4 Tips Membeli Mobil Baru Buat Kamu Milenials. Jangan Asal Pilih!
19 Juli 2019 by KeepoPerhatikan hal-hal ini ya~
Memiliki mobil merupakan impian hampir sebagian besar orang, termasuk kaum milenial. Di dunia yang serba modern ini, mobil sudah menjadi kebutuhan. Selain memudahkan dalam pergerakan, keberadaan mobil pribadi juga bisa meningkatkan kepercayaan diri seseorang, apalagi mobil yang dipilih memiliki desain unik, bagus dan nyaman digunakan. Tapi ternyata, memilih dan membeli mobil nggak boleh sembarangan lho, guys. Kamu harus memperhatikan beberapa hal berikut ini:
Perhatikan spesifikasi calon mobil barumu
Spesifikasi bagus itu nggak hanya sebatas mesin dan body saja. Melainkan kamu harus memperhatikan kesesuaian antara harga dengan kualitas, spare parts hingga servicenya. Selain itu, kamu harus banget tau sejauh mana mobil yang akan kamu beli diterima di pasaran. Jadi, dalam memilih mobil itu nggak boleh asal-asalan, biar nggak menyesal kemudian. Dan juga alangkah baiknya kalau calon mobil barumu punya desain keren yang cocok dengan milenial zaman sekarang.
Tidak boros, konsumsi bahan bakarnya sedikit
Kamu tentunya nggak mau kan punya mobil yang boros bahan bakar? Maka, mencari tahu apakah mobil yang kamu beli irit atau nggak itu penting banget. Apalagi semakin lama harga bahan bakar semakin naik, ditambah dengan kemacetan yang ada yang bikin penggunaan bahan bakar semakin boros. Mungkin memang benar kalau mobil dengan tenaga besar membutuhkan bahan bakar yang lebih banyak pula. Namun, ada baiknya kalau kamu mengecek kembali kebutuhan kamu. Jangan sampai salah memilih mobil dengan tenaga dan performa besar sementara budget bahan bakar kamu nggak memadai.
Bengkel resminya mudah ditemui
Hal lain yang perlu kamu pertimbangkan saat membeli mobil yaitu kemudahan dalam menjangkau bengkel resminya. Kamu nggak ingin kan kesulitan saat keadaan terdesak, misalnya mobil mogok atau mesin rusak? Keberadaan bengkel resmi yang banyak, memungkinkan kamu untuk lebih mudah menjangkaunya saat berada dalam keadaan terdesak. Selain itu, bengkel resmi tentunya lebih aman daripada bengkel biasa yang belum tentu terjamin.
Kenyamanan, keamanan, dan kapasitasnya sesuai
Keamanan dan keselamatan menjadi yang utama saat membeli mobil. Nggak ada orang yang mau mengalami kecelakaan, bukan? Dengan demikian, sebaiknya kamu mengecek beberapa fitur keselamatan berkendara sebagai berikut, memiliki fitur Dual SRS Airbags (dua Supplementary Restraint System Airbag dan Driver’s Knee Airbag), seat belt lengkap, fitur auto-lock sehingga anak nggak bisa membuka pintu atau jendela sembarangan, dan fitur rem (Anti Lock Braking System (ABS) dan Electronic Brakeforce Distribution (EBD)). Kalau fitur keamanan dan keselamatan mobil lengkap dan terjamin, kamu bisa berkendara dengan siapa pun tanpa rasa resah dan takut deh.
Nah, ada kabar baik nih buatmu milenial yang berencana untuk membeli mobil baru, karena kamu bisa memilih mobil impianmu dengan mengunjungi booth keren Daihatsu di GIIAS 2019. Yup, dinding penuh motif warna-warni ditambah cahaya neon yang artsy memenuhi salah satu booth di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, yang berlangsung pada 18-28 Agustus 2019 di Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang Selatan. Booth menarik hati bergaya Memphis Art ini tidak lain adalah booth Daihatsu.
Booth Daihatsu di GIIAS 2019 dibuka secara resmi oleh Soichiro Okudaira, Presiden Daihatsu Motor Company, Ltd., Jepang; Tetsuo Miura, Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor; Supranoto, Chief Executive PT Astra International Tbk - Daihatsu Sales Operation; dan Pongky Prabowo, Wakil Presiden Direktur PT Astra Daihatsu Motor. Turut hadir dan menyaksikan pula Gidion Hasan, Direktur PT Astra International Tbk serta jajaran Direksi dan Manajemen PT Astra Daihatsu Motor, PT Astra International Tbk - Daihatsu Sales Operation; Daihatsu Dealer Management & Owner; beserta tamu undangan dari berbagai kalangan dan Sahabat Jurnalis dari seluruh media.
Sesuai dengan tema “Funtastic GenerasiON” yang diusung, Daihatsu mendandani booth 2A di area Hall 2 layaknya instalasi modern art yang saat ini digandrungi anak-anak muda. Nuansa ceria, aktif, dan youthful yang tercermin dari desain dan tata ruang ala Memphis langsung terasa begitu menginjakkan kaki di booth Daihatsu. Memang, booth Daihatsu di GIIAS tahun ini dibuat untuk menyambut generasi milenial dan dinikmati seluruh sahabat Daihatsu.
Tahun ini Daihatsu menampilkan total 12 unit mobil di booth Daihatsu eksibisi GIIAS, yang terdiri dari 1 unit mobil konsep Hy-Fun; 1 unit mobil model domestik Jepang, yaitu Tanto Custom, 1 unit Xenia modifikasi, dan 1 unit Sirion Artvatar yang dapat didesain sesuai kreatifitas dan selera pengunjung. Tidak hanya itu, Daihatsu juga memamerkan 3 unit special edition, yaitu Astra Daihatsu Ayla SE, Terios SE, dan Sirion SE; serta 5 unit existing model meliputi Xenia, Terios, Ayla, Sigra, dan Sirion.
Selama pelaksanaan eksibisi GIIAS 2019, booth Daihatsu mengadakan berbagai program seru, baik di atas panggung (onstage) maupun di bawah panggung (offstage) berupa game corner interaktif. Booth Daihatsu juga dilengkapi dengan R&D (Research and Development) Corner yang memperlihatkan cara kerja Smart Assist, yaitu teknologi keamanan pintar, seperti brake assist, lane departure, error prevent, brake assist pedestrian, dan auto hi-beam. Teknologi ini dapat dilihat langsung pada miniatur mobil Daihatsu Tanto yang tersedia di R&D corner. Terdapat juga After Sales Service (ASS) Corner yang didesain anti gravitasi, serta Fantastic Play Ground bagi pengunjung yang datang bersama keluarga dan membawa anak.
Bagi pengunjung yang penasaran rasanya naik mobil domestik Jepang yang berteknologi Smart Assist, tersedia unit test drive Tanto yang dapat dicoba untuk merasakan langsung fitur keamanan canggih dari mobil ini.
Sesuai tema Funtastic GenerasiON, kami ingin selalu memberikan program unggulan dan permainan interaktif untuk para pengunjung kawula muda dan keluarga. Kami berharap Sahabat Daihatsu dapat menikmati pengalaman mengesankan selama berada di booth Daihatsu.” ujar Supranoto.