Ojol Ini Malah Pake Masker dari Kresek Karena Takut Terinfeksi Corona!
16 April 2020 by Mabulla MaimunahLumayan Lah, Daripada Nggak Pake Sama Sekali!
Pandemi virus Corona telah membuat pemerintah mengambil kebijakan untuk mewajibkan setiap orang untuk menggunakan masker saat berada di luar rumah, terutama saat mereka menggunakan transportasi publik, atau fasilitas publik lainnya.
Kebijakan ini diberlakukan untuk menekan penyebaran Covid-19, terutama di area zona merah seperti Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi.
Namun sayang, akibat tingginya kebutuhan dan produksi masker yang terbatas, membuat benda yang satu ini sulit didapat. Kalaupun ada, harganya sudah melonjak beberapa kali lipat ketimbang harga normal. Kondisi ini diperparah dengan aksi pedagang nakal yang menaikan harga masker seenaknya.
Karena hal ini, seorang driver ojek online punya ide yang cukup untuk untuk tetap aman beraktivitas di luar rumah, meski tanpa menggunakan masker. Hal ini terungkap lewat sebuah video yang diunggah oleh pemilik akun Instagram @dramaojol.id.
Baca Juga: Kelewat Absurd, Model Masker yang Dipakai Orang Ini Kocak Abis!
Dalam video yang viral di dunia maya, terlihat seorang driver ojol mengenakan kantong plastik sebagai pengganti masker. Untuk membantunya tetap bisa bernafas dan melihat dengan jelas, Area hidung dan mata kantong tersebut dibuat bolong.
Tak ada rotan, akar pun jadi, tulis keterangan dalam unggahan akun tersebut.
Sejak diunggah ke dunia maya, banyak netizen yang melontarkan berbagai komentar. Ada yang memuji langkah driver ojol tersebut sebagai cara yang sangat kreatif, ada pula yang menanggapi serius dengan menyarankan driver ojol tersebut menggunakan sapu tangan ketimbang kantong plastik.
Bang ada2 aja dahhh...sehat2 ya abang2 ojol," ujar netizen dengan akun @_maaamiiitaaa10_.
Terlalu kreatif kamu pak," timpal @mellicaa.
Malah kaya org mo ngerampok," canda pemilik akun @antonwibisono.
Padahal kan bisa kalo mau bikin pke sapu tangan atau ga beli masker kain yg goceng, dari pada plastik kek gitu," saran pemilik akun @adeptrssn.
Baca Juga: Saking Takutnya Dengan Virus Corona, Cowok Ini Rela Pakai Masker Dari Pembalut Wanita
Arus informasi mengenai kasus #coronavirus begitu masif, supaya informasi yg beredar tidak simpang siur dan tidak menimbulkan hoax sehingga menciptakan keresahan pada masyarakat, @KemenkesRI menyediakan hotline #coronavirus di nomor berikut.
— Kemenkes RI (@KemenkesRI) January 28, 2020
Jangan lupa disimpan ya #Healthies! pic.twitter.com/L3uEeRlJXr
Update untuk kondisi terkini, di Indonesia telah memiliki 4557 kasus infeksi positif, dengan 399 diantaranya dilaporkan meninggal dunia dan 380 berhasil sembuh. Untuk mencegah dampak yang lebih buruk, sebaiknya kamu tetap mengikuti anjuran pemerintah dengan #DirumahAja.
Baca Juga: Karena Masker Biasa Nggak Cukup Ampuh Menahan Debu, Pria Ini Memilih Menggunakan Masker dari Bra
Untuk informasi terkait Covid-19 di Indonesia, kamu bisa menghubungi layanan kemenkes di nomor 021-5210411 atau kontak ke nomor 081212123119, atau bisa juga dengan menghubungi langsung situs Kemenkes RI.