Salah Ucap Saat Melawak, 5 Komedian Ini Panen Kecaman hingga Teguran

keepo.me

Mulutmu harimaumu masih berlaku

Andre Taulani harus diistirahatkan dari acara televisi lantaran tersandung kasus pelecehan. Komedian yang merupakan mantan vokalis band ini diduga menghina ulama dan nabi. Namun, ia mengatakan ketidaksengajaannya dalam berucap. Bahkan, ia sudah meminta maaf atas kekhilafannya tersebut.

Ternyata, kasus salah ucap yang berujung masalah tak hanya dialami oleh Andre Taulany. Komedian lain pun pernah mengalaminya. Berikut ini adalah daftarnya.

1.

Tukul Arwana

www.instagram.com

Lewat acara “Empat Mata” nama Tukul Arwana melejit. Namun, lewat acara tersebut ia juga menuai banyak kritikan. Tukul bahkan pernah ditegur Komisi Penyiaran Indonesia lantaran kerap melontarkan guyonan yang dianggap melecehkan narasumber bahkan ia dianggap kerap melontarkan guyonan yang berbau seksualitas. Karena masalah tersebut, acara yang dipandunya sempat berhenti dan muncul dengan host baru. Namun, kemudian Tukul kembali dipercaya untuk acara yang sama dengan mengubah namanya menjadi “Bukan Empat Mata”.

2.

Wendi Cagur

www.instagram.com

Nggak hanya Andre yang dituduh melecehkan nabi, Wendi Cagur pun pernah mengalaminya. Awal mulanya, Wendi menyanyikan lagu “Rindu Muhammadku”. Namun, ia memparodikan lagu tersebut. Ia mengganti lirik dalam lagu. Lirik awalnya berbunyi “siapa yang cinta pada nabinya”. Kata “siapa” diganti dengan “sampah” oleh oleh Wendi. Alhasil, ia mendapat kritikan pedas. KPI bahkan mengatakan Wendi telah melanggar Pedoman Perilaku Penyiaran dan Standar Program Penyairan.

BACA JUGA: Bahas Hewan Gembel di Materi Standup-nya, Pandji Kena Hujat

Menghilang dari “Ini Sahur” NET TV, Andre Taulany Diberhentikan Stasiun TV?

3.

Sule

www.instagram.com

Permasalahan rumah tangga Sule mengejutkan beberapa pihak. Sule pun sempat enggan mengomentarinya. Saat ia memandukan acara, Shandy Aulia menjadi bintang tamunya. Shandy sempat melontarkan tuturan yang mengatakan Sule berkaca-kaca saat membicarakan pernikahan. Menurut netizen, Sule menanggapi guyonan Shandy terlalu emosional. Sule dituntut minta maaf ke Shandy. Akhirnya, keduanya saling meminta maaf di media sosial.

Artikel Lainnya
4.

Ge Pamungkas

www.instagram.com

Ge Pamungkas pernah melontarkan tuturan kontroversi. Saat itu dirinya tengah stand up komedi dengan topik banjir Jakarta. Ia berkata “Netizen dulu bilang saat Jakarta banjir, ini semua gara-agara Ahok, kita diazab. Sekarang, Jakarta banjir bilangnya ini cobaan dari Allah. Allah akan menguji hamba-Nya yang dicintai. Cintai apaan?”. Ia pun mendapat kecaman dari berbagai pihak. Bahkan, di media sosial muncul tagar #BoikotGePamungkas.

5.

Pandji Pragiwaksono

www.instagram.com

Terakhir, ada Pandji Pragiwaksono. Pandji pernah dikecam lantaran ia dianggap melecehkan hewan dengan mengatakan bahwa kucing adalah hewan gembel. Akibatnya, Pandji mendapat surat terbuka dari Garda Satwa Indonesia. Selain itu, Pandji juga mendapat kecaman dari pecinta kucing. Tak hanya sekali, Pandji juga pernah membuat ujaran lain yang menimbulkan kontroversi. Ia pernah ditegur lantaran dianggap melecehkan suatu ormas keagamaan.

Kalau dipikir-pikir quote dari grup lawak Warkop ada benarnya juga, "Tertawalah sebelum tertawa itu dilarang".

Tags :