7 Aksi Ekstrem Tom Cruise di Film Mission: Impossible

Mission Impossible Tom Cruise
Aksi Ekstrem Tom Cruise | www.tomatazos.com

Dari film Tom Cruise terbaik yang nggak pernah mengecewakan!

Mission Impossible merupakan film franchise yang mengisahkan tentang agen rahasia Ethan Hunt yang selalu mendapatkan misi sulit untuk diselesaikan. Rangkaian film tersebut diperankan oleh Tom Cruise sejak tahun 1996 dan menjadi salah satu franchise paling sukses di dunia.

Tom Cruise sendiri adalah aktor Hollywood yang terkenal dengan aksinya yang berbahaya dan terkesan gila. Jika banyak aktor yang memilih untuk menggunakan stunt double untuk memerankan adegan berbahaya, Tom Cruise memilih untuk melakukan semua aksi ekstrem sendiri.

Berikut 7 Aksi Ekstrem Tom Cruise di Film Mission: Impossible

Di usianya yang menginjak 55 tahun ke atas, Tom Cruise sepertinya nggak bisa dihentikan. Tanpa ragu Tom selalu memainkan aksi berbahaya mulai melompati gedung hingga bergelantungan di helikopter. Apa saja aksi ekstrem lainnya yang Tom pernah lakukan? Berikut daftar lengkapnya.

1.

The Halo Jump.

Mission Impossible Tom Cruise
The Halo Jump | www.comingsoon.net

Meskipun di awal proses produksi sempat tertunda delapan minggu, Mission: Impossible - Fallout tetap berhasil mengejutkan penontonnya dengan aksi gila yang ditampilkan. Salah satu aksi gila yang ditampilkan adalah adegan HALO Jump yang dilakukan oleh Ethan Hunt (Cruise) dan agen CIA August Walker (Henry Cavill).

HALO Jump sendiri adalah terjun payung dengan ketinggian 25.000 kaki dan membuka parasut saat dekat dengan tanah untuk menghindari terdeteksi oleh musuh. Walaupun Henry Cavill menggunakan stunt double untuk melakukannya, Tom lebih memilih untuk melakukannya sendiri.

Adegan tersebut sebenarnya diharuskan untuk dilakukan di atas kota Paris, namun karena pihak pemerintah nggak mengizinkannya, tim Mission Impossible pun melakukannya di Abu Dhabi yang kemudian di CGI dengan pemandangan kota Paris.

2.

Mendaki tebing tanpa alat pengaman.

Mission Impossible Tom Cruise
Mendaki tebing tanpa alat pengaman | www.youtube.com

Pada film Mission: Impossible 2, adegan pertama dibuka dengan Ethan yang sedang menikmati liburannya dengan mendaki tebing di Moab, Utah. Kamu bisa melihat Ethan mendaki dengan tangan kosong dan melompat dari satu tebing ke tebing lainnya.

Bisa ditebak, adegan tersebut memang dilakukan sendiri oleh Tom Cruise. Hasilnya sangat mengagumkan, kamu bisa merasakan ketegangan dalam setiap adegannya, karena Tom menggunakannya tanpa menggunakan jaring pelindung di bawahnya, walaupun menggunakan kabel pengaman yang dihapus secara digital.

Meskipun begitu, fakta bahwa aksi ekstrimnya dilakukan langsung oleh Tom Cruise tetap saja bukti dedikasi tinggi dari sang aktor.

Baca juga: 8 Film Action Tom Cruise yang Penuh dengan Aksi Menegangkan

3.

Berpegangan pada samping pesawat.

Mission Impossible Tom Cruise
Berpegangan pada samping pesawat | screenrant.com

Pada Mission: Impossible - Rogue Nation, sekali lagi Tom Cruise membuka film dengan aksi ekstrimnya. Pada adegan tersebut, kamu bisa melihat Ethan mengejar sebuah pesawat C-1 yang siap lepas landas. Ethan pun berhasil menaiki pesawatnya namun nggak berhasil untuk masuk ke dalam pesawat tersebut.

Alhasil, kamu bisa melihat bagaimana Tom Cruise harus berpegangan pada pintu pesawat agar dia nggak lepas dan jatuh dari pesawat yang siap terbang. Lebih mengerikan lagi adalah, Tom Cruise benar-benar melakukannya di atas 5000 kaki di atas permukaan tanah tanpa stunt double dan hanya dilengkapi dengan tali pengaman saja.

4.

Menahan napas.

Mission Impossible Tom Cruise
Menahan napas. | www.businessinsider.com

Christopher McQuarrie, yang merupakan sutradara dari Mission Impossible - Rogue Nation sepertinya nggak puas hanya meminta Tom Cruise berpegangan pada pesawat aja sebagai aksi ekstrim dalam film tersebut.

Ada satu lagi adegan yang cukup membuat kamu menahan napas atas aksinya. Ya, Tom dituntut untuk bisa menahan napas untuk melakukan aksinya di bawah air. Nggak cuman sekedar melakukan aksi di bawah air, tapi Tom juga dituntut untuk menahan napas hingga 6 menit setengah di dalam air sambil melakukan aksinya!

Baca juga: 10 Fakta Mission Impossible - Fallout yang Mencengangkan

5.

Pisau yang mengarah ke mata.

Mission Impossible Tom Cruise
Pisau yang mengarah ke mata. | www.vice.com

Mission Impossible 2 menghasilkan beberapa adegan yang susah dilupakan, termasuk adegan Ethan Hunt harus berhadapan dengan Sean Ambrose (Dougray Scott). Pertarungan mereka berlangsung di pantai Sydney, Australia dan sangat menegangkan.

Salah satu adegan yang cukup bikin penggemar merasa ngeri adalah ketika Ambrose berhasil mendorong Ethan dan hampir menggunakan pisau yang ia pegang untuk menusuk mata Ethan.

Potongan adegan tersebut memang sangat akurat, mengingat John Woo sebagai sutradara menyiapkan alat agar pisau tersebut bisa sejajar dengan bola mata Ethan.

Walaupun adegan tersebut penuh perhitungan dan dilengkapi standar keamanan tinggi, tetap saja, kesalahan sedikit bisa melukai bola mata hijau milik Tom Cruise.

6.

Mendaki The Burj Khalifa.

Mission Impossible Tom Cruise
Mendaki The Burj Khalifa | www.nydailynews.com

Mission Impossible - Ghost Protocol mengajak Brad Bird untuk duduk di kursi sutradara. Sama seperti film-film sebelumnya, Tom Cruise juga dituntut untuk melakukan adegan berbahaya dan menantang maut. Misi Ethan kali ini mengharuskan agen mata-mata ini menaiki bangunan tertinggi di dunia, Burj Khalifa di Dubai.

Tom diharuskan menaiki bangunan setinggi 119 lantai tersebut dengan cara mendaki jendela kaca. Tom, seperti biasa melakukan adegan ekstrem tersebut sendiri tanpa pengganti. Aktor 56 tahun ini masih harus bergelantungan beberapa ratus meter dari tanah untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

Dedikasi tinggi Tom Cruise inipun menginspirasi rekannya, Paula Patton dan Lea Seydoux untuk nggak menggunakan stunt double dan melakukan adegan bertarung melawan satu sama lain sendiri.

Artikel Lainnya
7.

Adegan pengejaran helikopter.

Mission Impossible Tom Cruise
Adegan pengejaran helikopter | www.moviefone.com

Disutradarai oleh Christopher McQuarrie, sudah dipastikan Mission Impossible - Fallout menjadi salah satu film Tom Cruise terbaik. Tom Cruise melakukan banyak adegan berbahayanya disini, mulai dari melompati gedung sampai melakukan HALO Jump.

Proses syuting harus dihentikan beberapa minggu karena Tom Cruise nggak sengaja mematahkan kakinya saat melompati gedung. Tapi itu semua belum apa-apa jika dibandingkan aksi Tom Cruise yang berhubungan dengan Helikopter.

Pada klimaks film Mission: Impossible - Fallout, Tom membuktikan bahwa memang ia nggak sayang nyawanya sendiri. Dia melakukan adegan menaiki tali menuju helikopter yang sedang terbang, mengambil alih dan mengejar sang musuh sendiri tanpa pemeran pengganti.

Tom juga menghabiskan 2.000 jam untuk latihan menerbangkan helikopter dan melakukan aksi dan teknik manuver berbahaya yang seharusnya hanya dilakukan oleh seorang profesional. Aksi ini nggak juga berisiko besar, tapi juga tantangan untuk mendapatkan hasil gambar terbaik.

Itu tadi 7 aksi ekstrem Tom Cruise di film Mission: Impossible. Sangat sulit untuk menemukan mana film Tom Cruise terbaik dari deretan film yang pernah dibintanginya, karena setiap film merupakan film terbaik Tom Cruise. Kalau kamu, mana film Tom Cruise terfavorit yang nggak bikin bosen ditonton?

Tags :