakinya. Sedangkan wanita yang sama berdiri di belakangnya.
Tahu videonya beredar luas dan jadi perbincangan publik, Hary pun memberikan klarifikasi dan meminta maaf.
Dia menyatakan bahwa video tersebut sama sekali tidak memiliki unsur mesum dan murni hanya berjoget layaknya konten TikTok pada umumnya.
“Saya tidak dalam keadaan mesum, tidak dalam berangkulan, Cuma buat TikTok saja,”
Baca Juga: Heboh Perempuan Nekat Panjat Atap GOR Ciracas Karena Takut Rapid Test, Petugas Damkar Beraksi!
Hary pun mengakui aksinya itu sangat tidak etis dan merasa itu sebuah kekhilafan yang sangat memalukan bagi seorang pejabat.
“Karena saya sebagai pejabat, dimana saya harus jadi contoh, disitulah khilafnya saya, salahnya saya,” jelas Hary.
Pemkab Bondowoso segera melakukan pemeriksaan
Sementara itu, Sekretaris Daerah Pemkab Bondowoso Syaifullah mengatakan pihaknya sudah mendapatkan informasi terkait kejadian ini.
Baca Juga: Penyerang Novel Baswedan Hanya Dituntut 1 Tahun Penjara, Netizen: Maling Ayam 2 Tahun!
Dia pun sudah menugaskan inspektorat dan BKD untuk menyelidiki video viral yang dibuat oleh Hary Patrianto.
“Kami belum mengambil langkah-langkah, masih kami pelajari, Senin akan dibahas,”
Aksi pejabat di Bondowoso yang tertangkap berjoget TikTok di atas meja dengan seorang wanita memang tengah menjadi sorotan publik.
Hal ini tidak lepas dari aksi si pejabat yang dinilai tidak etis dan kurang sopan dalam mempertontonkan perilaku kepada masyarakat.
Semoga kejadian ini bisa menjadi pembelajaran bagi semua orang khususnya pejabat agar bisa lebih dewasa dan memahami bahwa posisinya merupakan salah satu contoh bagi masyarakat.