Terlalu Girang Setelah Sah Menikah, Reaksi Pengantin Pria ini Bikin Undangan Ngakak!

Pengantin joget koplo di acara pernikahan
Pengantin joget koplo di acara pernikahan | facebook.com

Girang karena segala urusan pembayaran kondangan udah beres, tinggal "mantap-mantapnya" aja

Ketika menjelang pernikahan, suatu hal yang wajar kalau pengantin merasa grogi, deg-degan, cemas, hingga takut. Segala emosi campur aduk sehingga butuh pelampiasan ketika acara pernikahan berhasil dijalani dengan baik. Seperti yang dialami oleh seorang pria bernama Abdul Lathif Muhaimin. Pria asal Tasikmalaya, Jawa Barat ini lagi viral di media sosial.

Penyebabnya adalah karena tingkah lucunya ketika di acara pernikahannya. Abdul adalah salah satu pria yang merasakan grogi menjelang pernikahan. Karena itu, ketika berhasil mengucapkan ijab kabul dengan lancar dan telah dinyatakan sah menikah dengan kekasihnya, dia tidak bisa membendung rasa bahagianya dan langsung selebrasi setelah mengucap ijab kabul lantang.

Ini bukanlah bentuk gimmick semata, tapi karena dia emang salah tingkah alias salting banget ketika sudah sah menikah. Karena bingung harus mengekspresikan dengan cara apa, dia pun melakukan selebrasi tersebut. Puncaknya adalah ketika dia dan pasangannya bergabung bersama biduan untuk berjoget dengan diiringi lagu dangdut koplo.

Baca Juga: Tak Pake Mobil Mewah, Pengantin Ini Pilih Naik Gerobak di Hari Bahagianya

Abdul begitu bersemangat, atraktif, dan ekspresif ketika dia berjoget di panggung. Seorang penyanyi pria berupaya mengimbangi aksi Abdul yang kocak abis, tapi alhasil hanya membuat dia kecapean dan sakit punggung. Sementara itu, sang istri hanya bisa tertawa sambil beberapa kali menutup wajah karena malu melihat aksi suaminya.

Momen unik pernikahan Lathif ini diunggah oleh videografer pernikahannya yang bernama Gunawan. Video tersebut diunggah di akun Facebooknya, dan versi yang lebih full diunggah ke YouTube. Selama beberapa menit, Abdul berjoget dengan semangat dan tidak kenal lelah. Aksinya ini sukses menghibur para tamu undangan di acara pernikahan tersebut.

Abdul sendiri mengaku kalau dia memang hobi berjoget, apalagi musik dangdut koplo. Cuma, dia nggak menyangka kalau videonya itu bakal viral dan mendapat respons yang demikian masif dan positif dari netizen. Padahal, itu semua hanya spontanitas biasa. Namun, dia senang karena banyak netizen yang memberikan doa-doa baik untuk kelanggengan rumah tangganya.

Baca Juga: Berharap Dapat Kue Pernikahan Enak, Pengantin Ini Menangis Karena Kue yang Mereka Pesan Terbuat dari Styrofoam

Artikel Lainnya

Bikin ngakak banget kan, aksinya? Jadi pengen cepat-cepat menikah gara-gara melihat acara pernikahan unik begini. Kira-kira, kalau suatu saat nanti kamu juga akan melangsungkan pernikahan dan pasanganmu berjoget dengan heboh begini, apa yang akan kamu lakukan?

Tags :