11 OOTD Hijab Rok yang Nggak Ribet dan Nyaman Dipakai

www.google.com

62% wanita sering merasa tidak memiliki apapun untuk dipakai

Sering bingung memilih baju di pagi hari? Perempuan bisa berdiri berjam-jam berada di depan lemari hanya untuk mencari outfit kece demi bisa memilih OOTD hijab rok yang bagus.

Dilansir dari Telegraph, para ahli menemukan bahwa rata-rata wanita menghabiskan 16 menit setiap harinya untuk memutuskan baju apa yang akan dipakai. Mereka sibuk menatap pakaiannya dan bingung mau mengenakan baju apa, padahal di lemarinya terdapat banyak pilihan busana.

Nyaman dan nggak ribet, berikut adalah 11 OOTD hijab rok buatmu

Biar waktumu nggak terbuang percuma, cek rekomendasi yang cocok dipakai dengan rok panjang berikut ini. OOTD hijab rok pun akan lebih cantik dan bikin kamu terlihat memesona.

1.

Berani berekspresi dengan baju warna cerah yang dipadukan dengan rok motif

Ekspresikan dengan Warna | www.instagram.com

Fashion hijab yang satu ini membuat kamu bisa memakai atasan yang bertabrakan warna atau sering disebut colour block. Style ini akan menciptakan penampilan yang eye catching. Kamu akan terlihat menawan meski memakai pakaian yang polos dan siap untuk foto OOTD hijab rok.

Artikel Lainnya
2.

Outfit serba pink akan membuatmu terlihat lebih langsing dan tinggi

www.instagram.com

Padukan rok pink favoritmu dengan atasan warna senada. Tambahkan juga long coat sebagai luaran dan pashmina hijab. Penampilanmu semakin sempurna dengan sling bag rotan yang masih hits di kalangan hijabers Instagram. Dengan fashion hijab ini, kamu style hijab kamu akan semakin update!

3.

Gunakan chiffon skirt warna polos agar bisa dipadukan dengan beragam atasan

www.instagram.com

Rok bahan chiffon bisa jadi pelengkap outfit hijabmu. Bahannya yang lembut dan jatuh, akan tampak sempurna di tubuh. Kesan langsing juga akan terasa saat dipakai. Lebih baik pilih warna yang gelap atau sudah dilapisi dengan furing agar tidak menerawang.

Baca juga:

10 Model Baju Batik Terbaru Ini Didesain Khusus untuk Anak Muda

4.

Jaket denim akan melengkapi penampilanmu saat traveling

www.instagram.com

Outer yang akan selalu cocok dipadukan dengan outfit apapun adalah jaket denim. Kamu bisa memilih warna yang netral seperti biru muda atau hitam agar bisa dikombinasikan dengan rok motif apapun. Gunakan style ini untuk mendapatkan tampilan OOTD hijab rok yang keren.

5.

Padukan rok dengan kemeja ikat untuk style jadul yang lagi hype

www.hipwee.com

Kemeja ikat yang sempat ngetren di 90-an kini hits lagi. Baju ini bisa kamu kenakan saat memakai rok panjang. Kesan vintage akan terasa ketika digunakan. Kamu bisa memilih rok dengan model jadul agar tetap satu tema.

Baca juga:

Referensi Gaya Simpel Wanita untuk Sukseskan First Date

6.

Rok pendek tetap bisa digunakan meski memakai hijab, padukan dengan legging agar tetap menutup aurat

www.instagram.com

Bagi yang baru berhijab, pasti bingung mau dikemanakan rok pendeknya. Tenang saja, kamu masih bisa memakainya kok, tinggal padukan saja dengan legging agar tetap tertutup. Pilih legging warna gelap agar tidak menjeplak di badan.

7.

Diterpa angin dengan cantiknya dengan rok A-line super lebar yang bikin foto OOTD jadi terlihat keren

www.instagram.com

Kalau mau ala film India kamu bisa pakai rok model A-line. Dengan potongan lebar pada bagian bawah akan membuat efek berkibar saat sedang berjalan. Padukan dengan atasan polos warna gelap agar roknya terlihat lebih mencolok.

8.

Pilih atasan yang warnanya sesuai dengan warna bunga saat memakai rok motif

www.instagram.com

Kamu bisa memakai atasan atau hijab yang warnanya seperti motif di rok. Dengan memilih warna yang tepat penampilan akan jadi matching dan senada. Kalau bunganya banyak, kamu bisa pilih salah satu warnanya saja.

Baca juga:

Cantik Maksimal, 6 Selebgram Hijab Indonesia Ini Ternyata Berdarah Arab

9.

Kalau bingung pakai apa pilih rok denim aja, pasti selalu berhasil bikin kamu terlihat hits

www.instagram.com

Dari dulu hingga sekarang denim selalu berhasil membuat kita terlihat keren. Kamu bisa memadukan dengan warna apapun karena bahan jeans sangat netral. Tambahkan topi lebar agar foto OOTD hijab rok terlihat sempurna.

10.

Balut rok dengan long coat saat cuaca sedang dingin

www.instagram.com

Musim hujan yang kadang hawanya dingin tidak akan menghalangimu untuk tampil maksimal. Pakai long coat motif gingham dan hijab warna gelap. Dijamin penampilan akan terlihat keren banget.

11.

Kamu bisa pakai gamis kekinian yang membuatmu terlihat muda

www.instagram.com

Meski identik dengan ibu-ibu, gamis akan terlihat kekinian saat kamu memilih model yang tepat. Kombinasi warna pink membuat penampilan terlihat lebih muda. Aksen lengan lonceng membuat gamis ini terlihat makin indah.

Dengan rekomendasi di atas, kamu tidak akan bingung lagi saat memilih baju untuk foto OOTD hijab rok. Waktu untuk berpakaian pun akan lebih singkat, sisanya bisa digunakan untuk kegiatan lainnya, 'kan.

Baca juga:

8 Gaya Hijab dari Berbagai Negara, Cantiknya Luar Biasa

Tags :