Daftar 10 Film LGBT yang Mengundang Kontroversi di Dunia

Film tentang LGBT | keepo.me

Akan selalu menjadi perbincangan.

Deretan daftar film LGBT akan selalu menuai kontroversi. Tema yang diangkat dari kejadian nyata ini memang sensitif di beberapa kalangan masyarakat dunia. Meski beberapa negara sudah mulai terbuka dengan orientasi seksual yang mencakup lesbian, gay, biseksual dan transgender ini, nyatanya masih banyak yang menolak.

Melalui film di bawah ini, penoton diajak untuk melihat lebih jauh tentang gender dan ketertarikan seksual yang tidak biasa. Biar nggak gampang nge-judge, coba tonton daftar film LGBT produksi Hollywood dan Asia yang menuai respon positif ini.

10 daftar film LGBT yang menuai kontroversi

Jalan cerita yang nggak biasa, bikin daftar film LGBT menambah wawasanmu tentang orientasi seksual berbeda. Biar nggak penasaran, bisa langsung cek daftar film di bawah ini, guys.

1.

1448 Love Among Us (2014), kisah cinta terlarang gara-gara patah hati

Karena patah hati | andromovie24.idnblogger.com

Salah satu dari daftar film LGBT ini merupakan bikinan Thailand. Mengangkat kisah cinta antara dua orang perempuan yang didasari rasa sakit hati mendalam. Seorang remaja perempuan yang awalnya orientasi seksualnya normal, dihadapkan dengan kenyataan pahit karena pacarnya berselingkuh.

Hal ini membuat ia terpukul. Apalagi gara-gara gaya pacarannya yang kebablasan, ia mengandung buah hati mereka. Meski keguguran, rasa sakit hati yang mendalam membuatnya benci dengan pria. Hingga akhirnya ia bertemu dengan seorang wanita yang lebih bisa memahami dirinya. Penasaran, kan? Yuk, download film 1448 Love Among Us sekarang!

Link download film 1448 Love Among Us

2.

Pride (2014), para aktivis LGBT yang melakukan aksi sosial

Demo tentang lgbt | www.btchflcks.com

Pride masuk dalam daftar film LGBT yang berbeda karena diangkat dari kisah nyata di Inggris pada 1984. Disutradarai oleh Matthew Warchus, film ini menceritakan aksi sekelompok orang aktivis LGBT yang mendukung gerakan para pekerja tambang yang menentang kebijakan sepihak Margaret Thatcher.

Dengan semangat berapi-api, mereka memperjuangkan nasib buruh dengan melakukan penggalangan dana dan demo besar-besaran. Mereka menunjukkan bahwa meski minoritas, kaum ini tetap peduli dengan lingkungan serta berusaha memperjuangkan hak-hak masyarakat sekitar.

Link download film Pride

3.

Kiss Me (2011), ketika pernikahan batal karena jatuh cinta dengan wanita lain

Jatuh cinta dengan wanita | www.imdb.com

Kiss Me atau Kyss Mig adalah daftar film LGBT yang menceritakan bagaimana cinta mengalir begitu saja tanpa melihat gender. Seorang wanita bernama Mia yang hampir menikah dengan pacarnya, dihadapkan pada persoalan hidup yang rumit setelah bertemu dengan Frida.

Ia yang awalnya normal, menjadi bertanya-tanya tentang orientasi seksualnya. Setelah bertemu Frida, ada rasa cinta yang timbul di hatinya. Meski berusaha mengelak, namun rasa cinta itu terlalu kuat yang membuatnya pergi meninggalkan pasangan dan keluarganya demi bersama cinta sejatinya.

Link download film Kiss Me

4.

REC (2011), perayaan anniversary yang berujung tragis

Merekam momen anniversary | www.themoviedb.org

Industri film Asia juga memproduksi beberapa film dengan tema LGBT yang punya kualitas bagus seperti REC. Film sederhana ini memperlihatkan sepasang kekasih sesama jenis yang sedang merayakan 5 tahun kebersamaan mereka.

Mereka yang ingin mengenang momen ini, memutuskan merekamnya semalaman selagi mereka bercumbu mesra di kamar. Sayangnya, malam itu jadi akhir kebersamaan mereka karena berakhir tragis. Rekaman tersebut jadi saksi bisu kejadian tersebut.

Link download film REC

Baca juga: Film Tentang Teroris Terbaik yang Wajib Ditonton

5.

Bloomington (2010), mahasiswa yang terlibat cinta terlarang dengan profesornya

Cinta beda generasi | www.imdb.com

Nggak cuma mengangkat kisah cinta sesama jenis, daftar film LBGT ini menceritakan kisah cinta beda generasi yang terjadi di kampus. Seorang mantan aktris cilik, memutuskan kuliah terlibat cinta dengan profesornya sendiri yang sesama jenis.

Ia yang menginginkan kebebasan. Selama ini, ia selalu di bawah pengawasan ibunya ini berusaha mencari jati diri. Di film LGBT ini, kamu akan disuguhkan adegan panas yang akan membuat darah berdesir. Para aktrisnya bisa memainkan peran dengan sangat baik.

Link download film Bloomington

6.

Chloe (2009), ketika ia jatuh cinta pada selingkuhan suaminya

Selingkuhan suaminya | www.alternateending.com

Chloe jadisalah satu dari daftar film LGBT yang menarik. Tidak hanya mengeksporasi sisi orientasi seksualnya, tapi juga punya jalan cerita bagus. Diceritakan seorang wanita bernama Catherine yang selalu curiga suaminya selingkuh tiba-tiba memiliki ide gila.

Ingin membuktikan kesetiaan suaminya, ia menyewa seorang perempuan untuk menggoda suaminya. Awalnya berjalan mulus, sayangnya lama kelamaan ia justru terjebak dengan perasaan yang rumit dengan sang wanita penggoda hingga keluarganya berantakan.

Link download film Chloe

7.

Spider Lillies (2007), kisah cinta yang bermula dari sebuah tato

Menang penghargaan film | gayasiafilms.wordpress.com

Film lesbian asal Taiwan ini menceritakan seorang wanita bernama Jade yang berprofesi sebagai webcam girl. Ia bertemu dengan Takeko, seniman tato terkenal. Pertemuannya ini membuat keduanya menjadi dekat, apalagi saat Jade meminta dibuatkan tato bergambar spider lily.

Tak disangka, di balik tato dan pertemuan mereka, ada kenangan di masa lalu yang membuat keduanya kembali bernostalgia. Dibintangi bintang top Taiwan, film ini berhasil mendapatkan penghargaan di ajang Festival Film Berlin.

Link download film Spider Lilies

8.

Love My Life (2006), kisah cinta dua mahasiswi di Jepang

Mincintai hidup | www.imdb.com

Dua orang mahasiswi bernama Ichiko dan Eri di universitas Jepang menjalin hubungan asmara. Mereka pun memberanikan diri mengungkapkannya pada sang ayah dan siap menghadapi risiko jika ayahnya tidak menyetujui hubungan mereka.

Ternyata, reaksi ayahnya sungguh di luar dugaan. Ia terlihat biasa saja dan tidak kaget dengan hubungan mereka. Keduanya justru yang dikagetkan dengan fakta bahwa ayah dan ibunya adalah seorang gay dan lesbian yang memutuskan menikah karena ingin memiliki anak.

Link download film Love My Life

Baca juga: Film Musikal yang Bikin Kamu Ikut Bergoyang

9.

Imagine Me & You (2005) yang menceritakan dua orang lesbian

Cinta terlarang | id.pinterest.com

Film LGBT ini menceritakan tentang seorang wanita bernama Rachel yang mencintai wanita lain saat akan menuju altar pernikahan. Ia bertemu dengan Luce, seorang penata bunga. Mereka merasa ada sesuatu sehingga membuatnya ingin selalu dekat dengannya.

Setelah menikah, Rachel mengundang Luce untuk berterima kasih atas bantuannya selama pernikahan sekaligus memastikan perasaannya sendiri. Tidak seperti daftar film LGBT lainnya, di akhir kisah ini perasaan Rachel bertepuk sebelah tangan karena Luce memutuskan untuk meninggalkannya.

Link download film Imagine Me & You

10.

Speechless (2012)

Tak bisa berkata | gay-themed-films.com

Seorang polisi menemukan pria dengan keadaan telanjang sedang berenang di sungai yang ada di Tiongkok. Karena tidak bisa berbicara, polisi tersebut memutuskan untuk mengantarnya ke rumah sakit agar bisa segera ditangani.

Saat berada di rumah sakit, ia didiagnosis memiliki penyakit kejiwaan sehingga harus dirawat selama beberapa hari. Ia yang dirawat oleh perawat laki-laki, perlahan-lahan mulai membuka diri dan menceritakan bagaimana kisah masa lalunya yang kelam.

Link download film Speechless

Artikel Lainnya

Deretan daftar film LGBT di atas akan membuatmu memandang mereka dengan sudut pandang yang berbeda. Meski banyak kontroversi, tapi film tersebut punya kualitas baik dan layak ditonton.

Tags :