Seorang Ibu Terekam Semprotkan Obat Nyamuk Buat Bunuh Kutu Rambut!, Netizen: Buruan Dicoba!

ilustrasi | google.com

Wah pantes sampo nggak laku, caranya kayak gini!

Sebuah video yang merekam seorang ibu tengah menyemprotkan anti nyamuk untuk menghilangkan kutu viral di aplikasi berbagi foto instagram, bagaimana tidak, rekaman tersebut ramai dikomentari netizen lantaran si ibu menyemprotkan anti nyamuk tersebut langsung ke rambut sang anak.

Tak pelak, video yang pertama kali diunggah lewat akun @makassar_iinfo tersebut berhasil menyita perhatian ratusan ribu netizen dan komentar.

Bila diperhatikan lebih lanjut, si ibu tampak tidak khawatir sama hal buruk yang nanti akan menimpa anaknya tersebut, hal ini dibuktikan dengan tingkah si ibu yang terus menerus menyemprotkan anti nyamuk, sementara sang anak mencoba menutupi mukanya dengan kain selendang lantaran takut asap yang disemprotkan ibunya itu akan meracuni dirinya.

Tanpa rasa takut si ibu tak segan-segan menyemprotkan anti nyamuk tersebut berulang kali sambil membilah-bilah rambut sang anak tanpa rasa takut.

Dari rekaman video itu juga terdengar ucapan si perekam kepada si ibu dan anaknya itu, jika apa yang dilakukannya si ibu itu hanya untuk mematikan telur-telur kutu yang berkembang biak di kepala putrinya tersebut.

Ini mematikan telur-telur kutu, ucap perekam di video tersebut.

Cara mematikan telur kutu yang paling sederhana dan bermanfaat, tambahnya.

Yang di rumah bisa meniru, ajak si perekam agar netizen juga turut meniru cara jitu si ibu tersebut.

Baca juga : 10 Aplikasi Pengusir Nyamuk Terbaik, Bikin Tidur Nyenyak!

Netizen berkomentar

Aksi si ibu terhadap anaknya tersebut tentu tak lepas dari komentar netizen, meski ada yang pro ada pula yang kontra, namun tindakan yang dilakukan itu tersebut tidak patut ditiru, sebab dilansir dari Gridhealth, cairan anti nyamuk sebenarnya memiliki kandungan bahan aktif DEET yang berfungsi untuk mengusir dan mencegah penyakit yang disebabkan oleh nyamuk.

Berikut sederet komentar netizen,

isma.ryz Hayooo yg kutuan buruan d coba

murtikss Cara lain yg lebih mudah : ketika keramas, sementara berbusa disisir pakai sisir kutu, tp tiap sekali sisir langsung dicuci sisirnya supaya tdk kembali kerambut dan di ulang berkali" tiap keramas, ini ampuh buat telur dan kutunya

liaabast @aljiantameng @eversinta22ngeri kali ya. Bukan hanya kutu mati, rambu iko hancur

Meski yang dilakukan ibu tersebut hanya sebatas untuk mengusir kutu serta mengusir telur-telur di rambutnya, namun menyemprotkan cairan anti nyamuk langsung ke rambut bukanlah cara yang tepat.

Tak hanya mengandung DEET, semprotan anti nyamuk juga diketahui mengandung piretin atau pestisida yang dibuat dari bunga krisan, bahan inilah yang banyak dikatakan sebagai bahan yang bisa menyebabkan kematian jika terus-terusan terhirup oleh manusia.

Umumnya jika sering menghirup bahan ini, gejala awal yang muncul yakni sulit bernapas, batuk, tremor, kejang-kejang, sakit perut, muntah, hingga pingsan bagi mereka yang menghirup cairan tersebut.

Baca juga : Viral! Satpam Makan Nasi Lauk Obat Nyamuk, Netizen: "Demi Viral Rela Meninggal"

ibu basmi kutu rambut dengan semprotan nyamuk | www.tribunnews.com
Artikel Lainnya

jika hal ini terus-terusan terjadi hingga jangka panjang, maka manusia akan mengalami gangguan kesehatan, seperti insomnia, disorientasi, kejang-kejang, koma, bahkan hingga kematian.

Melihat efek samping di atas, rasanya menyemprotkan anti nyamuk ke rambut adalah hal yang gila, dan tidak patut diritu.

Tags :