Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses Sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget

Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget
Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget | akcdn.detik.net.id

Menghitung beras mungkin bisa jadi opsi lain bagi kalian yang super gabut.

Tidak bisa dimungkiri jika wabah virus corona telah mengubah banyak hal, termasuk rutinitas manusia. Orang-orang yang tadinya memiliki rutinitas di luar rumah kini sebisa mungkin harus berusaha untuk tetap tinggal di dalam rumah.

Meski demikian, tinggal di rumah bukan berarti kita hanya berdiam diri saja. Kenyataannya sejumlah kantor juga telah memberlakukan sistem kerja work from home. Artinya karyawan tidak diliburkan, melainkan tetap bekerja dari rumah.

Selain kantor, sekolah-sekolah pun kini juga telah memberlakukan sistem pembelajaran secara online. Dengan kata lain tetap ada hal yang harus dilakukan meski di rumah saja.

Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget
Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget | akcdn.detik.net.id

Namun kadang, karena minimnya pengawasan dari atasan maupun guru karena hanya di rumah saja, membuat seseorang bosan karena merasa tidak ada yang bisa dilakukan. Sedangkan beberapa orang lain bosan karena benar-benar tidak tahu harus melakukan apa.

Baca Juga: Salah Kaprah dan nggak Guna, Cara Orang Lindungi Diri dari Corona Ini Malah Absurd

Kebosanan di masa karantina ini sering sekali mendorong beberapa orang untuk melakukan hal-hal yang di hari biasa dianggap sebagai sesuatu yang tidak ada faedahnya. Misalnya yang dilakukan oleh netizen yang satu ini.

Akibat masa karantina yang membuatnya super gabut, untuk mengisi waktu di rumah saja dia memilih untuk menata butiran meses cokelat di atas selembar roti tawar. Aktivitas super nyeleneh itu bahkan sampai viral setelah ia bagikan melalui akun Twitter @excelalkamandka pada Sabtu (18/4/2020).

Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget
Gabut Maksimal! Netizen Ini Tata Butiran Meses sampai Seperti Orang Baris, Rapi Banget | akcdn.detik.net.id

Melalui akun Twitter-nya tersebut, dia mengunggah sebuah gambar yang menampakkan butiran meses cokelat yang berjajar rapi di atas selembar roti. Butiran meses cokelat itu ditata berbaris di atas selembar roti hingga menutupi semua lapisannya.

"Inspirasi untuk mengisi waktu di rumah," tulisnya dalam cuitan.

Baca Juga: Kreatif! Gerobak Makanan dengan Nama Sok Imut Ini Sukses Bikin Netizen Ngakak

Selain itu, dia menjelaskan bahwa untuk bisa menata ratusan butir meses di atas selembar roti tawar, di membutuhkan waktu 2,5 jam. Sontak unggahan tersebut menuai banyak tanggapan dari para netizen.

"Udah kaya barusan upacara aja rapi bener," tulis netizen.

"Semoga kartu pra kerja memfasilitasi pelatihan seperti ini, sungguh sangat bermanfaat," tulis netizen lainnya.

Artikel Lainnya

Rupanya menata makanan berupa butiran kecil untuk mengisi waktu luang ini bukan pertama kali dilakukan. Sebelumnya sudah ada netizen yang membagikan pengalamannya saat menata butiran nasi dalam sebuah mangkuk.

Nasi dalam mangkuk tersebut ditata sedemikian rupa hingga menyerupai kubah. Bahkan jika diperhatikan dengan seksama butiran nasi tersebut membentuk suatu pola yang begitu rapi.

Tags :