10 Rekomendasi Film Psikopat Korea yang Bikin Penasaran, Ada yang dari Kisah Nyata!

film psikopat korea
Film psikopat dari Korea | www.filmink.com.au

Film Psikopat Korea Terbaik

Film psikopat Korea hanyalah satu dari sekian jenis genre yang marak diproduksi di negeri Ginseng itu. Selama ini yang sering kamu ketahui mungkin judul-judul film dan serial drama percintaan atau komedi. Padahal, kalau mau mengulik lebih dalam, ada banyak keragaman karya sineas-sineas di sana.

Jenis film ini disukai karena jalan ceritanya yang selain menegangkan juga cukup sulit ditebak. Biasanya mengisahkan sosok pembunuh berantai atau yang punya gangguan kejiwaan.

Namun kadang-kadang film jenis ini menitikberatkan pada kecanggihan berpikir karakter hingga kegilaannya yang susah diduga di setiap babak penceritaan.

10 Film Psikopat Korea yang Bikin Tegang dan Penasaran

Alur cerita film Korea psikopat cenderung membikin tegang penonton sekaligus penasaran. Jenis tontonan ini bahkan ada yang beberapa judulnya masuk dalam daftar film Korea terlaris. Nah, berikut ini adalah 10 film pilihan untukmu!

1.

No Mercy (2010)

film psikopat korea
No Mercy (2010) | asianwiki.com

Tema utama film ini adalah teka-teki kasus pembunuhan yang sulit dipecahkan. Kang Min Ho merupakan seorang dokter forensik yang sudah mengabdi selama puluhan tahun dan dikenal tidak pernah gagal dalam tugasnya.

Suatu hari, kasus pembunuhan menggegerkan kota tempat ia tinggal. Sosok mayat perempuan tak dikenal ditemukan di pinggir danau. Ia dan tim kepolisian bekerja keras memburu pelakunya yang misterius.

Sementara itu, serangkaian peristiwa tak terduga semakin memperkeruh suasana. Sang dokter pun terpaksa mempertaruhkan reputasinya karena ternyata nyawa putrinya sedang terancam.

2.

Blood and Ties (2013)

film psikopat korea
Blood and Ties (2013) | www.nytimes.com

Apa jadinya kalau ayah tercinta merupakan seorang psikopat? Inilah cerita tentang Da-eun, seorang gadis yang mengalami krisis kepercayaan akibat kasus kriminal yang membuatnya mencuriga ayahnya sendiri. Sosok yang selama ini sangat menyayanginya namun penuh misteri.

Film thriller ini bakal memancing rasa penasaranmu sekaligus simpati pada karakter-karakteri di dalamnya. Apakah misteri yang menyelimuti hubungan antara kasus kriminal dan ayahnya bakal tersibak?

Baca Juga: 5 TV Series Ini Buktikan Kalau Psikopat Ada di Sekitar Kita

3.

Manhole (2014)

film psikopat korea
Manhole (2014) | flixlist.co

Lubang got di tengah kota adalah hal biasa di tengah kehidupan urban dan metropolitan. Namun, siapa sangka bahwa di dalam lubang itu tersimpan kengerian dan bahaya yang mengancam?

Di lubang itu, tinggal seorang pembunuh berantai yang diam-diam menculik dan membunuh korbannya. Namun, perlahan keberadaannya mulai disadari. Apakah ia bisa ditangkap?

4.

Memories of Murder (2003)

film psikopat korea
Memories of Murder (2003) | www.hollywoodreporter.com

Sebuah film Korea psikopat yang harus kamu tonton karena jalan ceritanya yang seru dan menimbulkan penasaran. Film ini sering disebut-sebut sebagai salah satu karya terbaik sineas Korea Selatan dengan alur penceritaan yang meskipun cukup panjang namun tidak membosankan.

Berawal dari penemuan mayat gadis muda korban perkosaan di pinggir selokan, lalu berlanjut ke serangkaian kasus serupa lainnya di beberapa tempat. Film ini dibuat berdasarkan kisah nyata dalam kurun waktu 1986 - 1991 dan kasusnya pun masih belum terpecahkan.

Baca Juga: 5 Psikopat Paling Terkenal dalam Sejarah Perfilman. Mereka Membunuh dengan Santai!

5.

The Chaser (2008)

film psikopat korea
The Chaser (2008) | www.cinemaudy.id

Mungkin bukan film psikopat Korea terbaik, tapi ceritanya tetap sangat enak diikuti apalagi dengan alurnya yang mengejutkan. Seorang germo yang dulunya merupakan detektif ini menghadapi serangkaian permasalahan karena banyak gadis anak buahnya yang menghilang.

Ia mencurigai seseorang namun belum bisa membuktikan. Belum ada bukti-bukti yang mencukupi. Apakah ia dapat menemukan pembunuh berantai tersebut?

6.

VIP (2017)

film psikopat korea
VIP (2017) | asianmoviepulse.com

Salah satu film psikopat Korea terbaik yang dibintangi oleh Lee Jong-suk. Ia berperan sebagai putra dari seorang pengajar yang disegani namun menjadi pelaku pembunuhan berantai. Kejahatan yang dilakukannya bahkan terjadi di sejumlah negara.

Serangkaian aksi pembunuhan yang dilakukan sang psikopat ini akhirnya melibatkan pemerintah Korea Selatan dan Korea Utara. Apakah ia berhasil ditangkap?

Baca Juga: 20+ Film Psikopat Terbaik dan Sadis 2020

7.

The Gangster, The Cop, The Devil (2019)

film psikopat korea
The Gangster, The Cop, The Devil (2019) | sinekdoks.com

Seorang pimpinan gangster menjadi sasaran pembunuhan. Dalam serangkaian serangan yang dilakukan pelaku, ia selamat. Sebaliknya, semua anak buahnya tewas.

Akhirnya, ia bekerjasama dengan seorang detektif untuk memburu pelaku pembunuhan berantai itu. Kedua karakter yang saling bertolak belakang namun harus bekerjasama demi membongkar tabir misteri yang menyelimuti.

Baca Juga: 7 Film Psikopat Indonesia yang Jahatnya Nggak Ketulungan

8.

Blind (2011)

film psikopat korea
Blind (2011) | asianwiki.com

Seorang mantan detektif wanita yang mengalami kebutaan akibat sebuah kecelakaan kembali menghadapi masalah serius terkait pembunuhan. Ia sebenarnya menjadi saksi, namun karena buta, laporannya dianggap halusinasi.

Sementara itu, si pelaku rupanya mengincar dirinya dan saksi lainnya. Film Korea tentang psikopat ini sangat layak ditonton dengan cerita yang tidak membosankan dan mengundang penasaran.

Baca Juga: 4 Psikopat Terkejam di Dunia Nyata! Ternyata yang Kaya Gini Nggak Cuman Ada di Dunia Film!

9.

Old Boy (2003)

film psikopat korea
Old Boy (2003) | www.kimt.com

Apa rasanya dikurung dalam sebuah kamar dengan fasilitas yang lengkap namun kamu tidak tahu apa alasannya dipenjara di situ. Bahkan kamu pun tidak tahu sampai kapan akan mendekan di dalam kamar tersebut.

Film ini menuai banyak pujian hingga hari ini. Bahkan sempat diproduksi versi remake-nya oleh Hollywood yang sayangnya tidak sebagus versi orisinalnya.

Old Boy merupakan tontonan yang sangat direkomendasikan dengan twist seru, membuatmu penasaran dari awal hingga akhir cerita.

Baca Juga: 6 Film Psikopat Terbaik Asia yang Diangkat dari Kisah Nyata

10.

Midnight FM (2010)

film psikopat korea
Midnight FM (2010) | amiratthemovies.com

Film Korea tentang psikopat ini mengisahkan seorang pembawa acara di radio. Ia memutuskan pensiun demi menemani putrinya yang sedang dalam penanganan medis. Sialnya, saat ia membawakan acara terakhirnya, ada telpon aneh yang masuk dan menyiratkan bahaya yang sedang mengintai putrinya.

Film ini sangat seru dengan konsep cerita yang menegangkan, tapi mengesankan terutama dari tokoh utamanya yang sangat cerdas dan tenang. Kamu akan terus menebak-nebak di sepanjang alur cerita bagaimana kisah film ini berakhir.

Artikel Lainnya

Itulah beberapa rekomendasi film psikopat Korea yang bisa kamu jadikan tontonan di akhir pekan atau selagi senggang. Tentunya masih banyak lagi karya menarik dan menegangkan dari sinema Korea yang bakal kamu nantikan kehadirannya di tahun-tahun mendatang. Selamat menonton!

Tags :