10 Aktris Hollywood Terbaik yang Langganan Main Film Action

10 Aktris Hollywood Terbaik yang Langganan Main Film Action | www.chipchick.com

Para aktris yang nggak kalah hebat dengan para aktor.

Jika menyebut film action, nama seperti Tom Cruise, The Rock hingga Arnold Schwarzenegger pasti nggak lepas dari ingatan kamu. Tapi bagaimana dengan para aktris yang bermain dalam film action? Beberapa aktris film action juga nggak kalah hebat dengan para aktor.

Meskipun sekarang nggak banyak film action dengan karakter cewek yang kuat, beberapa tahun terakhir kita tetap bisa melihat meningkatnya aktris yang bergelut di film action.

Berikut 10 Aktris Terbaik yang Langganan Main Film Action

Cewek-cewek di bawah ini nggak cuman cantik aja, tapi jago banget buat bela diri, menggunakan pistol hingga otak encer. Karakter mereka sangat kuat, sehingga kamu yakin kalau nonton film mereka nggak bakalan kecewa.

1.

Milla Jovovich

Milla Jovovich | www.slashfilm.com

Siapa yang nggak kenal aktris cantik satu ini? Aktris yang namanya meroket setelah membintangi film adaptasi game Resident Evil ini memang nggak bisa diragukan lagi aksi laganya.

Sebelum membintangi film Resident Evil Series, Jovovich memulai debutnya sebagai aktris muda sebelum menghilang beberapa tahun dan kembali membintangi film bersama Bruce Willis dalam film The Fifth Element.

Aksinya sebagai Alice terus diingat dan menjadikan Milla Jovovich sebagai salah satu aktris ikonik di genre action. Tahun 2019, Jovovich akan kembali membintangi film action, Hellboy.

Baca juga: 10 Hal yang Terlewatkan dalam Resident Evil

2.

Angelina Jolie

Angelina Jolie | www.hollywoodreporter.com

Selama bertahun-tahun, jika kamu menyebut aktris action pasti nama Angelina Jolie nggak pernah terlewatkan. Bukan tanpa alasan, itu memang kebanyakan film yang dibintanginya merupakan film bergenre action.

Sebut saja aktingnya dalam dua film Tomb Raider, Salt, Wanted, hingga Mr & Mrs. Smith, semua film tersebut meminta Jolie untuk bermain action. Nggak heran jika namanya masuk ke dalam jajaran aktris Hollywood yang langganan main film action terbaik.

3.

Zhang Ziyi

Zhang Ziyi | sg.style.yahoo.com

Zhang Ziyi pertama kali membuat dunia tertarik padanya karena film bertemakan wushu yang berjudul Crouching Tiger, Hidden Dragon. Film yang rilis tahun 2000 itu berhasil meraih kepopuleran yang fantastis, bahkan masuk dalam nominasi piala Oscar.

Sejak saat itu, tawaran untuk main Zhang Ziyi bergenre action sering menghampiri. Rush Hour 2, Hero dan The House of Flying Daggers menjadi deretan film bergenre action kebanggaannya. Aktris pemeran Chiyo dalam Memoirs of a Geisha ini memang layak mendapatkan gelar aktris langganan main film action.

4.

Kate Beckinsale

Kate Beckinsale | www.syfy.com

Bersama dengan Milla Jovovich, nama Kate Beckinsale menjadi nama aktris langganan film action paling ikonik. Jika Milla Jovovich terkenal dengan Resident Evil, Kate Beckinsale terkenal dalam film series Underworld.

Beckinsale memerankan sosok Selene dalam Underworld series, seorang vampire yang memiliki kekuatan super dibandingkan dengan kaumnya yang lain dan harus melawan manusia serigala untuk bertahan hidup.

Selain membintangi Underworld, Beckinsale juga membintangi film seperti Van Helsing, Pearl Harbour, Whiteout dan Total Recall remake.

5.

Zoe Saldana

Zoe Saldana | www.youtube.com

Zoe Saldana hari ini memang dikenal sebagai Gamora dari Guardians of the Galaxy, tapi karirnya dimulai dengan membintangi film action. Guardians of the Galaxy bukan satu-satunya film franchise yang dibintangi olehnya, Saldana juga membintangi Star Trek milik J.J Abrams sebagai Uhara.

Selain itu, ia juga membintangi Avatar milik James Cameron, The Losers dan Colombiana, membuktikan bahwa dia merupakan aktris langganan film action.

Artikel Lainnya
6.

Michelle Rodriguez

Michelle Rodriguez | gr.ign.com

Mengingat nama Michelle Rodriguez, bisakah kamu menyebut filmnya yang bergenre non-action secara cepat? Mungkin kamu hanya bisa menyebutkan beberapa saja. Ya, aktris pemeran Letty dalam film waralaba Fast and Furious ini memang langganan banget bermain film action.

Selain menjadi Letty, akting memukau Michelle Rodriguez sebagai Rain dalam Resident Evil juga membuktikan bahwa Rodriguez memang sosok aktris film action ikonik.

Selain dua franchise ini, Rodriguez juga membintangi film action seperti S.W.A.T, Girlfight, Avatar hingga Machete. Machete bisa jadi ratunya film action dibandingkan dengan aktris lainnya.

7.

Michelle Yeoh

Michelle Yeoh | moviebuzzers.com

Nama Michelle Yeoh memang nggak asing, apalagi jika kamu penggemar film Jackie Chan. Ya, nama Michelle Yeoh terkenal dimulai dari film-film Jackie Chan yang dibintanginya sebelum terjun di dunia Hollywood.

Michelle Yeoh pertama kali membintangi film hollywood dalam film James Bond yang berjudul Tomorrow Never Dies, dilanjutkan dengan Crouching Tiger, Hidden Dragon. Bersama dengan Jet Li dan Jackie Chan, Michelle Yeoh juga menjadi deretan aktor Asia yang bisa bersinar di Hollywood.

8.

Linda Hamilton

Linda Hamilton | www.hollywoodreporter.com

Nama Linda Hamilton memang nggak setenar Michelle Rodriguez di genre film action, tapi perannya sebagai Sarah Connor dalam film Terminator dan Terminator 2 : Judgement Day merupakan peran yang sangat ikonik.

Linda Hamilton terbukti bisa menampilkan sosok cewek tangguh dan nggak gampang menyerah, membuat karakter Sarah terlihat keras dan tegas. Kabarnya, Hamilton akan kembali membintangi Terminator yang akan rilis akhir tahun 2019 ini.

9.

Gal Gadot

Gal Gadot | www.hindustantimes.com

Wajah cantik nggak hanya dipunyai cewek asli Israel ini. Kemampuannya dalam bermain laga cukup diacungi jempol. Pemenang Miss Israel ini membuktikan bahwa dibalik wajah cantiknya, Gadot bisa menampilkan akting action luar biasa.

Gal Gadot merupakan salah satu aktris yang terkenal menjadi langganan main di film action. Sebelum terpilih memerankan sosok superhero wanita milik DC, Wonder Woman, Gal Gadot telah bermain dalam film action, yaitu waralaba film Fast & Furious.

10.

Scarlett Johansson

Scarlett Johansson | www.hollywoodreporter.com

Namanya melejit ketika terpilih memerankan sosok Black Widow dalam film Marvel Cinematic Universe. Scarlett Johansson berhasil membintangi semua film actionnya dengan apik dan ikonik. Setiap penampilannya berhasil membuat orang makin kagum terhadapnya.

Aksinya dalam menghajar para musuh pun terlihat sangat santai dan lihai. Nggak heran jika banyak orang membandingkan dirinya dengan Angelina Jolie karena keduanya yang seksi dan sering bermain film action.

Baca juga: 7 Film Angelina Jolie Wajib Tonton

Itu tadi 10 aktris terbaik yang langganan main film action. Tentunya masih banyak lagi aktris-aktris yang mulai menjajal genre berat ini. Nama Emily Blunt pun kini sering disebut sebagai aktris film action berkat aktingnya di Sicario dan Edge of Tomorrow. Menurutmu siapa aktris terbaik dalam film action?

Tags :