Cara Mengobati Mata Bintitan dengan Cepat, Langsung Manjur!

cara mengobati mata bintitan
Ilustrasi mata | otc-fahrenheit.co.id

Berbagai cara mengobati mata bintitan

Mata bintitan biasanya disebabkan oleh kelenjar minyak yang tersumbat oleh sel kulit mati, kotoran, dan kelebihan minyak. Jika kelenjar minyak tersumbat maka bakteri seperti staphylococcus aureus akan tumbuh dan mengakibatkan infeksi.

Ketika kamu mengalami bintitan, akan muncul benjolan kecil berwarna kemerahan yang mirip seperti jerawat. Benjolan tersebut berisi nanah dan akan membengkak dalam waktu beberapa hari.

Cara mengobati mata bintitan dengan mudah

Meski mata bintitan ini tidak menyebabkan komplikasi dan bisa sembuh dengan sendirinya, kamu tetap butuh perawatan untuk menyembuhkannya dengan lebih cepat. Apalagi gejalanya mungkin akan mengganggu aktivitas sehari-hari. Oleh sebab itu, kamu harus secepatnya mengobati mata bintitan.

Baca Juga: Ribuan Orang Bingung Mencari Panda di Gambar Ini, Apa Kamu Bisa Menemukannya?

1. Bersihkan mata dengan air bersih

cara mengobati mata bintitan
Ilustrasi air bersih | bluedelaware.com

Ketika kamu mulai merasakan gejala bintitan, jangan dulu panik! Kamu harus rutin membersihkan area mata dengan air bersih. Jika ingin menggunakan sabun, gunakanlah yang berbahan lembut dan pastikan bahan-bahannya aman untuk area mata.

Tutup mata dan bersihkan perlahan kelopak mata. Kemudian, beri pijitan ringan pada daerah mata. Bilas dengan air bersih. Lakukan perawatan ini secara rutin, misal setiap dua kali dalam satu hari. Jika perawatan ini terus dilakukan, maka gejala bintitan yang kamu alami semakin berkurang.

Baca Juga: Tes Ketajaman Mata Batinmu, Temukan Kejanggalan dalam Foto Favorit Paranormal Ini! 

2. Kompres mata dengan air hangat

cara mengobati mata bintitan
Ilustrasi air hangat | www.wonderopolis.org

Tidak hanya dibersihkan dengan air bersih, cara mengobati selanjutnya adalah mengompres menggunakan air hangat. Untuk melakukan perawatan ini, siapkan handuk, air hangat, serta wadah yang bersih.

Kemudian, kompres di area mata yang mengalami bintitan. Diamkan hingga sekitar 10 menit. Ganti handuk kompresan jika handuk sudah terasa dingin. Nah, kamu bisa melakukan perawatan ini kapanpun kamu merasa matamu tidak nyaman.

Oh iya, pastikan handuk yang kamu gunakan untuk mengompres ini bersih, ya. Jika tidak, matamu yang sedang bintitan bisa terkena infeksi dan mungkin gejalanya akan semakin parah.

Kompres dengan air hangat ini merupakan salah satu cara mengobati yang ampuh. Pasalnya, bintitan bisa mengempis dengan kompresan air hangat ini. Bahkan, bintitan yang bernanah pun bisa disembuhkan dengan mengompres menggunakan air hangat.

Baca Juga: Cara Mengobati Ejakulasi Dini

3. Kompres mata dengan teh

cara mengobati mata bintitan
Kompres mata dengan kantong teh | goqii.com

Selain mengompres mata dengan air hangat, mengompres dengan teh juga termasuk cara mengobati yang ampuh dan mudah. Teh diyakini mampu mengurangi gejala mata bintitan, yakni pembengkakan dan kemerahan.

Teh mengandung anti bakteri sehingga teh bisa membantu proses penyembuhan bengkak menjadi lebih cepat sekaligus mengurangi infeksi pada mata. Untuk cara mengobati yang satu ini, siapkan satu kantung teh celup untuk satu kali perawatan.

Seduh teh celup terlebih dulu dengan air panas. Diamkan sekitar satu menit hingga sari dari teh sudah benar-benar keluar. Angkat kantong teh dan tunggu hingga tidak terlalu panas. Kemudian tempelkan kantong teh pada mata selama lima menit atau sampai kantong teh terasa dingin.

Ingat ya, satu kantong teh hanya bisa digunakan untuk satu kali perawatan. Jika kamu ingin melakukan perawatan berikutnya, gunakan kantong teh yang baru. Atau jika kamu mengalami bintitan di kedua mata, gunakan kantong yang berbeda untuk masing-masing mata.

Baca Juga: Di Balik Gambar Kumbang-Kumbang Ini Ternyata Ada Suatu Rahasia. Coba Kamu Tebak, Gambar Apa Itu? 

4. Kompres dengan air garam

cara mengobati mata bintitan
Garam | consent.yahoo.com

Bukan hanya menjadi obat ampuh ketika sariawan, ternyata air garam juga bisa menjadi cara mengobati bintitan di mata. Pasalnya, garam memiliki kandungan magnesium dan mineral lain yang bisa membunuh bakteri secara ampuh.

Tidak hanya itu, garam juga kerap dimanfaatkan sebagai bahan antiseptik alami. Termasuk, untuk mengobati mata yang sedang bintitan. Cara mengobati bintitan di mata dengan air garam pun sangat mudah. Cukup kompreskan pada mata selama sekitar 15 menit.

Sebelum itu, kamu harus membuat larutan air garam. Jangan lupa untuk menggunakan air hangat, ya. Untuk mengompres, kamu bisa menggunakan bola-bola kapas atau kain yang lembut.

Celupkan bola kapas atau kain lembut ke dalam larutan air garam. Kemudian tinggal tempelkan pada bagian mata yang mengalami bintitan. Ganti kapas jika dirasa sudah mulai mengering untuk kembali mengompres mata.

Baca Juga: 6 Cara Menghilangkan Panu

5. Oleskan lidah buaya

cara mengobati mata bintitan
Lidah buaya | parenting.firstcry.com

Sudah bukan rahasia lagi bahwa lidah buaya memiliki segudang manfaat untuk kesehatan dan kecantikan. Nah, cara mengobati bintitan dengan cepat juga bisa menggunakan gel lidah buaya. Tentunya akan lebih baik jika kamu menggunakan gel yang alami.

Lidah buaya mengandung mineral, vitamin, dan senyawa penting lainnya yang bisa dimanfaatkan sebagai bahan pengobatan. Lidah buaya kerap dimanfaatkan untuk obat alami pereda nyeri, antivirus, hingga antibakteri.

Untuk mengobati bintitan, siapkan satu lidah buaya ukuran sedang. Belah lidah buaya dan ambil gelnya menggunakan cotton bud. Setelah itu, oleskan gel tersebut pada mata yang mengalami bintitan.

Agar lebih praktis, kamu bisa menghaluskan seluruh gel lidah buaya dan menyimpannya dalam wadah. Jadi, ketika kamu ingin mengobati mata bintitan, kamu bisa langsung mengambilnya dari wadah. Oh iya, gunakan gel lidah buaya ini secara rutin setiap hari.

6. Kompres dengan rebusan daun jambu

cara mengobati mata bintitan
Daun jambu | the-benefits.com

Cara mengobati mata bintitan dengan cepat yang berikutnya adalah mengompres dengan rebus daun jambu biji. Tidak hanya meredakan nyeri dan bengkak, daun jambu biji juga bisa menyembuhkan bintitan, lho.

Daun jambu biji ini bersifat antimikroba dan bisa mencegah infeksi. Daun jambu biji diyakini akan mengurangi rasa gatal yang diakibatkan oleh bakteri yang menyebabkan kelopak mata menjadi bintitan.

Untuk mengobati mata bintitan, siapkan 5 hingga 6 lembar daun jambu biji, air, bola kapas atau kain lembut. Rebus daun biji selama 5 hingga 7 menit. Kemudian, biarkan air rebusan hingga dingin.

Selanjutnya, celupkan bola kapas atau kain lembut pada air rebusan daun jambu biji. Kemudian tempelkan pada mata yang mengalami bintitan selama kurang lebih 15 menit. Metode ini bahkan bisa digunakan sebagai cara mengobati mata bintitan yang sudah lama, lho.

Baca Juga: 9 Cara Alami Mengobati Ambeien

7. Usapkan daun ketumbar

cara mengobati mata bintitan
Daun ketumbar | www.wellgrowseeds.com

Mengusapkan daun ketumbar juga termasuk salah satu cara mengobati mata bintitan yang sudah lama. Membersihkan mata dengan daun ketumbar ternyata ampuh untuk meredakan infeksi dan gejala pembengkakan.

Daun ketumbar bermanfaat karena berfungsi sebagai anti peradangan, antibakteri, antijamur, dan antivirus sehingga mengusapkan daun ketumbar bisa menjadi cara mengobati mata bintitan dengan cepat.

Caranya, rebus sejumput atau satu sendok teh daun ketumbar dengan setengah cangkir air. Kemudian, tiriskan air rebusan dan tunggu hingga agak dingin. Setelah itu, usapkan daun ketumbar pada bagian mata yang mengalami bintitan.

Dengan cara ini, kamu bisa menyembuhkan mata bintitan dengan lebih cepat. Tidak hanya diusapkan, kamu bisa juga lho meminum langsung air rebusan daun ketumbar. Agar khasiatnya lebih maksimal!

Artikel Lainnya

Itulah tujuh cara mengobati mata bintitan. Bahan-bahan yang digunakan untuk mengobati bintitan juga merupakan bahan alami yang mudah didapatkan. Meski demikian, kamu butuh konsultasi ke dokter jika gejala yang dirasa semakin mengganggu.

Tags :